Kesimpulan Koefisien Determinasi Koefisien Determinasi R

82 BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan dalam bab sebelumnya, maka diperoleh kesimpulan sebagai berikut: 1. Setelah dilakukan uji beda sampel data berpasangan atau paired sample test yang dilakukan secara manual dan dengan bantuan program SPSS 21, didapat kesimpulan bahwa terdapat perbedaan pendapatan pengusaha Usaha Kecil dan Menengah UKM sebelum menerima modal pinjaman yakni pembiayan mikro bank syariah dan pendapatan pengusaha UKM setelah menerima pembiayaan mikro pada bank syariah. 2. Setelah dilakukan uji normalitas, maka didapati seluruh variabel memiliki data yang normal. Setelah dilakukan uji heterokedastisitas, maka dapat disimpulkan bahwa model regresi tidak terjadi heterokedastisitas. Setelah dilakukan uji multikolinieritas, tidak terjadi korelasi diantara variabel bebas tidak terjadi multikolinieritas pada model regresi, artinya model regresi dinyatakan baik, sehingga dapat digunakan dalam pengujian hipotesis. 3. Pengaruh modal awal dan modal pinjaman pada bank syariah terhadap pendapatan pengusaha Usaha Kecil dan Menengah UKM secara parsial, yaitu bahwa variabel modal awal dan modal pinjaman pada bank syariah berpengaruh positif dan signifikan terhadap pendapatan pengusaha Usaha Kecil dan Menengah UKM di Kecamatan Medan Johor - Medan. Walaupun Universitas Sumatera Utara 83 kedua variabel bebas ini berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap pendapatan pengusaha UKM, tetapi variabel modal pinjaman lebih dominan ini ditunjukan dengan nilai standardized coefficients sebesar 0,439, sedangkan variabel modal awal sebesar 0,364. 4. Pengaruh modal awal dan modal pinjaman terhadap pendapatan pengusaha Usaha Kecil dan Menengah UKM yang dilihat secara simultan atau gabungan, berpengaruh positif dan signifikan terhadap pendapatan petani padi di Kecamatan Medan Johor - Medan. 5. Angka R Square atau koefisien determinasi adalah 0,306 berarti 30,6 variabel pendapatan pengusaha Usaha Kecil dan Menengah Y dapat dijelaskan oleh variable modal awal X 1 dan modal pinjaman X 2 . Sedangkan sisanya 69,4 dapat dijelaskan oleh variabel-variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.

5.2 Saran