Sejarah Singkat Koperasi Simpan Pinjam Ittihadul Muhajirin Struktur Organisasi Koperasi Simpan Pinjam Ittihadul Muhajirin

75 Sistem ini akan dijalankan pada web browser dengan server Apache, bahasa pemrograman PHP dan database MySQL.

4.1.3 Tujuan

Sistem ini dibangun untuk memberikan solusi terhadap permasalahan yang telah diidentifikasi sebelumnya dan diharapkan dapat membantu kinerja pengurus koperasi yang terlibat dalam proses pendaftaran anggota, proses simpanan anggota, dan proses pinjaman mudharabah.

4.2 System Analysis

System analysis dimulai dengan memaparkan gambaran umum seputar profil serta visi-misi perusahaan dan analisa sistem yang sedang berjalan.

4.2.1 Gambaran Umum

4.2.1.1 Sejarah Singkat Koperasi Simpan Pinjam Ittihadul Muhajirin

Berawal dari keprihatinan beberapa warga di lingkungan Pamulang umumnya dan Perumahan Reni Jaya Baru khususnya. Warga yang membutuhkan modal untuk usaha merasa ketergantungan dengan bank keliling, karena akses permodalan sangat sulit mereka dapatkan dari perbankan. Yang tidak jarang justru terjebak dalam 76 jeratan hutang dengan menanggung beban renten dengan tingkat bunga sampai 40 perbulan. Dan juga pola hidup warga yang tidak jauh dengan sifat boros, menyebabkan mereka selalu tidak mempunyai biaya disaat-saat tidak terduga. Jama’ah masjid Ittihadul Muhajirin mengadakan pertemuan dengan beberapa warga setempat untuk membahas permasalahan tersebut. Dengan hasil kesepakatan untuk mendirikan sebuah lembaga keuangan mikro kecil dan menengah dengan prinsip syariah, untuk membantu membangun perekonomian warga. Maka didirikanlah Koperasi Simpan Pinjam Ittihadul Muhajirin di bawah naungan pengurus mesjid Ittihadul Muhajirin Perumahan Reni Jaya Baru Pamulang. Pada pertengahan tahun 2008 koperasi ini resmi beroperasi dengan jumlah anggota awal 50 orang dan dana awal yang terkumpul sebesar Rp.16.000.000,-.

4.2.1.2 Visi, Misi, dan Motto

1. Visi

”Menjadi lembaga keuangan terpercaya yang mampu mengembangkan perekonomian rakyat”

2. Misi

”Bersama-sama jauhkan hidup dari riba” 77

3. Motto

”Aman, mudah dan menentramkan”

4.2.1.3 Struktur Organisasi Koperasi Simpan Pinjam Ittihadul Muhajirin

Gambar 4.1 Struktur Organisasi Koperasi Simpan Pinjam Ittihadul Muhajirin Adapun Job Decription dari struktur organisasi diatas sebagai berikut : 1. Dewan Pengawas Syariah Mempunyai tugas pokok mengawasi usaha dalam pencapaian tujuan yang telah ditetapkan. Berkaitan dengan tugas pokoknya, maka Dewan Pengawas Syariah mempunyai fungsi sebagai berikut : 78 a. Mempunyai hak suara untuk mengatur manajemen atau kebijakan koperasi. b. Mengawasi operasional koperasi. c. Mempergunakan kewenangannya demi kemajuan koperasi. 2. Ketua Mempunyai tugas pokok memimpin kegiatan operasional koperasi dalam pencapaian tujuan yang telah ditetapkan. Berkaitan dengan tugas pokoknya, maka Ketua mempunyai fungsi sebagai berikut : a. Mengawasi operasioanal koperasi. b. Bertanggung jawab atas kinerja keuangan koperasi kepada investor. c. Bertanggung jawab atas rekrutmen pengurus koperasi. d. Orang yang dipercaya dalam setiap pengambilan keputusan dalam hal investasi dana. 3. Marketing Mempunyai tugas melakukan koordinasi Tim Marketing untuk mencapai target yang ditetapkan. Berkaitan dengan tugas pokoknya Marketing mempunyai fungsi sebagai berikut : a. Memasarkan produk Koperasi Simpan Pinjam Ittihadul Muhajirin. 79 b. Membuat laporan rutin kinerja Tim Marketing kepada Ketua. c. Memantau usaha anggota yang melakukan pinjaman. d. Membantu ketua untuk melakukan inovasi produk dan jasa koperasi. 4. Accounting Mempunyai tugas pokok untuk melaksanakan operasional koperasi dalam hal yang berkaitan dengan accounting. Berdasarkan dengan tugasnya pokoknya, bagian Accounting mempunyai fungsi sebagai berikut : a. Mengkroscek data pinjaman dan pelunasan. b. Bertanggung jawab terhadap pengentryan data yang dibuat oleh bendahara. c. Melakukan Proses Akhir Hari EOD. d. Membuat jurnal e. Mengkroscek neraca harian. f. Memback up data transaksi harian. 5. Sekretaris 80 Mempunyai tugas pokok melayani calon anggota dan anggota. Berkaitan dengan tugas pokoknya, sekretaris mempunyai fungsi sebagai berikut : a. Memberikan informasi yang dibutuhkan oleh calon anggota dan anggota. b. Melengkapi data anggota yang tidak lengkap. c. Bertanggung jawab melaporkan data anggota kepada ketua koperasi. 6. Bendahara Mempunyai tugas pokok berinteraksi dengan anggota. Berkaitan dengan tugas pokoknya, bendahara mempunyai fungsi sebagai berikut : a. Melayani setoran dan penarikkan simpanan anggota. b. Menghitung kesamaan antara data dan bukti transaksi. c. Melakukan Denominasi Kas. d. Menghitung saldo bendahara sesuai dengan saldo yang ada di brankas. e. Melayani pelunasan pinjaman. 7. Kabag. Baitul Maal Mempunyai tugas pokok mengkoordinasi kegiatan yang berkaitan dengan kegiatan sosial. Berkaitan dengan tugas pokoknya. Baitul Maal mempunyai fungsi sebagai berikut : 81 a. Memberikan Beasiswa Yatim dan Dhuafa mulai dari SD sd SMU. b. Memberi Santunan kepada fakir miskin. c. Membantu para korban bencana alam. d. Memberikan Qardul Hasan Pinjaman Kebajikan. e. Penghimpunan Zakat, Infak dan Shodaqoh. f. Mengadakan pembianaan keagamaan bagi masyarakat, khusunya pengurus dan anggota Koperasi Simpan Pinjam Ittihadul Muhajirin. 8. Petugas Amil Mempunyai tugas pokok mengkoordinasi kegiatan sosial dengan kriteria yang ditetapkan oleh Koperasi Simpan Pinjam Ittihadul Muhajirin. Berkaitan dengan tugas pokoknya, petugas amil mempunyai fungsi sebagai berikut : a. Bertanggung jawab atas kegiatan sosial yang akan dilaksanakan. b. Bertanggung jawab atas pencarian dana dari anggota untuk kegiatan amal. c. Ikut andil dalam kegiatan keagamaan. 82

4.2.1.4 Produk dan Jasa