Persepsi Kelompok Pemuda Terhadap Program Pelayanan Sosial oleh Karang Taruna Giat Bersama

5.2.1 Persepsi Kelompok Pemuda Terhadap Program Pelayanan Sosial oleh Karang Taruna Giat Bersama

Persepsi kelompok pemuda terhadap program pelayanan sosial oleh karang taruna Giat Bersama adalah suatu proses kognitif yang menghasilkan suatu pemahaman tentang program tersebut yang akan disajikan seperti dibawah ini: Distribusi Responden Berdasarkan Pengetahuan Mengenai Adanya Program Pelayanan Sosial oleh Karang Taruna Giat Bersama Dari kuesioner yang telah disebarkan diperoleh bahwa seluruh responden 100 mengetahui adanya program pelayanan sosial oleh karang taruna Giat Bersama di Desa Ajijulu. Program pelayanan sosial ini dilaksanakan kapan saja jika ada kegiatan yang menuntut sifat kerja sama sehingga hampir semua orang mengetahui tentang keberadaan program pelayanan sosial tersebut. Program pelayanan sosial dirasakan memang diperlukan keberadaannya mengingat sudah banyak kerjasama sosial diantara para pemuda desa yang bisa membangkitkan sifat kekeluargaan, memupuk dan meningkatkan kesadaran tanggung jawab sosial dalam diri pemuda desa. Adapun program pelayanan sosial yang dilaksanakan oleh karang taruna Giat Bersama adalah kegiatan sosial, kesejahtraan masyarakat, kegiatan kesenian, kegiatan gotong royong, dan kegiatan olahraga. Universitas Sumatera Utara Distribusi Responden Berdasarkan Pengetahuan Bahwa Program Kegiatan Sosial dan Program Kesejahteraan Masyarakat Merupakan Bagian dari Program Pelayanan Sosial oleh Karang Taruna Giat Bersama Dari kuesioner yang telah disebarkan diperoleh bahwa seluruh responden 100 mengetahui bahwa program kegiatan sosial dan program kesejahteraan masyarakat merupakan bagian dari program pelayanan sosial oleh karang taruna Giat Bersama di Desa Ajijulu. Informasi tersebut diperoleh dari anggota karang taruna sendiri dan dari pengumuman yang di tempel di depan kantor kepala desa Ajijulu sehingga para responden dapat mengetahui jenis-jenis kegiatan program pelayanan sosial termasuk di dalamnya program kegiatan sosial dan program kesejahteraan masyarakat. Tabel 5.7 Distribusi Responden Berdasarkan Pengetahuan Mengenai Adanya Penjelasan Mengenai Program Pelayanan Sosial oleh Karang Taruna Giat Bersama No. Kategori Frekuensi F Persentase 1 2 Tahu Kurang tahu 40 4 90,91 9,09 Jumlah 44 100 Sumber: Kuesioner 2010 Berdasarkan tabel 5.7 dapat diketahui bahwa rata-rata responden mengetahui adanya penjelasan yang diberikan oleh karang taruna mengenai Universitas Sumatera Utara program pelayanan sosial yang akan dilaksanakan sehingga nantinya memudahkan para anggota karang taruna untuk menjalankan program mereka. Penjelasan-penjelasan yang diberikan mencakup segala jenis kegiatan pelayanan sosial yang akan dilakukan dan bagian-bagiannya. Selain itu juga disinggung mengenai manfaat dan tujuan dibuat program tersebut sehingga nantinya dalam pelaksanaan program tidak banyak lagi kendala yang dihadapi. Tabel 5.8 Distribusi Responden Berdasarkan Pemahaman Mengenai Penjelasan Program Pelayanan Sosial yang Diberikan No. Kategori Frekuensi F Persentase 1 2 3 Paham Kurang paham Tidak paham 30 8 6 68,18 18,18 13,64 Jumlah 44 100 Sumber: Kuesioner 2010 Berdasarkan tabel 5.8, nampak bahwa sebagian besar dari responden paham akan penjelasan yang diberikan megenai program pelayanan sosial yang akan dilakukan. Penjelasan yang mendetail akan memudahkan responden untuk memahami tentang program pelayanan sosial yang akan dilakukan. Jika responden sudah memahami mengenai program pelayanan sosial tersebut maka dalam pelaksanaan program pelayanan sosial tersebut tidak akan ditemui banyak kesulitan dalam Universitas Sumatera Utara menuntut campur tangan dan kerja sama dengan para kelompok pemuda desa yang termasuk di dalamnya adalah responden sendiri. Tabel 5.9 Distribusi Responden Berdasarkan Pengetahuan Mengenai Jenis-jenis Program Pelayanan Sosial Oleh Karang Taruna Giat Bersama No. Kategori Frekuensi F Persentase 1 2 Tahu Kurang Tahu 35 9 79,55 20,45 Jumlah 44 100 Sumber: Kuesioner 2010 Berdasarkan tabel 5.9 nampak bahwa responden yang mengerti akan penjelasan mengenai program pelayanan sosial itu akan mudah mengetahui jenis- jenis program kegiatan sosial yang dilakukan oleh karang taruna. Tetapi lain hal dengan mereka yang kurang mengerti bahkan tidak mengerti mengenai penjelasan yang diberikan maka mereka pun tidak akan mengetahui jenis-jenis program pelayanan sosial tersebut. Dari informasi hasil wawancara dengan Vinny Vidia 13 tahun, sebagai slah satu responden yang mengetahui tentang jenis-jenis program pelayanan sosial menyatakan, “Penjelasan tentang program pelayanan sosial serta jenis-jenis kegiatannya dipaparkan dengan jelas dan mendetail oleh pihak dari karang taruna sehingga mudah dipahami dan mengerti dan salah satu jenisnya adalah kegiatan sosial yang paling sering dilakukan”. Universitas Sumatera Utara Adapun jenis-jenis program pelayanan sosial yang dilaksanakan oleh karang taruna Giat Bersama adalah kegiatan sosial, kesejahtraan masyarakat, kegiatan kesenian, kegiatan gotong royong, dan kegiatan olahraga. Tabel 5.10 Distribusi Responden Berdasarkan Pengetahuan Mengenai Jenis Kegiatan Sosial dalam Program Kegiatan Sosial oleh Karang Taruna Giat Bersama No. Kategori Frekuensi F Persentase 1 2 Tahu Kurang Tahu 32 12 72,73 27,27 Jumlah 44 100 Sumber: Kuesioner 2010 Berdasarkan tabel 5.10 dapat diketahui bahwa sebagian besar responden yang mengerti tentang program pelayanan serta mengetahui jenis-jenis program pelayanan sosial tersebut, otomatis mengetahui juga jenis-jenis kegiatannya. Lain halnya dengan mereka yang kurang mengerti atau tidak mengerti sama sekali sehingga mereka pun tidak akan mengetahui jenis kegiatannya. Berdasarkan hsil wawancara peneliti dengan Irtanta br Kemit 12 tahun yang menyatakan, “Karena begitu sering dilakukan kegiatan sosial sehingga jenis-jenis dari kegiatan sosial itu sudah hampir diketahui oleh semua orang dan manfaatnya pun sudah dirasakan oleh banyak orang”. Adapun jenis-jenis kegiatan dalam program kegiatan sosial oleh karang taruna Giat Bersama adalah mengunjungi serta membantu kegiatan pada orang kemalangan serta membantu pesta adat kapan saja diperlukan. Universitas Sumatera Utara Tabel 5.11 Distribusi Responden Berdasarkan Pengetahuan Mengenai Jenis Kegiatan dalam Program Kesejahteraan Masyarakat oleh Karang Taruna Giat Bersama No. Kategori Frekuensi F Persentase 1 2 Tahu Kurang Tahu 32 12 72,73 27,27 Jumlah 44 100 Sumber: Kuesioner 2010 Berdasarkan tabel 5.11 dapat diketahui bahwa jenis kegiatan dalam program kesejahteraan masyarakat pun tidak asing lagi bagi responden. Hal ini disebabkan karena pelaksanaan dan penjelasan tentang program tersebut dilaksanakan secara berkelanjutan. Dari informasi hasil wawancara dengan Jefania Destia Maharani br Ginting 14 tahun menyatakan “Dalam memberikan penjelasan tentang program pelayanan sosial dijelaskan pula tentang jenis-jenis kegiatan dalam program kesejahteraan masyarakat sehingga saya bisa mengetahui jenis- jenisnya”. Adapun jenis kegiatan dalam program kesejahteraan masyarakat oleh karang taruna Giat Bersama adalah melaksanakan perkembangan serta mencatat kegiatan program kependudukan, melaksanakan kegiatan pencataatan keadaan kesejahtraan masyarakat, serta usaha ekonomis produktif yang bersifat menambah pendapatan. Universitas Sumatera Utara Tabel 5.12 Distribusi Responden Berdasarkan Pengetahuan Mengenai Tujuan Program Kegiatan Sosial dan Program Kesejahteraan Masyarakat oleh Karang Taruna Giat Bersama No. Kategori Frekuensi F Persentase 1 2 Tahu Kurang Tahu 38 6 86,36 13,64 Jumlah 44 100 Sumber: Kuesioner 2010 Berdasarkan tabel 5.12 dapat diketahui bahwa sebagian besar responden mengetahui apa tujuan dari adanya program kegiatan sosial dan program kesejahteraan masyarakat yang dilakukan oleh karang taruna Giat Bersama. Hal ini disebabkan karena ada rasa saling peduli satu sama lain dimana responden peduli akan penjelasan yang diberikan oleh karang taruna dan karang taruna pun secara berkesinambungan senantiasa memberikan informasi-informasi terbaru mengenai program kesejahteraan masyarakat. Adapun tujuan dari program kegiatan sosial yaitu untuk membina kelompok pemuda Desa Ajijulu dalam hal ini termasuk responden agar lebih kreatif dalam melaksanakan kegiatan Sosial serta meningkatkan rasa kepedulian dan tanggung jawab sosial dalam diri responden. Sedangkan tujuan dari program kesejahteraan masyarakat adalah untuk menjalin kerjasama antarr kelompok pemuda dalam rangka mewujudkan taraf kesejahteraan sosial bagi masyarakat desa serta mampu mengatasi masalah kesejahteraan sosial dilingkungan desa Ajijulu. Universitas Sumatera Utara Tabel 5.13 Distribusi Responden Berdasarkan Pengetahuan Mengenai Manfaat dari Program Kegiatan Sosial dan Program Kesejahteraan Masyarakat No. Kategori Frekuensi F Persentase 1 2 Tahu Kurang Tahu 38 6 86,36 13,64 Jumlah 44 100 Sumber: Kuesioner 2010 Tujuan suatu program biasanya sejalan dengan manfaat dari adanya program tersebut. Dengan tercapainya suatu tujuan maka akan dapat dirasakan secara langsung juga manfaatnya. Tujuan bisa diartikan sebagai sesuatu yang ingin dicapai, serta manfaat yaitu apa yang didapat atau yang bisa berguna bagi seseorang ataupun masyarakat. Berdasarkan tabel 5.13 dapat diketahui bahwa sebagian besar responden mengetahui manfaat dari program kegiatan sosial dan program kesejahteraan masyarakat. Hal ini disebabkan karena mereka sudah mengetahui terlebih dahulu apa tujuan dari program pelayanan sosial tersebut. Adapun manfaat dari program kegiatan sosial dan program kesejahteraan masyarakat adalah dengan adanya program kegiatan sosial dan program kesejahteraan masyarakat tersebut diharapkan kelompok pemuda dapat menanggulangi masalah-masalah kesejahteraan sosial khususnya generasi muda di lingkungan desa Ajijulu. Universitas Sumatera Utara Tabel 5.14 Distribusi Responden Berdasarkan Penilaian Terhadap Kepengurusan Karang Taruna Giat Bersama No. Kategori Frekuensi F Persentase 1 2 3 Baik Cukup Baik Tidak Baik 23 15 6 52,27 34,09 13,64 Jumlah 44 100 Sumber: Kuesioner 2010 Kepengurusan karang taruna di Desa Ajijulu terdiri dari seorang ketua,wakil ketua, sekretaris I dan sekretaris II, bendahara serta beberapa anggota dari berbagai devisi. Mereka merupakan penggerak semua program dan kegiatan yang dijalankan oleh karang taruna. Berdasarkan tabel 5.14 sebagian besar responden menilai bahwa kepengurusan karang taruna baik. Alasannya karena kepengurusan karang taruna tersebut terlihat kompak satu sama lain dan tidak dipermasalahkan berbagai perbedaan yang ada dalam diri masing-masing pengurus. Dari informasi hasil wawancara dengan Della Mustika br Sembiring menyatakan, “Saya senang melihat kekompakan pengurus karang taruna dalam menjalankan program mereka. Walaupun terkadang ada kesalahpahaman atau perbedaan pendapat diantara mereka, tidak ada yang tidak dapat mereka selesaikan. Hal tersebut mereka selesaikan dengan cara bermusyawarah sampai kesalahpahaman itu dapat diselesaikan serta perbedaan pendapat akhirnya bisa disatukan.” Universitas Sumatera Utara Tabel 5.15 Distribusi Responden Berdasarkan Pengetahuan Mengenai Orang-orang yang Terlibat dalam Program Pelayanan Sosial No. Kategori Frekuensi F Persentase 1 2 Tahu Kurang Tahu 34 10 77,27 22,73 Jumlah 44 100 Sumber: Kuesioner 2010 Karang taruna Giat Bersama memiliki program-program yang akan dilaksanakan yang melibatkan seluruh komponen dan potensi yang ada di desa Ajijulu. Sebagai suatu organisasi, karang taruna Giat Bersama memiliki susunan pengurus dan anggota dimana masing-masing dapat melaksanakan fungsinya sesuai dengan bidang tugasnya serta dapat bekerja sama. Walaupun Memiliki program kegiatan yang jelas sesuai dengan kebutuhan dan permasalahan yang ada disekitarnya program kegiatan karang taruna Giat Bersama belangsung secara melembaga terarah dan berkesinambungan serta tetap melibatkan seluruh unsur generasi muda yang ada di desa Ajijulu. Pengurus karang taruna Giat Bersama di dalam menjalankan program pelayanan sosial mereka, membutuhkan dukungan dan uluran tangan dari masyarakat terutama para pemuda desa walaupun mereka tidak termasuk ke dalam kepengurusan karang taruna demi tercapainya tujuan dari program pelayanan sosial. Berdasarkan tabel 5.15 dapat dilihat bahwa sebagian besar responden mengetahui siapa-siapa saja yang terlibat dalam program pelayanan sosial. Hal ini Universitas Sumatera Utara disebabkan karena ketika karang taruna melaksanakan suatu kegiatan maka mereka selalu membutuhkan keterlibatan serta kerjasama kelompok pemuda di dalam pencapaian tujuan kegiatan tersebut Tabel 5.16 Distribusi Responden Berdasarkan Pendapat Mengenai Kemampuan Anggota Karang Taruna dalam Menjalankan Program Pelayanan Sosial No. Kategori Frekuensi F Persentase 1 2 Mampu Kurang Mampu 37 7 84,09 15,91 Jumlah 44 100 Sumber: Kuesioner 2010 Selama menjalankan sebuah program, para pelaksana program harus dengan sepenuh hati di dalam pelaksanaanya sehingga apa yang ingin dicapai dapat terwujud dan ada rasa kepuasan di dalam hati atas keberhasilan program yang dijalankan. Berdasarkan tabel 5.16 dapat dilihat bahwa sebagian besar responden berpendapat bahwa anggota karang taruna memiliki kemampuan dalam menjalankan program pelayanan sosial. Hal ini karena mereka menjalankan program yang dibuat dengan sepenuh hati dan tanpa paksaan serta bisa mengontrol keadaan yang tidak diinginkan yang disebabkan oleh tekanan dari luar kepengurusan. Hal ini kadang sering terjadi karena di dalam melaksanakan program mereka, menuntut partisipasi kelompok pemuda di luar kepengurusan. Universitas Sumatera Utara Tabel 5.17 Distribusi Responden Berdasarkan Pemahaman Mengenai Langkah- Langkah Pelaksanaan Program Pelayanan Sosial No. Kategori Frekuensi F Persentase 1 2 Mengerti Kurang Mengerti 34 10 77,27 22,73 Jumlah 44 100 Sumber: Kuesioner 2010 Dalam membuat suatu program, diperlukan adanya langkah-langkah yang tepat untuk melaksanakan program tersebut. Tujuannya adalah supaya lebih mudah dimengerti untuk selanjutnya dijalankan oleh kelompok pemuda. Berdasarkan tabel 5.17 dapat diketahui bahwa responden memahami bagaimana langkah-langkah pelaksanaan program pelayanan sosial oleh karang taruna Giat Bersama. Langkah-langkah inilah yang menjadi pedoman bagi mereka di dalam mengikuti serta berpartisipasi di dalam pelaksanaan sustu kegiatan yang terdapat di dalam daftar program pelayanan sosial. Sebagian kecil dari responden kurang mengerti mengenai langkah-langkah pelaksanaan program pelayanan sosial. Hal ini disebabkan karena mereka jarang ikut berpartisipasi di dalam pelaksanaan suatu kegiatan. Langkah-langkah yang dimaksud dalam pelaksanaan program pelayanan sosial tersebut adalah berupa kegiatan apa saja yang dilakukan sebelum dan sesudah terlaksananya program tersebut. Misalnya sebelum melaksanakan program pelayanan sosial terlebih dahulu diadakan musyawarah dan setelah Universitas Sumatera Utara terlaksananya suatu program pelayanan sosial maka dibuat perayaan-perayaan kecil. Tabel 5.18 Distribusi Responden Berdasarkan Tanggapan Mengenai pelaksanaan Program Pelayanan Sosial yang Sekarang dengan Program Pelayanan Sosial Sebelumnya No. Kategori Frekuensi F Persentase 1 2 Lebih Baik Kurang Baik 34 10 77,27 22,73 Jumlah 44 100 Sumber: Kuesioner 2010 Berdasarkan tabel 5.18, tanggapan responden mengenai pelaksanaan program pelayanan sosial yang sekarang dibandingkan dengan program pelayanan sosial sebelumnya yang dilakukan oleh karang taruna Giat bersama, menyatakan bahwa sebagian besar dari responden menilai baik program pelayanan sosial yang dilakukan oleh karang taruna Giat Bersama sekarang ini. Penilaian tersebut tidak terlepas pada hasil dari program pelayanan sosial yang sudah dirasakan sendiri oleh para kelompok pemuda desa Ajijulu. Jika hasilnya baik dan bermanfaat langsung maka secara otomatis program pelayanan sosial tersebut sudah dinilai baik. Berdasarkan hasil skala likert lampiran 1 diketahui bahwa responden memiliki persepsi terhadap program pelayanan sosial oleh karang taruna Giat Bersama, diberikan nilai sebagai berikut : Universitas Sumatera Utara = 392 : 12x44 = 392 : 528 = 0,74 Keterangan : Jumlah skor variabel persepsi = 392 Jumlah sub variabel pertanyaan = 12 Jumlah responden = 44 Hasil skor variabel persepsi V1 = 0,74 Hasil dari skala likert tersebut menunjukkan bahwa nilai persepsi terhadap program pelayanan sosial oleh karang taruna Giat Bersama yaitu 0,74 dan berada diantara 0,33 sampai dengan 1, sehingga menunjukkan nilai respon yang positif. Hal ini dikarenakan para responden mengetahui apa, bagaimana, dan tujuan dari progam pelayanan sosial yang diberikan yang diberikan.

5.2.2 Sikap Kelompok Pemuda Terhadap Program Pelayanan Sosial