Pengertian Tujuan Karakteristik Mata Pelajaran Ekonomi

li

6. Mata Pelajaran Ekonomi

a. Pengertian

Pada pendidikan menengah ekonomi diberikan sebagai mata pelajaran tersendiri. Menurut Departemen Pendidikan Nasional 2003, ekonomi merupakan ilmu tentang perilaku dan tindakan manusia untuk memenuhi kebutuhan hidupnya yang bervariasi, dan berkembang dengan sumber daya yang ada melalui pilihan- pilihan kegiatan produksi, konsumsi, distribusi. Luasnya ilmu ekonomi dan terbatasnya waktu yang tersedia membuat standar kompetensi dan kompetensi dasar dibatasi dan difokuskan kepada fenomena empirik ekonomi yang ada disekitar peserta didik.

b. Tujuan

Tujuan mata pelajaran ekonomi menurut Departemen Pendidikan Nasional 2003 di Sekolah Menengah Atas dan Madrasah Aliyah adalah: 1 Memahami sejumlah konsep ekonomi untuk mengaitkan peristiwa dan masalah ekonomi dengan kehidupan sehari-hari, terutama yang terjadi di lingkungan individu, rumah tangga, masyarakat, dan negara. 2 Menampilkan sikap ingin tahu terhadap konsep ekonomi yang diperlukan untuk mendalami ilmu ekonomi. 3 Membentuk sikap bijak, rasional, dan bertanggung jawab dengan memiliki pengetahuan, keterampilan ilmu pengetahuan, manajemen, dan akuntansi yang bermanfaat bagi diri sendiri, rumah tangga, masyarakat, dan negara. 4 Membuat keputusan yang bertanggungjawab mengenai nilai-nilai sosial ekonomi dalam masyarakat yang majemuk, baik dalam skala nasional maupun internasional.

c. Karakteristik

Badan Standar Nasional Pendidikan 2006: 3 mengemukakan bahwa karakteristik pembelajaran mata pelajaran ekonomi adalah sebagai berikut: 1 Mata pelajaran ekonomi berangkat dari fakta atau gejala ekonomi yang nyata lii 2 Mata pelajaran ekonomi mengembangkan teori-teori untuk menjelaskan fakta secara rasional 3 Umumnya analisis yang digunakan dalam ilmu ekonomi adalah metode pemecahan masalah 4 Inti dari ilmu ekonomi adalah memilih alternatif yang terbaik 5 Secara umum subyek dalam ekonomi dapat dibagi dengan beberapa cara, yang paling terkenal adalah mikro ekonomi dan makro ekonomi. 6 Materi akuntansi berupa pokok bahasan dari pengertian akuntansi secara umum, pencatatan transaksi keuangan, penyusunan laporan keuangan baik perusahaan jasa maupun manufaktur

d. Ruang Lingkup