Deskripsi Lokasi Penelitian HASIL PENELITIAN

BAB IV HASIL PENELITIAN

A. Deskripsi Lokasi Penelitian

Penelitian dilakukan di SMA Negeri 2 Sukoharjo yang berlokasi di Jalan Raya Solo - Kartasura Mendungan Pabelan Kartasura. SMA Negeri 2 Sukoharjo secara administratif terletak di Kelurahan Pabelan, Kecamatan Kartasura, Kabupaten Sukoharjo. SMA Negeri 2 Sukoharjo awalnya bernama SMA IKIP Negeri Surakarta yang bertempat di SMP N 8 Surakarta, kemudian pindah ke Kampus IKIP Mesen Jl. Urip Sumoharjo. SMA IKIP Surakarta berganti nama menjadi SMA UNS Sebelas Maret Surakarta dengan status swasta. SMA UNS kemudian berpindah tempat lagi dari Kampus UNS Mesen dulu IKIP Mesen ke Mendungan Pabelan Kartasura. Dengan terbitnya surat Keputusan Mendikbud RI Nomor: 088701986 tanggal 22 Desember 1986 tentang Pembukaan dan Penegrian Sekolah Menengah Umum Tingkat Atas, maka pada tanggal 5 Maret 1987 SMA UNS Surakarta diresmikan menjadi SMA Negeri 2 Sukoharjo. Dengan demikian sejak 5 maret 1987 SMA UNS Sebelas Maret Surakarta berubah status menjadi SMA Negeri 2 Sukoharjo Berdasarkan Peta Rupa Bumi Indonesia skala 1: 25.000, SMA Negeri 2 Sukoharjo secara astronomis terletak pada 7 33’27” LS dan 110 46’13” BT. Adapun peta lokasi penelitian dapat dilihat pada peta 1. SMA Negeri 2 Sukoharjo memiliki seorang kepala sekolah, 79 guru yang terdiri dari 59 guru tetap dan 20 guru tidak tetap serta 20 tenaga administratif. Adapun jumlah kelas yang ada di SMA Negeri 2 Sukoharjo sebanyak 21 kelas. Kelas X terdiri dari 7 kelas yaitu X1, X2, X3, X4, X5, X6 dan X7. Kelas XI terdiri dari 7 kelas yaitu 2 kelas IPA yang terdiri dari XI1 IPA dan XI2 IPA, 4 kelas IPS yang terdiri dari XI IPS1, XI IPS2, XI IPS3 dan XI IPS4, 1 kelas bahasa yaitu XI Bahasa. Kelas XII terdiri dari 7 kelas yaitu yaitu 2 kelas IPA yang terdiri dari XII IPA1 dan XII IPA2, 4 kelas IPS yang terdiri dari XII IPS1, XII IPS2, XII IPS3 dan XII IPS4, 1 kelas bahasa yaitu XII Bahasa. SMA Negeri 2 Sukoharjo mempunyai siswa sebanyak 859 siswa. Siswa kelas X terdiri dari 300 siswa. Kelas XI terdiri dari 296 siswa yaitu 73 siswa kelas IPA, 178 siswa kelas IPS, 45 siswa kelas bahasa. Kelas XII terdiri dari 263 siswa yaitu 81 siswa kelas IPA, 146 siswa kelas IPA dan 36 siswa kelas bahasa. Sarana dan Prasarana yang dimiliki SMA Negeri 2 Sukoharjo secara umum cukup lengkap, diantaranya yaitu: Tabel 7. Sarana dan Prasarana SMA Negeri 2 Sukoharjo No Gedung Ruang Jumlah Luas M 2 Keterangan 1 Ruang Teori Kelas 21 1.240 Baik 2 Laboratorium IPA 1 144 Baik 3 Laboratorium Fisika 1 72 Baik 4 Laboratorium Bahasa 1 84 Baik 5 Laboratorium Lab Multimedia 1 120 Baik 6 Laboratorium Komputer 1 110 Baik 7 Ruang Perpustakaan 1 120 Baik 8 Ruang Serba Guna 1 300 Baik 9 Ruang UKS 2 43 Baik 10 Koperasi Toko 1 30 Baik 11 Ruang BP BK 1 56 Baik 12 Ruang Kepala Sekolah 1 16 Baik 13 Ruang Guru 1 144 Baik 14 Ruang TU 1 56 Baik 15 Ruang OSIS 1 56 Baik 16 Kamar Mandi WC Guru 3 10 Baik 17 Kamar Mandi WC Murid 14 54 Baik 18 Gudang 3 128 Baik 19 Ruang Ibadah 1 45 Baik 20 Ruang Penjaga Sekolah 2 62 Baik 21 Unit Produksi Lainnya 7 179 Baik Jumlah 66 3069 Sumber : SMA Negeri 2 Sukoharjo Tahun Ajaran 20082009 Sarana dan prasarana yang tersedia di SMA Negeri 2 Sukoharjo tersebut sangat bermanfaat sekali bagi guru, siswa maupun karyawan. Hal ini dikarenakan, dengan tersedianya sarana dan prasarana tersebut dapat mendukung dan memperlancar proses Kegiatan Belajar Mengajar KBM. Adapun Peta lokasi penelitian dapat dilihat pada Peta 1 dan denah SMA Negeri 2 Sukoharjo dapat dilihat pada gambar 22. Denah SMA Negeri 2 Sukoharjo Ruang atas Gambar 22. Denah Gedung SMA Negeri 2 Sukoharjo KM PER PUS TA KA AN R.Agm Krt Ktl Lab. Fisika Pos Jaga Pos Satpam XI S.1 XI.S2 XI.S.3 XI.BHS X1.S4 X.5 X.7 X.6 XII. S 1 XII. S.2 XII. S.3 XII. S.4 X.1 X.2 X.4 X.3 XII.BHS R.KS WKS R. SDG KMIT K.T TU K M R. BK XI.A1 XI.A2 XII.A1 XII.A2 TEMPAT SEPEDA K M Aula R. OSIS Kantin T E M P A T S E P E D A S I S W A KM KM KM UKS pa KOP SIS UKS pi Mus ola Laboratorium KIMIA BIOLOGI Kantin T E M P A T S E P E D A M O T O R G U R U Ruang GURU PER PUS TA KA AN R.Agm Krt Ktl Lab. Fisika Lab Mul ti me dia Lab Ba ha sa Lab Ko m pu ter LAPANGAN U Pintu masuk

B. Hasil Penelitian

1. Data Keadaan Awal Siswa Penelitian ini menggunakan objek sebanyak 42 siswa pada kelas X7. Nilai keadaan awal siswa yang digunakan yaitu nilai semester 1 satu sebelum diadakan penelitian lampiran 2. Dari hasil nilai semester satu dapat diketahui bahwa sebanyak 37 siswa 88 dinyatakan tuntas dan 5 siswa 11,2 dinyatakan belum tuntas. Tabel 8. Ketuntasan Nilai Tes Akhir Siswa Kelas X7 Sebagai Data Awal. Jumlah Kategori Siswa Persen Tuntas 37 88,1 Belum Tuntas 5 11,9 Jumlah 42 100 Sumber: Daftar Nilai Semester 1 Satu kelas X7 Keaktifan siswa pada kondisi awal kelas X7 diketahui peneliti melalui pengamatan peneliti selama kegiatan Program Pengalaman Lapangan PPL maupun hasil dari wawancara dengan guru kelas. 2. Kegiatan Siklus 1 Siklus 1 dilaksanakan pada tanggal 25 Februari 2009 pada jam 1 dan 2 selama dua jam pelajaran 2 X 45 menit serta 4 Maret 2009 jam ke 1 selama satu jam pelajaran 1 X 45 menit di kelas X7 SMA Negeri 2 Sukoharjo. Pada siklus 1 ini mengambil kompetensi dasar menganalisis atmosfer dan dampaknya terhadap kehidupan di muka bumi dengan materi pembelajaran ciri-ciri lapisan atmosfer. Langkah-langkah yang dilakukan selama kegiatan belajar mengajar dengan menggunakan metode Teams Games Tournament TGT yang disertai media gambar cetak pada siklus 1 ini adalah: a. Perencanaan Tindakan Pada tahap ini guru menentukan kompetensi dasar dan materi pembelajaran yang akan disampaikan untuk kegiatan penelitian. Pada siklus 1 ini mengambil kompetensi dasar menganalisis atmosfer dan dampaknya terhadap kehidupan di muka bumi dengan materi pembelajaran ciri-ciri lapisan atmosfer. Pada tahap ini ada beberapa hal yang harus dipersiapkan oleh guru diantaranya: 1 Guru mempersiapkan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran RPP 2 Guru mempersiapkan materi tentang ciri-ciri lapisan atmosfer beserta media gambar cetak yaitu gambar ciri-ciri lapisan atmosfer 3 Guru mempersiapkan instrumen penelitian berupa soal teka-teki silang, lembar observasi keaktifan siswa, dan soal tes formatif b. Pelaksanaan Tindakan Pada tahap pelaksanan tindakan ini, beberapa hal yang dilakukan antara lain sebagai berikut: 1 Persiapan a Guru membuka pelajaran dengan memberi salam b Guru melakukan presensi c Guru mempersiapkan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran RPP d Guru menyampaikan tujuan, manfaat dan kegiatan belajar siswa yang akan dibuat kelompok. e Guru mempersiapkan materi ciri-ciri lapisan atmosfer dan media gambar cetak yaitu gambar ciri-ciri lapisan atmosfer. f Guru mempersiapkan instrumen penelitian yang meliputi soal teka-teki silang, lembar observasi keaktifan siswa dan soal tes formatif. g Persiapan guru sudah cukup baik h Siswa mempersiapkan buku baik buku tulis, buku panduan geografi, Lembar Kerja Siswa LKS maupun alat-alat tulis. i Guru membagikan materi ciri-ciri lapisan atmosfer dan media gambar cetak yaitu gambar lapisan-lapisan atmosfer. j Guru menerangkan materi pembelajaran ciri-ciri lapisan atmosfer k Pada saat guru menyampaikan materi ada beberapa siswa yang ramai terutama pada siswa yang duduk paling belakang. Siswa akan diam jika baru ditegur oleh guru.

Dokumen yang terkait

Peningkatan hasil belajar kimia siswa dengan mengoptimalkan gaya belajar melalui model pembelajaran TGT (Teams Games Tournament) penelitian tindakan kelas di MAN 11 Jakarta

0 27 232

Pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe TGT (Teams-Games Tournament) terhadap pemahaman konsep matematika siswa

1 8 185

Komparasi hasil belajar metode teams games tournament (TGT) dengan Student Teams Achievement Division (STAD) pada sub konsep perpindahan kalor

0 6 174

Pengaruh kombinasi model pembelajaran kooperatif tipe Teams-Games-Tournament (TGT) dengan make a match terhadap hasil belajar biologi siswa

2 8 199

Pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournament (TGT) terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran fiqih di MTs Islamiyah Ciputat

1 40 0

Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Tgt ( Teams Games Tournament ) Terhadap Hasil Belajar Biologi Pada Konsep Sistem Gerak Pada Manusia

0 6 145

Pengaruh kombinasi model pembelajaran kooperatif tipe teams-games-tournament (tgt) dengan make a match terhadap hasil belajar biologi siswa (kuasi eksperimen pada Kelas XI IPA Madrasah Aliyah Negeri Jonggol)

0 5 199

Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe TGT (Team Games Tournament) Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Biologi

1 3 310

Penerepan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Teams Games Tournament (TGT) Untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Peserta Didik Kelas VIII-3 SMPN 3 Kota Tangerang Selatan 2015/2016 Dalam Pelajaran IPA

0 4 10

UPAYA MENINGKATKAN MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR GEOGRAFI MELALUI METODE PEMBELAJARAN TEAMS GAMES TOURNAMENT (TGT) PADA KOMPETENSI DASAR MENGANALISIS HIDROSFER DAN DAMPAKNYA TERHADAP KEHIDUPAN DI MUK

0 3 100