Pengertian Hasil Belajar Matematika Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Hasil Belajar

` 8 yang terjadi pada diri seseorang sepanjang hidupnya. Seorang dikatakan belajar bila pikiran dan perasaan aktif. Salah satu pertanda bahwa seseorang belajar adalah adanya perubahan tingkah laku pada diri orang itu yang mungkin disebabkan oleh terjadinya perubahan pada tingkat pengetahuan, keterampilan atau sikapnya. Proses belajar itu terjadi karena adanya interaksi antara seseorang dengan lingkungan, baik lingkungan fisik maupun lingkungan sosial. Contoh lingkungan fisik ialah: buku, alat peraga dan alam sekitar. Sedangkan lingkungan sosial, antara lain guru, siswa, pustakawan, dan kepala sekolah . Oleh karena itu belajar bisa terjadi kapan saja dan di mana saja.

2.1.1.1 Pengertian Hasil Belajar Matematika

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia 2002:895 menyatakan bahwa hasil belajar adalah hasil yang telah dicapai dari hal yang telah dilakukan, dikerjakan dan lainnya, yang lazimnya ditunjukkan dengan nilai tes atau angka yang diberikan oleh guru. Menurut Sudjana, 2010:22 hasil belajar adalah kemampuan-kemampuan yang dimiliki siswa setelah ia menerima pengalaman belajarnya. Sedangkan menurut Anitah 2003:5 hasil belajar berupa perubahan perilaku atau tingkah lakunya. Gambaran keberhasilan perubahan tingkah laku yang dialami oleh individu dari hasil pengalamanpembelajaran yang membuat siswa dari tidak tahu menjadi tahu, belum bisa menjadi bisa dan hasil tersebut dapat berupa kemajuan untuk diri siswa maupun sesuatu hal yang buruk yang dimilikinya. Berdasarkan pandangan-pandangan dari para ahli tersebut diatas maka yang dimaksud dengan hasil belajar matematika dalam penelitian ini adalah hasil dari seorang siswa dalam mengikuti proses belajar mengajar matematika yang diukur dari kemampuan siswa tersebut dalam menyelesaikan soal tes. Menurut Sudjana 2010:3 ditinjau dari sudut bahasa, penilaian diartikan sebagai proses menentukan suatu objek. Untuk dapat menentukan suatu nilai atau harga suatu objek diperlukan adanya ukuran atau kriteria. Misalnya untuk mengatakan baik, sedang, kurang, diperlukan adanya ketentuan atau ukuran yang jelas bagaimana yang baik, yang sedang dan yang kurang. Ukuran itu dinamakan ` 9 kriteri a. Sehingga penilaian adalah proses pemberian atau menentukan nilai kepada objek tertentu berdasarkan suatu kriteria tertentu.

2.1.1.2 Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Hasil Belajar

Keberhasilan Belajar sangat dipengaruhi oleh beberapa faktor. Menurut Anitah 2009:2.7 faktor yang mempengaruhi hasil belajar adalah dikelompokkan menjadi dua kelompok yaitu faktor dalam diri siswa intern dan faktor dari luar diri siswa ekstern 1. Faktor dari dalam intern Faktor dari dalam diri siswa yang berpengaruh terhadap hasil belajar diantaranya adalah kecakapan, minat, bakat, usaha, motivasi, perhatian, kelemahan dan kesehatan serta kebiasaan siswa. Salah satu hal terpenting dalam kegiatan belajar yang harus ditanamkan dalam diri siswa bahwa belajar yang dilakukannya merupakan kebutuhan sendiri. Minat belajar berkaitan dengan seberapa besar individu merasa suka atau tidak suka terhadap suatu materi yang dipelajari siswa. Minat, motivasi dan perhatian siswa dapat dikondisikan oleh guru. 2. Faktor dari luar Ekstern Faktor dari luar diri siswa yang berpengaruh hasil belajar di antaranya adalah lingkungan fisik dan nonfisik termasuk suasana kelas dalam belajar, seperti riang gembira, menyenangkan, lingkungan sosial budaya, lingkungan keluarga, program sekolah termasuk dukungan komite sekolah, guru, pelaksanaan pembelajaran dan teman sekolah. Guru merupakan faktor utama yang paling berpengaruh terhadap proses maupun hasil belajar, sebab guru merupakan menajer atau sutradara dalam kelas. Sehingga faktor yang berada di luar dirinya siswa juga mempengaruhi hasil belajar yang dicapai. Menurut Sabri 2007:45 Salah satu lingkungan belajar lingkungan yang dominan mempengaruhi hasil belajar di sekolah adalah kualitas pengajaran. Yang dimaksud kualitas pengajaran ialah tinggi rendahnya atau efektif tidaknya proses belajar –mengajar dalam pencapaian tujuan pengajaran. Hal belajara tersirat dalam tujuan pembelajaran. Oleh sebab itu hasil belajar siswa di sekolah di pengaruhi oleh Kemampuan siswa dalam kualitas pengajaran. Pendapat ` 10 ini sejalan dengan teori belajar sekolah Teory Of School Learning dari Bloom yang mengatakan ada tiga variabel utama dalam teori belajar di sekolah, yakni Karakteristik individu, kualitas pengajaran dan hasil belajar siswa. Sedangkan Caroll Sabri, 2007:46 berpendapat bahwa hasil belajar siswa dipengaruhi oleh lima faktor yaitu 1 Bakat mengajar, 2 Waktu yang tersedia untuk belajar, 3 waktu yang diperlukan siswa untuk menjelaskan pelajaran, 4 Kualitas mengajar dan 5 Kemampuan individu. Menurut Hudoyo 1990 mengemukakan bahwa faktor yang mempengaruhi hasil belajar matematika siswa adalah 1. Faktor siswa siswa yang meliputi : kemampuan, kesiapan, sikap, minat dan intelegensi 2. Faktor sarana prasarana yang meliputi : ruang, alat bantu belajar, buku teks dan sumber belajar 3. Faktor pengajar guru yang meliputi pengalaman, kepribadian, kemampuan matematika dan penyampaian pembelajaran 4. Faktor penilaian evaluasi

2.1.2 Model Pembelajaran Van Hiele

Dokumen yang terkait

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Perbedaan Teori Van Hiele dengan Bruner Terhadap Hasil Belajar Matematika dengan Pokok Bahasan Geometri siswa Kelas V SD. T1 292008263 BAB II

0 0 30

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Perbedaan Teori Van Hiele dengan Bruner Terhadap Hasil Belajar Matematika dengan Pokok Bahasan Geometri siswa Kelas V SD. T1 292008263 BAB V

0 0 2

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Perbedaan Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas V Menggunakan Model Pembelajaran Van Hiele dan Model Pembelajaran Mekanistik.

0 0 15

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Perbedaan Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas V Menggunakan Model Pembelajaran Van Hiele dan Model Pembelajaran Mekanistik. T1 292008181 BAB I

0 0 6

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Perbedaan Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas V Menggunakan Model Pembelajaran Van Hiele dan Model Pembelajaran Mekanistik. T1 292008181 BAB IV

0 0 17

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Perbedaan Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas V Menggunakan Model Pembelajaran Van Hiele dan Model Pembelajaran Mekanistik. T1 292008181 BAB V

0 0 1

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Perbedaan Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas V Menggunakan Model Pembelajaran Van Hiele dan Model Pembelajaran Mekanistik.

0 0 87

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Perbedaan Hasil Belajar IPA Siswa Kelas III Antara yang Menggunakan Model Pembelajaran SAVI dan Model Pembelajaran Konvensional. T1 292008198 BAB I

0 0 4

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Perbedaan Hasil Belajar IPA Siswa Kelas III Antara yang Menggunakan Model Pembelajaran SAVI dan Model Pembelajaran Konvensional. T1 292008198 BAB II

0 0 14

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Perbedaan Hasil Belajar IPA Siswa Kelas III Antara yang Menggunakan Model Pembelajaran SAVI dan Model Pembelajaran Konvensional. T1 292008198 BAB V

0 0 2