Tuturan yang Mengandung Deiksis Penunjuk Berfungsi Konatif

Philippe Abrams menyampaikan tuturan tersebut untuk dengan nada tegas agar permintaannya segera dilaksanakan oleh Antoine K. Tuturan tersebut disampaikan secara lisan I. Philippe Abrams menyampaikan tuturan tersebut dengan sopan N. Tuturan 33 diformulasikan dalam bentuk dialog G. Leksikon ça dalam tuturan 33 mengacu pada berkas yang dibawa oleh Philippe Abrams. Dari kedua tuturan yang telah dijelaskan sebelumnya, yakni tuturan 32 dan 33 sama-sama menggunakan leksikon ça yang merupakan deiksis penunjuk. Leksikon tersebut digunakan untuk menunjukkan sesuatu yang dekat dengan penutur. Tuturan yang mengandung deiksis ça dalam tuturan 32 dan 33 memiliki fungsi yang sama, yakni fungsi konatif. Tuturan 32 memiliki fungsi konatif karena digunakan untuk meminta seseorang melakukan sesuatu, yakni Philippe Abrams meminta Antoine Bailleul dan Tony berhenti berkelahi. Tuturan 33, digunakan Philippe Abrams untuk meminta Antoine Bailleul mengantarkan berkas ke bagian penyortiran secepatnya. 66

BAB V PENUTUP

A. KESIMPULAN

Berdasarkan hasil penelitian jenis dan fungsi tuturan yang mengandung deiksis dalam film Bienvenue chez les Ch’tis karya Dany Boon, diperoleh kesimpulan sebagai berikut. 1. Deiksis yang terdapat dalam film Bienvenue chez les Ch ’tis karya Dany Boon yaitu a deiksis orang persona, yakni je, nous, mon, tu, vous, dan votre, yang mengacu pada para tokoh pemain dalam film tersebut; b deiksis tempat, yakni ici, là, y, dan en, yang mengacu pada latar tempat dalam film tersebut; c deiksis wacana, yakni ce, ça, cet, dan cette, yang mengacu pada bagian-bagian tertentu dalam wacana anafora atau katafora; d deiksis sosial, yakni penggunaan leksikon deiksis tu dan vous, yang mengacu pada para tokoh pemain dalam film tersebut dan berkaitan dengan perbedaan kemasyarakatan yang mempengaruhi peran penutur dan mitra tutur; e deiksis penunjuk, yakni ce, ça, ceux, celle-ci, dan sebagainya, yang mengacu pada bendabarang dan keadaanperistiwa. Deiksis yang paling dominan dalam penelitian ini adalah deiksis orang persona. Hal tersebut terjadi karena orang subjek merupakan komponen utama dalam terjadinya suatu komunikasi. 2. Fungsi tuturan yang mengandung deiksis yang terdapat dalam film Bienvenue chez les Ch ’tis karya Dany Boon memiliki 5 fungsi bahasa, yaitu a fungsi referensial, b fungsi emotif, c fungsi konatif, d fungsi metalingual, dan e fungsi fatis. Fungsi referensial untuk membicarakan suatu topik tertentu. Fungsi emotif untuk menggambarkan perasaan seseorang, baik rasa senang, sedih, marah, emosi, kecewa, kesal, dan sebagainya. Fungsi konatif untuk meminta, menyuruh, atau menanyakan sesuatu dimana penutur menginginkan mitra tuturnya mendengarkan, mengikuti, atau melakukan sesuatu yang diinginkannya tersebut. Fungsi metalingual digunakan sebagai penerang terhadap sandi atau kode dalam suatu bahasa. Fungsi fatis untuk mengawalimembuka dan menjaga komunikasi antara penutur dan mitra tutur. Fungsi bahasa yang paling sering dalam penelitian ini adalah fungsi referensial. Para tokoh dalam film Bienvenue chez l es Ch’tis kerap menggunakan fungsi tersebut untuk mengacu pada pesan atau topik tertentu yang tengah diperbincangkan dalam film.

B. IMPLIKASI

Setelah dilakukan penelitian ini, maka diperoleh jenis dan fungsi tuturan yang mengandung deiksis yang terdapat dalam film Bienvenue chez les Ch’tis karya Dany Boon. Hasil tersebut dapat membantu kita dalam memahami setiap ujaran yang dilontarkan oleh para pemainnya. Kemudian, implikasi dari penelitian ini adalah hasil penelitian yang diperoleh dapat dijadikan contoh dan dapat diterapkan dalam pembelajaran linguistik khususnya dalam bidang pragmatik yang mempelajari tentang deiksis.

C. SARAN

Bagi calon peneliti lainnya disarankan untuk dapat mengadakan penelitian lanjutan mengenai penelitian ini karena masih memiliki keterbatasan. Penelitian ini hanya berfokus pada jenis dan fungsi deiksis, sehingga masih terdapat banyak masalah yang belum ditemukan oleh penulis. Oleh karena itu, diharapkan adanya penelitian lanjutan untuk menganalisis secara mendalam pembahasan mengenai deiksis guna menyempurnakan penelitian ini. 69 DAFTAR PUSTAKA Chaer, Abdul. 2010. Kesantunan Berbahasa. Jakarta : PT. Rineka Cipta. Dubois, Jean et als. 2001. Dictionnaire de Lingustique. Paris : Larousse. Hymes, Dell. 1974. Foundations in Sociolinguistics. Philadelphia : University of Pennsylavania Press. Kesuma, Tri Mastoyo Jati. 2007. Pengantar Metode Penelitian Bahasa. Yogyakarta : Carasvatibooks. Kridalaksana, Harimurti. 2008. Kamus Linguistik. Jakarta : PT. Gramedia Pustaka Utama. Leech, Geoffrey. 1993. Prinsip-prinsip Pragmatik. terjemahan M.D.D. Oka. Jakarta : Penerbit Universitas Indonesia. Levinson, Stephen. C. 1983. Pragmatics. Cambridge : Cambridge University Press. Maingueneau, Dominique. 1998. Analyser Les Textes de Communication. Paris : Dunod. Mey, Jacob L. 2001. Pragmatics. Oxford : Blackwell. Moleong, L.J. 2010. Metodologi Penelitian Kualitatif Edisi Revisi. Bandung : PT. Remaja Rosdakarya. Nababan, P.W.J. 1987. Ilmu Pragmatik Teori dan Penerapannya. Jakarta : Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi. Nadar, F.X. 2009. Pragmatik dan Penelitian Pragmatik. Yogyakarta : Graha Ilmu. Purwo, Bambang Kaswanti. 1990. Pragmatik dan Pengajaran Bahasa:Menyibak Kurikulum 1984. Yogyakarta: Kanisius. Pusat Bahasa Departemen Pendidikan Nasional. 2005. Kamus Besar Bahasa Indonesia. Jakarta : Balai Pustaka. Pusat Pembinaan dan Pengembangan Bahasa, Departemem Pendidikan dan Kebudayaan. Tata Bahasa Baku Bahasa Indonesia. 1988. Jakarta : Balai Pustaka. Putrayasa, Ida Bagus. 2014. Pragmatik. Yogyakarta : Graha Ilmu.