Kondisi Iklim dan Topografi Kondisi Demografi

BAB IV HASIL DAN ANALISIS

4.1 Gambaran Umum Wilayah Kabupaten Deli Serdang 4.1.1 Kondisi Geografis Deli Serdang merupakan salah satu Kabupaten yang berada di kawasan Pantai Timur Sumatera Utara. Secara geografis Kabupaten Deli Serdang berada pada 2 57’’ Lintang Utara, 3 16’’ Lintang Selatan dan 98 33’’ – 99 27’’ Bujur Timur, dengan ketinggian 0 – 500 m di atas permukaan laut. Kabupaten Deli Serdang menempati area seluas 2.497,72 Km2 yang terdiri dari 22 Kecamatan dan 394 DesaKelurahan Definitif. Secara administrasi Kabupaten Deli Serdang memiliki batas wilayah sebagai berikut : a. Sebelah Utara : berbatasan dengan Kabupaten Langkat dan Selat Malaka b. Sebelah Selatan : berbatasan dengan Kabupaten Karo dan Simalungun c. Sebelah Barat : berbatasan dengan Kabupaten Langkat dan Karo, dan d. Sebelah Timur : berbatasan dengan Kabupaten Serdang Bedagai.

4.1.2 Kondisi Iklim dan Topografi

Kabupaten Deli Serdang beriklim tropis dengan temperatur udara perbulan minimum 23,80 C dan maksimum 32,10 C. Curah hujan rata-rata antara 12 sampai 348 mm perbulan. Kecepatan udara angin berkisar 2,1 mdt dengan tingkat penguapan sekitar 3,8 mmhari. Sementara dilihat dari kemiringan lahan, Kabupaten Deli Serdang dibedakan atas : a. Dataran Pantai Luas 63.002 Ha 26,30 terdiri dari 4 kecamatan Hamparan perak, Labuhan deli, Percut sei tuan, dan Labuhan batu. Jumlah desa sebanyak 64 desakelurahan dengan panjang pantai 65 KM. Potensi Utama adalah Pertanian pangan, Perkebunan rakyat, Perkebunan besar, perikanan laut, Pertambakan, Pertenakan Unggas, dan Pariwisata. b. Dataran Rendah Luas 68.965 Ha 28,80 terdiri dari 11 kecamatan Sunggal, Pancur batu, Namorambe, Deli tua, Batang kuis, Tanjung morawa, Patumbak, Lubuk pakam, beringin, Pagar merbau, Galang. Dengan jumlah desa sebanyak 197 desakelurahan. Potensi utama adalah Pertanian pangan, Perkebunan besar, Perkebunan rakyat, Perternakan, Industri, Perdagangan dan Perikanan darat. c. Dataran Pegunungan Luas 111.970 Ha 44,90 terdiri dari 7 kecamatan Kutalimbaru, Sibolangit, Biru-biru, STM hilir, STM hulu, Gunung meriah, Bangun purba dengan jumlah desa sebanyak 133 desakelurahan. Potensi utama adalah : Pertanian rakyat, Perkebunan, dan Perternakan. Kabupaten Deli Serdang terdapat 5 Daerah Aliran Sungai DAS yaitu : DAS Belawan, DAS Deli, DAS Belumai, DAS Percut dan DAS Ular, dengan Luas areal 378.841 Ha, yang kesemuanya bermuara ke selat malaka dengan hulu yang berada di kabupaten simalungun dan karo. Pada umumnya sub DAS ini dimanfaatkan masyarakat untuk mengairi areal persawahan sebagai upaya meningkatkan produksi pertanian.

4.1.3 Kondisi Demografi

Berdasarkan data statistik, Jumlah penduduk Kabupaten deli serdang pada tahun 2009 mengalami penurunan sebesar 16 , pada tahun 2008 jumlah penduduk deli serdang sebesar 2.126.626 jiwa dan turun menjadi 1.788.351. Dengan komposisi penduduk, Jumlah Pria sebanyak 895.593 jiwa dan wanita sebanyak 892.758 jiwa, Kabupaten Deli Serdang dihuni berbagai suku bangsa seperti Melayu, Karo, Simalungun, Jawa, Toba, Minang, Cina, Aceh dan pemeluk berbagai agama seperti Islam, Kristen, Buddha, dan Hindu.

4.1.4 Potensi Wilayah