Kesimpulan Keterbatasan HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

54

BAB 5 KESIMPULAN DAN SARAN

4.1. Kesimpulan

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh struktur modal, kinerja keuangan, dan keputusan investasi terhadap nilai perusahaan pada perusahaan manufaktur sektor consumer goods yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia BEI tahun 2011 – 2013. Berdasarkan hasil pengujian yang dilakukan, maka diperoleh kesimpulan sebagai berikut: 1. Berdasarkan uji T yang dilakukan, variabel struktur modal dan keputusan investasi berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan, sedangkan variabel kinerja keuangan memiliki pengaruh negatif terhadap nilai perusahaan. 2. Berdasarkan uji F yang dilakukan, diperoleh nilai signifikansi sebesar 0,000 lebih kecil dari 0,05. Hal ini menunjukkan bahwa variabel independen, yaitu struktur modal, kinerja keuangan, dan keputusan investasi memiliki pengaruh yang positif secara simultan terhadap variabel dependennya, yaitu nilai perusahaan. Dari hasil penelitian, besarnya Adjusted R 2 diperoleh nilai sebesar 0,405. Dengan demikian besarnya pengaruh yang diberikan oleh variabel struktur modal, kinerja keuangan, dan keputusan investasi terhadap nilai perusahaan adalah sebesar 40,5 sedangkan sisanya sebesar 59,5 dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini seperti 55 ukuran perusahaan, profitabilitas, kepemilikan manajerial, keputusan pendanaan, kebijakan dividen dan faktor lainnya.

4.2. Keterbatasan

Penelitian ini dilakukan untuk memberikan gambaran bagaimana struktur modal, kinerja keuangan dan keputusan investasi mempengaruhi nilai perusahaan. Peneliti menyadari masih banyak keterbatasan dalam penelitian ini. Keterbatasan itu antara lain: 1. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini hanya mencakup perusahaan manufaktur sektor consumer goods yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2011-2013, sehingga diperlukan jumlah sampel yang lebih banyak lagi untuk dapat merepresentasikan pengaruh antara variabel dependen dan independen. 2. Periode penelitian relatif singkat, yakni selama tiga tahun 2011-2013, sehingga hasil penelitian kurang merepresentasikan hal yang sebenarnya. 3. Variabel dependen yang digunakan dalam penelitian hanya menggunakan 3 variabel yaitu struktur modal, kinerja keuangan, dan keputusan investasi.

4.3. Saran

Dokumen yang terkait

Pengaruh Struktur Modal, Kinerja Keuangan, Pertumbuhan Perusahaan, dan Ukuran Perusahaan terhadap Nilai Perusahaan (Studi pada Perusahaan Manufaktur Sektor Consumer Goods yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2011-2013)

4 106 86

Pengaruh struktur modal dan keputusan investasi terhadap nilai perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) sektor otomotif dan komponen

1 27 145

PENGARUH STRUKTUR MODAL, KEPEMILIKAN MANAJERIAL, KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL, DAN KEPUTUSAN INVESTASI TERHADAP NILAI PERUSAHAAN (Studi Empiris Perusahaan Manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2013-2015)

0 5 24

PENGARUH STRUKTUR MODAL, KEPEMILIKAN MANAJERIAL, KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL, DAN KEPUTUSAN INVESTASI TERHADAP NILAI PERUSAHAAN (Studi Empiris Perusahaan Manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2013-2015)

0 17 102

Pengaruh Struktur Modal Terhadap Kinerja Keuangan (Studi Empiris Pada Perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2007-2011).

0 1 14

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA 2.1.Tinjauan Pustaka 2.1.1. Nilai Perusahaan - Pengaruh Struktur Modal, Kinerja Keuangan, dan Keputusan Investasi terhadap Nilai Perusahaan (Studi pada Perusahaan Manufaktur Sektor Consumer Goods yang Terdaftar di Bursa Efek Indones

0 1 16

SKRIPSI PENGARUH STRUKTUR MODAL, KINERJA KEUANGAN, DAN KEPUTUSAN INVESTASI TERHADAP NILAI PERUSAHAAN (Studi pada Perusahaan Manufaktur sektor Consumer Goods yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2011-2013)

0 1 12

BAB II TINJAUAN PUSTAKA 2.1 Tinjauan Pustaka - Pengaruh Struktur Modal, Kinerja Keuangan, Pertumbuhan Perusahaan, dan Ukuran Perusahaan terhadap Nilai Perusahaan (Studi pada Perusahaan Manufaktur Sektor Consumer Goods yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesi

0 0 22

Pengaruh Struktur Modal, Kinerja Keuangan, Pertumbuhan Perusahaan, dan Ukuran Perusahaan terhadap Nilai Perusahaan (Studi pada Perusahaan Manufaktur Sektor Consumer Goods yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2011-2013)

0 0 18

ANALISIS HERDING TERHADAP KEPUTUSAN STRUKTUR MODAL PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2011-2013

0 0 18