Uji Analisis Data ANALISIS PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, DAN LEVERAGE DALAM MEMPREDIKSI KONDISI FINANCIAL DISTRESS (STUDI PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BEI PERIODE 2010-2014)

3. Pengaruh Profitabilitas Terhadap Financial distress Hasil analisis data menunjukkan bahwa profitabilitas berpengaruh negatif dan signifikan terhadap financial distress dengan tingkat signifikansi sebesar 0,000 0,05 dengan koefisien -20,703. Hal ini berarti Hipotesis Tiga H 3 yang menyatakan bahwa profitabilitas berpengaruh negatif signifikan terhadap financial distress, diterima. Hal itu menunjukkan bahwa semakin tinggi profitabilitas maka semakin kecil kemungkinan perusahaan akan mengalami financial distress. Hal itu dikarenakan kemampuan memperolah laba perusahaan yang semakin tinggi akan mempengaruhi kondisi keuangan yang baik sehingga tidak akan terjadi financial distress. Hasil penelitian ini konsisten dengan Arini 2010 profitabilitas berpengaruh negatif signifikan terhadap kondisi financial distress perusahaan artinya semakin besar profitabilitas suatu perusahaan semakin mengurangi kondisi financial distress perusahaan tersebut dan rasio yang paling dominan dalam memprediksi kondisi financial distress adalah rasio profitabilitas. Kondisi demikian menunjukkan kondisi perekonomian sedang stabil. BAB V SIMPULAN, SARAN, DAN KETERBATASAN PENELITIAN

A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil analisis data dan pembahasan maka dapat disimpulkan bahwa: 1. Rasio likuiditas berpengaruh negatif signifikan terhadap financial distress perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI. Artinya semakin baik kemampuan perusahaan dalam membayar hutang lancar dengan aktifa lancar yang dimiliki, maka akan memperkecil kemungkinan perusahaan tersebut mengalami kondisi financial distress perusahaan. 2. Rasio leverage berpengaruh positif dan signifikan terhadap financial distress perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI. Artinya semakin besar hutang perusahaan maka semakin besar pula kemungkinan perusahaan mengalami kondisi financial distress. 3. Rasio profitabilitas berpengaruh negatif dan signifikan terhadap financial distress perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI. Artinya semakin besar profitabilitas suatu perusahaan semakin mengurangi kondisi financial distress perusahaan tersebut. Hal ini dikarenakan kemampuan memperolah laba perusahaan yang semakin tinggi akan mempengaruhi kondisi keuangan yang baik sehingga tidak akan terjadi financial distress.

B. Saran

Saran-saran yang penulis berikan untuk penelitian selanjutnya sebagai berikut: 1. Bagi perusahaan disarankan agar dalam pengambilan keputusan mempertimbangkan rasio likuiditas, profitabilitas, dan leverage dengan melihat laporan keuangan perusahaan, agar perusahaan nantinya tidak berada dalam kondisi kesulitan keuangan. 2. Penelitian selanjutnya diharapkan dapat menggunakan rasio keuangan lain yang mampu memprediksi financial distress seperti rasio arus kas, rasio aktivitas, dan rasio-rasio keuangan yang lain, sehingga tidak terbatas rasio likuiditas, financial leverage, dan profitabilitas.

C. KETERBATASAN PENELITIAN

Berdasarkan pada penelitian yang telah dilakukan, ada beberapa keterbatas penelitian. Antara lain adalah sebagai berikut : 1. Masih terbatasnya sampel penelitian, yaitu pada perusahaan manufaktur di Bursa Efek Indonesia periode 2010-2014. 2. Rasio yang digunakan dalam penelitian ini sebatas rasio profitabilitas, likuiditas, dan leverage perusahaan. 3. Penelitian ini memproksikan financial distress hanya berdasarkan model Altman dengan rumus Z-score, sehingga masih terbuka kemungkinan adanya alat ukur lain yang mampu memproksikan kondisi financial distress, seperti berdasarkan laba bersih dan earning per share EPS yang negatif selama 2 tahun berturut-turut. DAFTAR PUSTAKA Altman, E.I., 1968. Financial Ratio, Discriminant Analysis, and the Prediction of Corporat Bankruptcy. The Journal of Finance, September 25. Arini, Diah. 2010. Analisis Rasio Keuangan Untuk Memprediksi Kondisi Financial distress Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek Jakarta. Skripsi thesis, UniversitasMuhammadiyah Surakarta. Almilia, Luciana Spica. 2003. “Analisis Faktor-faktor yang mempengaruhi Kondisi Financial distress suatu perusahaan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia”. Simposium Nasional Akuntansi VI, 16-17 Oktober 2003. Luciana S. A., Emanuel K, Analisis Rasio Keuangan Untuk Memprediksi Kondisi Financial distress Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek Jakarta, Jurnal Akuntansi dan Auditing Indonesia JAAI, 2003 Platt, H, dan M.B. Platt. 2002. Predicting Financial distress. Journal of Financial Service professionals, 56. Supardi dan Sri Mastuti. 2003. “Validitas Penggunaan Z-Score Altman Untuk Menilai Kebangkrutan pada Perusahaan Perbankan Go Public Di Bursa Efek Jakarta”. Jurnal Akuntansi. Manajemen dan Sistem Informasi. No. 7. Lukas, S. A. 2003. Manajemen Keuangan. Edisi Revisi. Yogyakarta: ANDI Prof. Dr. H. Imam Ghozali, M.Com., Akt.2011. Aplikasi Analisis Multivariate Dengan Program SPSS. Semarang : BP Universitas Diponegoro Endang A, 2012a, Pengaruh Kinerja Keuangan dan Sensitivitas Perusahaan terhadap Faktor-Faktor Ekonomi Makro dalam Memprediksi Kondisi Financial distress pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia, Prosiding Iramani Rr, 2008, Model Prediksi Financial distress Perusahaan Go Public di Indonesia Studi pada Sektor Manufaktur, Jurnal Aplikasi Manajemen. Volume 6, Nomor I . April. Munawir, 2004. “Analisis Laporan Keuangan”, Edisi Keempat. Jogjakarta: Liberty .

Dokumen yang terkait

Analisis Profitabilitas, Likuiditas dan Leverage dalam Memprediksi Financial Distress pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

0 20 92

ANALISIS PENGARUH RASIO LIKUIDITAS, PROFITABILITAS, DAN LEVERAGE DALAM MEMPREDIKSI KONDISI FINANCIAL DISTRESS (Studi pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2008 – 2011).

0 0 14

Analisis Profitabilitas, Likuiditas dan Leverage dalam Memprediksi Financial Distress pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

0 0 10

Analisis Profitabilitas, Likuiditas dan Leverage dalam Memprediksi Financial Distress pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

0 0 2

Analisis Profitabilitas, Likuiditas dan Leverage dalam Memprediksi Financial Distress pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

0 0 11

Analisis Profitabilitas, Likuiditas dan Leverage dalam Memprediksi Financial Distress pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

0 0 21

Analisis Profitabilitas, Likuiditas dan Leverage dalam Memprediksi Financial Distress pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

0 0 3

Analisis Profitabilitas, Likuiditas dan Leverage dalam Memprediksi Financial Distress pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

0 0 13

ANALISIS LIKUIDITAS, PROFITABILITAS, DAN LEVERAGE UNTUK MEMPREDIKSI KONDISI FINANCIAL DISTRESS PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BEI PERIODE 2011-2014 - Perbanas Institutional Repository

0 0 18

ANALISIS LIKUIDITAS, PROFITABILITAS, DAN LEVERAGE UNTUK MEMPREDIKSI KONDISI FINANCIAL DISTRESS PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BEI PERIODE 2011-2014 - Perbanas Institutional Repository

0 0 17