Lokasi Penelitian. Sumber Data dan Jenis Data Penelitian.

mengambil topik pembenahan system informasi hutang dan piutang lebih utama dibandingkan permasalahan-permasalahan lain yang ada di perusahaan katrins. Berdasarkan pada pokok masalah yang diajukan dalam penelitian ini, maka bentuk pendekatan yang dipilih adalah pendekatan kualitatif yaitu data yang digambarkan dengan kata – kata atau kalimat dipisahkan menurut kategori untuk memperoleh kesimpulan Arikunto, 1998: 245. Suatu penelitian yang bertujuan melakukan studi yang mendalam tentang suatu unit operasional sosial sedemikian rupa sehingga menghasilkan gambaran yang terorganisir dengan baik dan lengkap mengenai unit sosial tersebut Saifuddin, 1999: 8.

3.3. Lokasi Penelitian.

PT KATRINS yang terletak di wilayah perak khususnya jalan Kalianget, dimana letap perusahaan begitu strategis dengan usaha yang di jalankannya yaitu jasa pengiriman atau Forwarding. PT KATRINS menggabungkan tiga RUKO rumah toko sebagai tempat dijalankan usahanya dengan satu RUKO rumah toko digunakan sebagai tempat penyimpanan gudang. PT KATRINS merupakan tempat sebagai objek penelitian karena usaha yang mereka jalankan sangat unik, dimana letak keunikannya pada sistem transaksi yang mereka jalankan lain dari perusahaan jasa bahkan dagang sekalipun, banyak hal-hal yang diluar kaedah sistem akuntansi Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. dimana umum diguanakan pada perusahaan-perusahaan jasa dan dagang bila dilihat dengan sekilas, akan tetapi mereka masih bisa menjalankannya dengan beberapa perubahan aturan-aturan yang dilakukan agar tidak menyalahi kaedah yang ada dan sudah ditetapkan para pakar. Untuk dapat melakukan penelitian pada perusahaan tersebut tentunya harus ada surat izin untuk melakukan penelitian yang ditujukan pada PT KATRINS, adapun isi dari surat tersebut berisikan tentang tujuan dari penelitian serta ruang lingkup yang akan diteliti.

3.4. Sumber Data dan Jenis Data Penelitian.

Sumber data adalah sumber dari data yang diperoleh. Berdasarkan jenis-jenis data yang diperlukan, maka dalam penelitian ini, sumber data yang digunakan melalui 2 cara, yaitu: 1. Sumber literer field literature yaitu sumber data yang digunakan untuk mencari landasan teori tentang permasalahan yang diteliti dengan menggunakan buku-buku kepustakaan. 2. Field research adalah sumber data yang diperoleh dari lapangan penelitian, yaitu mencari data dengan cara terjun langsung ke obyek penelitian untuk memperoleh data yang lebih konkrit yang berkaitan dengan masalah yang diteliti. Adapun sumber data ini ada 2 macam, yaitu: Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. a. Data primer adalah data yang diperoleh secara langsung dari sumbernya untuk diamati dan dicatat dalam bentuk pertama kalinya, dan merupakan bahan utama penelitian. b. Data sekunder adalah data yang pengumpulannya tidak diusahakan sendiri oleh peneliti, misalnya dari keterangan atau publikasi lain. Sumber sekunder ini bersifat penunjang dan melengkapi data primer. Narasumber yang penulis gunakan sebagai dasar objek penelitian: 1. Bpk Ferry Chandra Pimpinan Perusahaan 2. Bpk Aswin Kabag Akuntansi 3. Bpk Lukito Kabag Operasional 4. Bpk Bambang Kabag Customer Service 5. Ibu Indah Kabag Pembelian 6. Bpk Indra Kepala Gudang 7. Ibu Retno Sudjono Kabag HRD Adapun jenis data yang dikumpulkan berupa beberapa bentuk contoh transaksi yang berhubungan dengan focus permasalahan, bentuk transaksi itu mulai dari pembelianPengadaan hingga penjualan, sedangkan bukti transaksi PembelianPengadaan sendiri merupakan transaksi yang benar-benar rumit menurut staf-staf tersebut, begitupun dengan bukti transksi penjualan. Staf-staf yang digunakan sebagai sample objek dalam penelitian ini tentunya mereka yang benar-benar dipercaya oleh perusahaan atas kinerja mereka, dan mereka semua mayoritas usulan dari atasan-atasan mereka. Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. Wawancara yang didasari dengan pembahasan atas permasalah- permasalahan yang terjadi di perusahaan adalah tahap awal yang digunakan sebagai bagan pembicaraan karena dengan sedikit pancingan yang membahas permasalahan mereka, maka mereka tidak segan untuk bercerita semua informasi yang dibutuhkan, selain itu mereka juga membuktikan dengan bukti-bukti transaksi yang ada sebagai dasar bahwa semua permasalahan yang terjadi benar adanya.

3.5. Prosedur Pengumpulan Data.