Pengertian Pemasaran Jenis Pemasaran

Organisasi memiliki arti yang beragam, tergantung dari sudut mana kita memandang arti organisasi tersebut. Misalnya pada teori sistem memandang organisasi sebagi sebuah proses, sedangkan teori klasik memandang organisasi sebagai wujud. Organisasi memiliki beberapa ciri-ciri diantaranya adanya kerjasama, adanya tujuan dan adanya orang-orang dalam artian lebih dari satu orang yang menjalankan organisasi terebut. organisasi disini bukan sebuah tujuan akan tetapi merupakan sebagai alat bagi manusia dalam mencapai tujuan. Jadi Organisasi merupakan suatu kelompok yang bergabung dan bersatu dalam tugas- tugas umum, terkait pada lingkungan dengan menggunakan teknologi serta taat pada hukum.

1.5.2. Pemasaran

1.5.2.1 Pengertian Pemasaran

Pemasaran adalah proses sosial dan manajerial dengan mana individu dan kelompok memperoleh apa yang mereka butuhkan dan inginkan melalui penciptaan dan pertukaran produk dan nilai Kotler, 1994. Dari definisi diatas kita melihat bahwa dasar pemikiran pemasaran dimulai dari kebutuhan dan keinginan konsumen Sehingga bukan pemasar yang menciptakan kebutuhan melainkan kebutuhan tersebut sudah ada sebelumnya. Pemasar mempengaruhi permintaan dengan membuat produk yang menarik, terjangkau, cocok dan mudah didapat oleh konsumen. Pemasaran adalah suatu sistem keseluruhan dari kegiatan-kegiatan usaha yang ditujukan untuk merencanakan, menentukan harga, mempromosikan dan mendistribusikan barang dan jasa yang dapat memuaskan kebutuhan baik kepada Universitas Sumatera Utara pembeli yang ada maupun pembeli potensial Basu Swastha dan T. Hani Handoko, 1982:6. Dari pendapat Basu Swastha dan T. Hani Handoko diatas dapat dilihat bahwa proses pemasaran itu dimulai jauh sejak sebelum barang- barang diproduksi, tidak dimulai pada saat produksi selesai, juga berakhir dengan penjualan. Dengan pengertian diatas penulis mengambil kesimpulan bahwa pemasaran merupakan suatu proses di dalam kegiatan usaha yang bertujuan untuk merencanakan, mempromosikan, menetapkan harga, mendistribusikan serta menciptakan suatu produk yang diarahkan untuk memenuhi dan memuaskan kebutuhan serta keinginan konsumen sesuai dengan permintaan agar dapat diminati oleh banyak konsumen.

1.5.2.2. Jenis Pemasaran

Dalam bisnis jasa pemasaran bersifat sangat kompleks karena banyak elemen yang mempengaruhi seperti internal organisasi, lingkungan fisik, komentar dari mulut – mulut, dsb. Oleh karena itu menurut Gron rous Kotler 1994:469, mengemukakan bahwa pemasaran jasa ada 3 yaitu: a. Pemasaran Eksternal Dilakukan untuk menghubungkan perusahaan dengan konsumen, hal ini merupakan pekerjaan pemasaran yang dilakukan oleh perusahaan untuk menyiapkan, menentukan harga, mendistribusikan dan mempromosikan jasa kepada konsumen. Universitas Sumatera Utara b. Pemasaran Internal Dilakukan untuk menghubungkan perusahaan dan karyawan, dalam hal ini perusahaan melatih dan memotivasi karyawan untuk melayani konsumen dengan baik. c. Pemasaran Interaktif Dalam hal ini menghubungkan antara konsumen dengan karyawan dengan karyawan perusahaan. Pemasaran interaktif merupakan gambaran atas keahlian karyawan dalam melayani konsumen. 1.5.3. Strategi Pemasaran 1.5.3.1. Pengertian Strategi Pemasaran