Definisi Operasional Subjek Penelitian

1. Angket Kuesioner

Teknik pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini adalah dengan menggunakan angket kuesioner. Metode angket kuesioner yang dilakukan, diharapkan peneliti dapat mengumpulkan data yang berfungsi untuk mengetahui pengelolaan dana BOS dilihat dari prosedur pengelolaan, penggunaan, dan sasaran dana BOS. Menurut Sugiyono 2013: 199, “kuesioner merupakan teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan cara memberi seperangkat pertanyaan atau pernyataan tertulis kepada responden untuk dijawab”. Kuesioner pada penelitian ini berisi sejumlah pernyataan yang menyangkut dengan aspek prosedur pengelolaan, penggunaan, dan sasaran dana BOS. Selanjutnya jika dilihat dari segi jawaban, maka kuesioner pada penelitian ini responden menjawab tentang dirinya sendiri berdasarkan pilihan jawaban yang telah disediakan peneliti.

2. Dokumentasi

Dokumentasi yaitu informasi yang berasal dari catatan penting lembaga atau organisasi maupun perorangan. Dalam penelitian ini, informasi dapat diperoleh dari buku, internet, dan dokumen-dokumen yang mendukung antara lain Petunjuk teknis penggunaan BOS 2015 yang dikeluarkan oleh Direktorat Jenderal Dikdas Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, profil sekolah, nama-nama gurupendidik di SMP Negeri 2 Gombong, daftar fasilitas sarana prasarana, laporan penggunaan dana BOS tahun ajaran 20152016. Metode dokumentasi dalam penelitian ini, digunakan sebagai data sekunder atau penunjang yakni digunakan untuk memperoleh data yang tidak mungkin diperoleh melalui metode observasi.

F. Instrumen Penelitian

Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket atau kuisoner. Pengembangan instrumen dalam penelitian ini didasarkan atas kerangka teori yang telah disusun, selanjutnya dikembangkan dalam indikator-indikator kemudian dijabarkan dengan butir-butir pertanyaan. Berikut ini dijabarkan kisi-kisi instrumen yang telah disusun. 1. Kisi-kisi Instrumen Langkah-langkah yang dilakukan dalam menyusun instrumen penelitian adalah membuat kisi-kisi instrumen. Kisi-kisi digunakan untuk membuat instrumen penelitian untuk memperoleh data mengenai pengelolaan dana BOS dilihat dari prosedur pengelolaan, penggunaan, dan sasaran dana BOS. Adapun kisi-kisi instrumen tersebut sebagai berikut. Tabel 2. Kisi-kisi Instrumen Penelitian No. Variabel Indikator No. Item Jumlah 1 Prosedur pengelolaan dana BOS a. Pendataan Dapodik b. Penetapan alokasi dana BOS c. Penyaluran dana BOS d. Pengambilan dana BOS 1 2,3,4,5,6,7,8 9,10,11,12,13,14 15,16,17,18,19 1 7 6 5 2 Penggunaan dana BOS a. Pengembangan perpustakaan b. Kegiatan dalam rangka penerimaan peserta didik baru c. Kegiatan pembelajaran dan ekstrakulikuler 1,2,3,4 5,6 7,8 4 2 2