Kesimpulan KESIMPULAN DAN SARAN

tetapi dengan perkembangkan teknologi yang ada menjadi sarana bagi siswa di dalam mencari sebuah teknologi baru dalam dunia otomotif, sehingga ada kemungkinan siswa sudah mengetahui materi meskipun tidak sepenuhnya. Pada point identifikasi karakteristik peserta didik sangat diperlukan karena menjadi dasar di dalam menentukan strategi belajar dan metode pembelajaran yang lebih tepat untuk digunakan. Kendala yang dihadapi oleh guru dalam pelaksanaan proses pembelajaran adalah kurangnya media pembelajaran, keterbatasan ini menjadi faktor yang menjadi penghambat pengetahuan siswa terhadap suatu teknologi walaupun dalam pelaksanaannya hanya sekedar penyampaian teori, maka untuk mengatasi permasalahan tersebut perlu dilakukan pengadaan media pembelajaran yang kurang supaya proses transfer pengetahuan sepenuhnya terwujud. 3. Penilaian Proses Pembelajaran Penilaian proses pembelajaran masuk dalam kategori Sangat Baik A, tetapi hasil yang diperoleh belum sepenuhnya sempurna 100 maka dari itu perlu dilakukan perbaikan pada point identifikasi peserta didik yang mengikuti pengayaan, penilaian sejawat, pelaksanaan kegiatan pengayaan. Perlunya dilakukan identifikasi peserta didik yang mengikuti penganyaan supaya siswa sepenuhnya paham tentang materi yang disampaikan sehingga nanti dalam pelaksanaan remidial siswa dapat dinyatakan tuntas. Penilaian sejawat merupakan salah satu point dibutuhkan oleh guru karena dapat membantu guru dalam pelaksanaan penilaian sikap siswa, dalam keaktifan siswa disekolah yang lebih mengenal karakter serta sikap adalah antar para siswa itu sendiri. Dalam penilaian proses pembelajaran juga memiliki kendala yang sama seperti pada pelaksanaan proses pembelajaran yaitu terdapat pada media pembelajaran. Penilaian yang dilakukan hanya sekedar menggunakan test tertulis dan wawancara, kondisi seperti ini belum sepenuhnya dapat mengukur kemampuan siswa, maka dari itu perlu dilakukan pengadaan media pembelajarann yang kurang supaya penilaian yang dilakukan sepenuhnya dapat mengukur kemampuan siswa.

C. Keterbatasan Penelitian

Penelitian yang dilakukan di SMK Negeri 2 Klaten untuk mengetahui dengan mendeskripsikan kesiapan guru Kesiapan Guru Teknik Otomotif Dalam Implementasi Kurikulum 2013 tidak sepenuhnya berjalan dengan baik tetapi terdapat beberapa keterbatasan, antara lain: 1. Penelitian yang dilakukan belum menyeluruh hanya sebatas persepsi guru. 2. Dalam penelitian ini permasalahan yang diangkat masih bersifat umum.

D. Saran

Berdasarkan kesimpulan yang diperoleh maka saran yang dapat disampaikan peneliti sebagai berikut: 1. Bagi SMK Negeri 2 Klaten, perlu dilakukan evaluasi pada media pembelajaran khususnya pada Program Keahlian Teknik Otomotif, supaya dalam perencanaan, pelaksanaan, dan penilaian hasil pembelajaran tidak terganggu. Tindakan yang harus diambil adalah dengan melakukan pengadaan media pembelajaran yang belum tersedia dan yang dibutuhkan. 2. Bagi BapakIbu guru, hasil yang dicapai meliputi pemahaman kurikulum 2013, perencanaan, pelaksanaan, dan penilaian hasil pembelajaran sudah sangat baik, walaupun begitu masih terdapat kekurangan pada beberapa point yang sebenarnya sangat membantu guru dalam memperoleh ketercapaian yang lebih baik, maka dari itu harus dilakukan perbaikan dan jangan meniadakan salah satu point.