Manfaat games Kajian Teori 1.

34 3. Adanya aturan-aturan main, 4. Adanya tujuan-tujuan tertentu yang ingin dicapai

b. Manfaat games

Andang Ismail Asroviyatun, 2013:29 mengemukakan beberapa manfaat dari permainan, yaitu: memberikan ilmu pengetahuan kepada anak melalui pembelajaran bermain sambil belajar; merangsang pengembangan daya pikir, daya cipta dan bahasa agar dapat menumbuhkan sikap, mental, serta akhlak yang baik; menciptakan lingkungan bermain yang menarik; memberikan rasa aman dan menyenangkan; dan meningkatkan kualitas pembelajaran anak. Sedangkan Gerald Gerald Suwarjo dan Eva Imania, 2011:14 memberikan pendapat bahwa penggunaan media permaianan berfungsi sebagai media yang membantu seseorang mendapatkan penguasaan diri atas masalah yang dihadapi, mendapatkan kekuatan dalam dirinya, mengeksplorasikan emosinya, membentuk pemecahan masalah dan membuat keputusan, membangun kemampuan sosial, membangun self concept dan self esteem, meningkatkan kemampuan berkomunikasi, dan menambah wawasan. Pendapat lain dikemukakan oleh Kirby. Menurut Kirby Eris Triana, 2012:40 ada beberapa manfaat dari permainan, yaitu : 1. Anonimitas yaitu adanya kesempatan untuk berpartisipasi dengan anggota lain tanpa merasa orang lain tahu akan kehadirannya. 35 2. Pengembangan proses belajar yang ditunjukkan ketika peserta melakukan kegiatan lebih dari kegiatan yang diinstruksikan oleh trainer atau fasilitator. 3. Eksperimen, dimana permainan akan memberikan kesempatan bagi para peserta untuk menunjukkan kemampuan mereka dan mempraktekkan pilihan-pilihan yang berbeda yang mungkin bisa dilakukan apabila mereka berada dalam situasi yang sebenarnya. 4. Adanya partisipasi penuh dari semua anggota kelompok yang merupakan suatu keharusan. 5. Adanya tanggung jawab kelompok dalam proses pengambilan keputusan. 6. Permainan bersifat unik dan mudah diingat oleh pesertanya. 7. Adanya unsur “fun” akan memotivasi anggota kelompok untuk terlibat dalam sebuah permainan. 8. Adanya proses belajar dari antar anggota baik dalam kelompoknya sendiri maupun dari kelompok lain. 9. Permainan secara fungsional akan menggambarkan beberapa aspek kehidupan nyata yang akan mereka hadapi. 10. Adanya kecenderungan untuk menonjolkan dan menampilkan diri setiap individu dalam permainan Beberapa manfaat tersebut di atas dapat disimpulkan menjadi tiga manfaat yang utama dari penggunaan permainan, yaitu untuk membangun kemampuan sosial yang mencakup proses sosialisasi dan 36 komunikasi antar pemain antar anggota kelompok dan antar kelompok; memberikan media pembelajaran yang menyenangkan, unik dan mudah diingat yang memungkinkan adanya proses belajar antar anggota baik dalam satu kelompok maupun anggota dari kelompok lain; membantu memberikan gambaran kehidupan nyata yang akan dihadapi dan memberikan kesempatan bagi peserta untuk mencoba berbagai pilihan yang mungkin bisa dilakukan ketika menghadapi situasi yang sama dalam kehidupan nyata.

c. Macam-macam game