Desa agraris Desa nelayan Desa industri

Pola Keruangan Desa dan Kota 47 Ciri-ciri desa swakarya adalah berfungsinya lembaga-lembaga desa, aparatur desa, dan munculnya kesadaran warga desa akan pentingnya keterampilan dan pendidikan sehingga menyebabkan beragamnya mata pencaharian penduduk.

d. Desa swasembada

Tipe desa swasembada lebih maju daripada desa swakarya. Penduduknya telah mampu mengolah potensi secara maksimal dengan alat-alat teknis. Ciri lain tipe desa swasembada adalah tersedianya semua keperluan penduduk dan interaksi dengan masyarakat lain tidak mengalami kesulitan karena sistem perhubungan dan pengangkutan sudah maju. Berdasarkan mata pencahariannya, desa dibedakan menjadi tiga sebagai berikut.

a. Desa agraris

Desa yang sebagian besar penduduknya bekerja sebagai petani. Kegiatan utama mengolah lahan pertanian di samping ada pekerjaan lain sebagai sampingan seperti beternak.

b. Desa nelayan

Desa nelayan terdapat di daerah sekitar pantai, sebagian besar penduduknya sebagai nelayan. Sumber: Dokumentasi Bank Syariah Gambar 3.3 Desa nelayan dan kegiatan penduduknya Sumber: Dokumentasi Bank Syariah Gambar 3.2 Desa agraris dan kegiatan penduduknya 48 Nuansa Geografi SMAMA Kelas XII

c. Desa industri

Desa yang sebagian besar penduduknya bekerja di sektor industri. Potensi desa kaitannya dengan perkembangan kota adalah sebagai daerah belakang pengaruh hinterland yang berfungsi sebagai berikut. 1. Sumber bahan pangan bagi masyarakat kota. Lahan di desa berupa sawah, tegal, dan pekarangan dimanfaatkan untuk menanam padi, palawija, sayur-mayur serta hortikultura. Hasil pertanian digunakan untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari sedangkan hasil lebihnya dijual ke kota. 2. Sumber tenaga kerja, yaitu penduduk usia produktif desa merupakan tenaga kerja yang dibutuhkan untuk proses pembangunan fisik di kota. Pembuatan gedung, jalan, dan sarana fisik lainnya membutuhkan tenaga kerja kasar. Kebutuhan tersebut terpenuhi dari penduduk yang sebagian berasal dari pedesaan. 3. Sumber tempat wisata, wilayah desa yang jauh dari keramaian kota memiliki udara yang segar, bebas polusi, keindahan alam menjadi daya tarik bagi wisatawan. 4. Sumber industri kecil dan industri kerajinan rakyat, seperti industri pengolahan makanan dan minuman khas daerah serta industri pengolahan hasil pertanian rakyat. Produksi industri kecil tersebut dipasarkan ke wilayah kota. Tugas 1. Cari dan temukan dari bahan bacaan lain untuk menjawab pertanyaan berikut. Dalam masalah permukiman, pembagian regional ilmu geografi menjadi geografi desa dan geografi kota. Berikan alasannya 2. Amati desa yang terdapat di sekitar tempat tinggalmu. Sebutkan potensi-potensi yang terdapat di desa tersebut Jelaskan bagaimana pengaruh potensi yang ada terhadap perkembangan pembangunan di desa tersebut Kumpulkan kepada guru Anda B Struktur Ruang Desa dan Kota

1. Struktur ruang desa a. Pengertian desa