Analisis Ekonomi dan Pasar Analisis Industri Analisis Perusahaan

2.6. Analisis Fundamental

Analisis fundamental mencoba memperkirakan harga saham di masa yang akan datang dengan mengestisimasi nilai faktor-faktor fundamental yang mempengaruhi harga saham di masa yang akan datang dan menerapkan hubungan variabel-variabel tersebut sehingga diperoleh taksiran harga saham. Analisis fundamental adalah salah satu jenis analisis investasi yang dilakukan yang dilakukan investor dengan memperhatikan laporan keuangan dan fundamental perusahaan. Setiap berita baik yang berhubungan langsung maupun tidak langsung dengan ekonomi dapat menjadi faktor fundamental yang penting untuk dicermati Sabrini, 2008. Menurut Husnan 2001, karena banyak faktor yang mempengaruhi harga saham, maka untuk melakukan analisis fundamental diperlukan beberapa tahapan analisis. Tahapan yang dilakukan adalah sebagai berikut:

2.6.1. Analisis Ekonomi dan Pasar

Kegiatan perekonomian mempengaruhi kondisi pasar, sehingga dapat mempengaruhi para pemodal. Apabila pasar membaik atau memburuk, artinya saham-saham juga akan terpengaruh dengan arah yang sama. Selain terhadap tingkat keuntungan yang diperoleh investor, kondisi pasar juga mempengaruhi kemampuan perusahaan memperoleh laba. Disamping pengaruhnya terhadap kondisi perusahaan, kondisi perkonomian juga mempengaruhi kondisi industri Husnan, 2001.

2.6.2. Analisis Industri

Sebelum melakukan analisis industri atau sektor tertentu, maka perlu melihat perkembangan atau kinerja industrisektor tersebut, sehingga dapat memberikan gambaran arah perkembangan industrisektor tersebut. Seharusnya pengamatan perlu dilakukan untuk periode yang cukup panjang sehingga barangkali dapat dideteksi pola perkembangannya atau adanya pengaruh akibat kondisi ekonomi. Menurut Husnan 2001, untuk melakukan analisis industri, langkah yang pertama yang dapat dilakukan adalah dengan mengidentifikasikan tahap kehidupan produknya. Tahap ini bermaksud untuk mengenali apakah industri tempat perusahaan beroperasi merupakan industri yang masih berkembang cepat, sudah stabil, ataukah sudah menurun. Langkah berikutnya adalah menganalisis industri dalam kaitannya dengan kondisi perekonomian. Langkah ketiga adalah analisis kualitatif terhadap industri tersebut, yang dimaksudkan untuk membantu pemodal menilai prospek industri di masa yang akan datang.

2.6.3. Analisis Perusahaan

Analisis fundamental perusahaan dilakukan untuk menilai intrinsik saham perusahaan yang di analisis. Nilai intrinsik ini digunakan untuk membandingkan dengan harga pasar. Nilai intrinsik suatu saham ditentukan oleh faktor-faktor fundamental yang mempengaruhinya Halim, 2003. Menurut Husnan 2001, untuk menafsir nilai intrinsik saham, ada dua metode yang sering digunakan, yaitu metode present value metode kapitalisasi penghasilan dan metode Price Earning Ratio atau PER metode kelipatan laba. 1. Metode present value Metode ini adalah nilai saat ini suatu saham adalah sama dengan present value arus kas yang diharapkan akan diterima oleh pemilik saham tersebut. Arus kas bebas merupakan arus kas yang dihasilkan dari operasi perusahaan setelah dikurangi pajak dan setelah dikurangi kebutuhan pengeluaran untuk investasi modal Petty, 2002. 2. Metode Price Earning Ratio PER Metode Price earning Ratio PER adalah ukuran kinerja saham yang didasarkan atas perbandingan harga pasar saham terhadap pendapatan per lembar saham Earning Per Share, EPS. Langkah pertama yang perlu adalah memahami laporan keuangan yang disajikan oleh perusahaan. Ada dua laporan keuangan yang utama, yaitu Neraca dan laporan Rugi Laba. Perusahaan yang memiliki nilai PER yang paling rendah adalah perusahaan yang harga sahamnya paling murah. Sedangkan untuk perusahaan yang memiliki nilai PER yang paling tinggi adalah perusahaan yang mempunyai harga saham yang paling mahal.

2.7. Kerangka Analisis Fundamental

Dokumen yang terkait

Analisis Fundamental Dan Risiko Sistematis Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Pertambangan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia

2 72 80

Analisis Pengaruh Variabel Fundamental Terhadap Harga Saham Perusahaan Pertambangan (Studi Pada Bursa Efek Indonesia)

2 74 106

ANALISIS FUNDAMENTAL DAN TEKNIKAL PADA SAHAM SYARIAH DI INDONESIA (Studi Empiris: Perusahaan yang Masuk dalam JII dan ISSI di Bursa Efek Indonesia Tahun 2011-2015)

2 13 188

ANALISIS PENGARUH FUNDAMENTAL KEUANGAN PERUSAHAAN TERHADAP HARGA SAHAM PERUSAHAAN Analisis Pengaruh Fundamental Keuangan Perusahaan Terhadap Harga Saham Perusahaan Yang Tercatat Di Bursa Efek Indonesia.

0 3 15

ANALISIS PENGARUH FUNDAMENTAL KEUANGAN Analisis Pengaruh Fundamental Keuangan Perusahaan Terhadap Harga Saham Perusahaan Yang Tercatat Di Bursa Efek Indonesia.

0 1 13

PENGARUH VARIABEL-VARIABEL FUNDAMENTAL DAN TEKNIKAL TERHADAP HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR Pengaruh Variabel-Variabel Fundamental Dan Teknikal Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia.

0 1 13

PENGARUH VARIABEL-VARIABEL FUNDAMENTAL DAN TEKNIKAL TERHADAP HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR Pengaruh Variabel-Variabel Fundamental Dan Teknikal Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia.

0 0 14

ANALISIS PENGARUH VARIABEL-VARIABEL FUNDAMENTAL DAN TEKNIKAL TERHADAP HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN Analisis Pengaruh Variabel-Variabel Fundamental dan Teknikal terhadap Harga Saham pada Perusahaan Food and Beverages di Bursa Efek Indonesia 2006-2009.

0 1 15

Pengaruh Faktor Fundamental dan Faktor Teknikal Terhadap Harga Saham Perusahaan LQ 45 di Bursa Efek Indonesia.

0 0 6

Analisis Pengaruh Variabel Fundamental Terhadap Harga Saham Perusahaan Pertambangan (Studi Pada Bursa Efek Indonesia)

0 0 9