Kondisi aktual program pemasaran

24 ini tentunya akan dibutuhkan keterampilan khusus yaitu keterampilan memasak yang sudah penulis siapkan untuk menunjang proses produksi

2.5.2 Kondisi ideal program operasi

Sebagai program jangka panjang, Oemah Unagi tentunya akan menambah variasi menu yang lebih banyak lagi agar konsumen yang sudah mengetahui atau pun yang belum mengetahui tentang Oemah Unagi ini dapat semakin tertarik untuk membeli produk dari Oemah Unagi, seperti misalnya akan membuat menu sosis, bakso, tempura, steak siap saji, dll. Serta dalam jangka waktu yang masih sangat panjang, penulis berharap agar nantinya usaha Oemah Unagi ini mempunyai rumah produksi sendiri sebagai lokasi untuk menjalankan usaha, karena selama ini tempat yang digunakan masih menggunakan rumah dari salah satu staff yang membantu dalam pelaksanaan bisnis ini.

2.5.3 Rencana program operasi

Apabila terjadi kesenjangan antara kondisi ideal dan kondisi aktual maka nantinya program operasi yang dapat dilakukan untuk mengatasi permasalahan tersebut yaitu berkaitan dengan permasalahan tempat untuk melakukan tempat aktivitas proses produksi. Kami akan mencari tempat sewa yang strategis dan bisa dijangkau dengan mudah serta dapat disewa dengan harga terjangkau. Selain itu, untuk pendistribusian bahan baku, penulis lebih memikirkan untuk adanya anggaran operasional guna pendistribusian bahan baku. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 25

2.6 Rencana Program SDM

2.6.1 Kondisi aktual program SDM

Untuk saat ini dalam menjalankan usaha Oemah Unagi ini, penulis dibantu oleh seorang staff yang bertugas mulai dari proses produksi hingga packaging produk. Tidak diperlukan adanya keterampilan SDM secara khusus dalam menjalankan usaha ini, hanya saja untuk proses produksi yaitu memasak memang diperlukan keahlian khusus dalam hal ini yang tentunya orang yang bisa memasak.

2.6.2 Kondisi ideal program SDM

Untuk ketersediaan jumlah SDM yang seharusnya ada untuk mengimbangi program operasi yang akan selalu dikembangkan nanti tentu perlu untuk ditinjau ulang. Seperti misalnya penambahan tenaga kerja untuk memasak karena mengingat nantinya jumlah pesanan dari konsumen akan semakin meningkat seiring dengan jalanya usaha ini. Adapun penambahan SDM yang diperlukan seperti halnya yang tidak terlepas dengan keahlian khusus untuk memasak karena tidak semua orang memilki kemampuan di bidang ini sehingga perlu untuk dilakukan seleksi atau pelatihan dalam menambah tenaga SDM di bidang ini agar semuanya dapat berjalan dan saling mendukung dengan program pemasaran, operasi maupun keuangan yang akan dilakukan.