Sebaran frekuensi panjang Analisis karakter meristik Analisis karakter morfometrik

3.4. Analisis data

3.4.1. Sebaran frekuensi panjang

Data yang digunakan dalam metode ini adalah data panjang total dari ikan layur jenis T. lepturus, L. savala, dan G. serpens. Pengukuran dilakukan pada setiap individu ikan menggunakan meteran kain yang mempunyai ketelitian satu cm. Tahap-tahap untuk menganalisis data frekuensi ukuran panjang adalah sebagai berikut : 1. Menentukan jumlah selang kelas yang diperlukan; 2. Menentukan lebar selang kelas; dan 3. Menentukan kelas frekuensi dan memasukkan frekuensi masing-masing kelas dengan memasukkan panjang masing-masing contoh ikan pada selang kelas yang telah ditentukan. Sebaran frekuensi panjang yang telah ditentukan dalam selang kelas yang sama kemudian diplotkan dalam sebuah grafik. Dari grafik tersebut dapat dilihat pergeseran distribusi kelas panjang setiap bulan pengamatan. Pergeseran sebaran frekuensi panjang menggambarkan jumlah kelompok umur kohort yang ada. Bila terjadi pergeseran modus sebaran frekuensi panjang, berarti terdapat lebih dari satu kohort.

3.4.2. Analisis karakter meristik

Karakter meristik yang dihitung kemudian dianalisa untuk mengetahui kisaran dari masing-masing karakter. Karakter meristik ikan layur yang dihitung dapat dilihat pada Tabel 2.

3.4.3. Analisis karakter morfometrik

Dari 14 karakter morfometrik yang diukur, dibuat 1 perbandingan ukuran. Panjang total diperbandingkan dengan 2 karakter morfometrik. Panjang kepala diperbandingkan terhadap 6 karakter morfometrik. Tinggi badan, panjang rahang bawah, dan panjang prepectoral diperbandingkan dengan 1 karakter morfometrik Brojo, 1999; Priyanie, 2006. Perbandingan ukuran karakter morfometrik ikan layur dapat dilihat pada tabel berikut ini Tabel 4. Tabel 4 . Perbandingan ukuran karakter morfometrik ikan layur No Perbandingan ukuran 1 Panjang total : Panjang kepala 2 Panjang total : Tinggi badan 3 Panjang kepala : Tinggi kepala 4 Panjang kepala : Lebar kepala 5 Panjang kepala : Diameter mata 6 Panjang kepala : Panjang hidung 7 Panjang kepala : Panjang rahang atas 8 Panjang kepala : Panjang rahang bawah 9 Panjang rahang bawah : Panjang rahang atas 10 Tinggi badan : Tinggi kepala 11 Panjang prepectoral : Panjang predorsal

3.4.3. Analisis karakter meristik, hubungan antar karakter