Populasi dan Sampel Teknik Pengambilan Sampel Teknik Pengumpulan Data

2 Sertifikat Produk 3 Testimoni 4 Negara Produsen 5 Keyakinan terhadap Kemampuan Produk

F. Populasi dan Sampel

Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas objek atau subjek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulan Sugiyono, 2011: 61. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh anggota PT. Kangzen Kenko Indonesia yang bertempat tinggal di Tangerang, Jakarta Barat dan Yogyakarta. Karena besar populasi tidak dapat diketahui secara pasti, maka sulit mencari berapa jumlah populasi yang tepat. Bailey menyatakan bahwa untuk penelitian yang akan menggunakan analisis data statistik, ukuran sampel yang paling minimum adalah 30 Hasan, 2002: 60. Dalam penelitian ini jumlah sampel yang diambil sebanyak 90 responden.

G. Teknik Pengambilan Sampel

Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah convenience sampling . Convenience sampling atau disebut juga sampling kebetulan yaitu bentuk sampling nonprobabilitas dimana anggota sampelnya yang dipilih diambil berdasarkan kemudahan mendapatkan data yang diperlukan, atau dilakukan seadanya, seperti mudah ditemui atau dijangkau atau kebetulan ditemukan Hasan, 2002: 68. Alasan dipilihnya teknik pengambilan sampel tersebut adalah agar memudahkan konsumen menyediakan waktu mengisi data kuesioner.

H. Teknik Pengumpulan Data

Data merupakan keterangan-keterangan tentang suatu hal, dapat berupa sesuatu yang diketahui atau yang dianggap atau anggapan Hasan, 2002: 82. Dalam penelitian ini, data yang digunakan adalah data primer yang diperoleh langsung dari lapangan melalui kuesioner. Kuesioner adalah teknik pengumpulan data dengan menyerahkan atau mengirimkan daftar pertanyaan untuk diisi oleh responden.

I. Teknik Pengujian Instrument

Instrumen penelitian adalah suatu alat yang digunakan untuk mengukur fenomena alam maupun sosial yang diamati. Untuk menguji instrumen yang digunakan, peneliti menggunakan pengujian face validity. Untuk menguji validitas konstruk, maka peneliti menggunakan pendapat dari ahli untuk dimintai pendapatnya tentang instrumen yang telah disusun.

J. Teknik Analisis Data