Lokasi Penelitian Teknik pengambilan sampel Sumber Data

kehidupan sehari-hari, serta memberi kemampuan dan keterampilan untuk merumuskan fikiran dan pendapatnya. 40 Sementara itu, Miftah Toha mengungkapkan bahwa kemampuan seseorang dalam organisasi ditempuh dengan pengalaman. Pengalaman adalah keseluruhan pelajaran yang dapat dipetik dari segenap peristiwa atau hal-hal yang dilalui dari perjalanan hidup seseorang. Dari pengalaman, seseorang akan mendapat pengetahuan sehingga menjadikan mereka lebih menguasai bidang kerja yang ditekuninya dan pengalaman banyak membantu seseorang dalam memecahkan masalah-masalah yang dihadapinya. 41

7.2. Lokasi Penelitian

Dengan demikian pengalaman suatu hal yang telah dikerjakan oleh seseorang, apa yang dikerjakan oleh seseorang itu kadang benar kadang salah. Dan bisa juga apa yang telah dilakukan pada masa lalu itu manis dan pahit, sehingga hal ini akan membekas pada kehidupan seseorang yang tentu saja hal ini akan mempengaruhi seseorang dalam melaksanakan suatu pekerjaan. Dari uraian di atas dapat disimpulkan bahwa potensi sumber daya manusia dilihat dari tingkat pendidikan yang pernah ditempuh dan pengalaman dibidang organisasi. G.METODOLOGI PENELITIAN 7.1. Jenis Penelitian Jenis penelitian yang dipergunakan adalah penelitian diskriptif.Penelitian diskriptif adalah suatu metode dalam menelitistatus kelompok manusia, yang sedang terjadi. Penelitian ini dilakukan untuk memberikangambaranyang lebih rinci mengenai suatu gejala atau fenomena. Tujuan dasar penelitian diskriptif ini adalah membuat diskripsi gambaran atau lukisansecara sistematis, faktual danakurat mengenai fakta-fakta, sifat-sifat serta hubungan antara fenomenayang diteliti. 40 Josep Riwo Kaho. 1991. Prospek Otonomi Daerah di Negara RI Identifikasi Beberapa Faktor Yang Mempengaruhi Penyelenggaraan. Jakarta: CV. Rajawali.hal. 72. 41 Ibid. hal. 60. Universitas Sumatera Utara Lokasi penelitian dilakukan di lembaga DPRD Kabupaten Gayo Lues.

7.3. Teknik pengambilan sampel

Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan teknik pengambilan sampel purposif yaitu terdapatnya kriteria-kriteria yang perlu dilakukan ataupun dibuat batasan-batasan berdasarkantujuan-tujuan tertentu sehingga sesuai dengan sumber daya yang tersedia namun tetap mencapaijumlah sampel yang ditetapkan.

7.4. Sumber Data

Dalam mengumpulkan data dan informasi yang akan diteliti , peneliti mengumpulkan data melalui, yaitu: a. Data primer, yaitu data yang didasarkan pada peninjauan langsung ke lokasi penelitian dengan objek yang akan ditelitiuntuk memperoleh data-data. Studi lapangan yang dilakukan adalah dengan datang langsung ke lokasi yang dijadikan sebagai objek penelitiandengan cara wawancara secara mendalam kepada tokoh yang dianggap perlu untuk dimintai keterangan. b. Data sekunder, yaitu data yang diperoleh tidak langsung dari sumbernya, melalui dokumen-dokumen atau catatan tertulis. Data yang tertulis yang bersumber pada dokumen, sehingga disebut sebagai data dokumenter, yaitu data atau gambaran tentang lokasi penelitian, yang meliputi : keadaan geografis, demografi, ekonomi dan sosial budaya serta keadaan Tata Pemerintahan Daerah DPRD baik yang berupa data statis maupun yang bersifat dinamis. 7.5.Teknik Pengumpulan Data 1. Wawancara secara mendalam Wawancara akan ditujukan kepadaketua DPRD, ketua Komisi DPRD, Anggota dan Sekretaris DPRD yang dipilih secara random, dengan tujuan semua anggota berpeluang menjadi informan, untuk memperoleh data yang Universitas Sumatera Utara lebih baik maka peneliti juga melakukan wawancara kepada pihak-pihak yang terkait misalnya birokrat ataupun kepada tokoh dan LSM masyarakat. 2. Dokumentasi dilakukan peneliti untuk memperoleh data sekunder, dokumen- dokumen yang terkait pada instansi , pemerintah dan lembaga DPRD itu sendiri.

7.6. Teknik Analisa Data