Perbandingan Kinerja Reksa Dana Saham Syariah dengan

Berikut perbandingan kinerja SAM Sharia Equity Fund dengan kinerja Benchmark. Tabel 46. Kinerja Reksa Dana Saham Syariah SAM Sharia Equity Fund dengan kinerja Benchmark Periode Kinerja SAM Sharia Equity Fund Kinerja Benchmark Status Maret 2013-Februari 2014 0.02097 -0.0622 Outperform Maret 2014-Februari 2015 0.19547 0.14303 Outperform Maret 2015-Februari 2016 -0.11069 -0.13367 Outperform Sumber : Lampiran 17.1, 17.2 dan 17.3 halaman 166-168 Berdasarkan tabel 46 di atas dapat dilhat bahwa pada periode Maret 2015-Februari 2016 Reksa Dana Saham Syariah SAM Sharia Equity Fund memiliki return yang negatif namun masih berada di atas return pasar outperform. Hal ini menunjukkan bahwa SAM Sharia Equity Fund masih layak dipertimbangkan menjadi tempat investasi bagi para investor karena return yang dihasilkan selama 3 tahun selalu konsisten di atas return pasar, walaupun tidak semuanya positif karena pada beberapa periode, JII memang berada pada posisi negatif. 102

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja Reksa Dana Saham Syariah berdasarkan metode Sharpe, Treynor, Jensen dan M² dengan kinerja benchmark JII pada periode Maret 2013-Februari 2014, Maret 2014- Februari 2015 dan Maret 2015-Februari 2016. Data yang diperoleh kemudian diolah dan dianalisis secara deskriptif kuantitatif. Hasil analisis menunjukkan: 1. Kinerja Reksa Dana Saham Syariah dengan Metode Sharpe Menurut metode Sharpe pada periode Maret 2013-Februari 2014 dari 10 Reksa Dana Saham Syariah tidak terdapat Reksa Dana yang menunjukkan kinerja positif, sedangkan pada periode Maret 2014- Februari 2015 11 Reksa Dana Saham Syariah menunjukkan kinerja positif. Pada periode Maret 2015-Februari 2016 tidak terdapat Reksa Dana Saham Syariah yang menunjukkan kinerja positif. Reksa Dana dengan hasil yang positif menunjukkan bahwa return yang dihasilkan melebihi return investasi bebas risiko. Berdasarkan perhitungan kinerja Reksa Dana Saham Syariah yang diukur dengan metode Sharpe pada periode Maret 2013-Februari 2014 kinerja terbaik diraih oleh SAM Sharia Equity Fund -0.01186 dari Manajer Investasi PT. SAMUEL ASET MANAJEMEN, periode Maret 2014-Februari 2015 terbaik diraih oleh Panin Dana Syariah Saham 0.06881 dari Manajer Investasi PT. PANIN ASSET MANAGEMENT dan periode Maret 2015-Februari 2016 diraih oleh Cipta Syariah Equity -0.13116 dari Manajer Investasi PT. CIPTADANA ASSET MANAGEMENT.

2. Kinerja Reksa Dana Saham Syariah dengan Metode Treynor

Menurut metode Treynor pada periode Maret 2013-Februari 2014 tidak terdapat Reksa Dana Saham Syariah yang menunjukkan kinerja positif, sedangkan pada periode Maret 2014-Februari 2015 11 Reksa Dana Saham Syariah menunjukkan kinerja positif. Pada periode Maret 2015-Februari 2016 tidak terdapat Reksa Dana Saham Syariah yang menunjukkan kinerja positif. Berdasarkan perhitungan kinerja Reksa Dana Saham Syariah yang diukur dengan metode Treynor pada periode Maret 2013-Februari 2014 kinerja terbaik diraih oleh SAM Sharia Equity Fund -0.0005 dari Manajer Investasi PT. SAMUEL ASET MANAJEMEN, periode Maret 2014-Februari 2015 terbaik diraih oleh Panin Dana Syariah Saham 0.00152 dari Manajer Investasi PT. PANIN ASSET MANAJEMEN dan periode Maret 2015-Februari 2016 terbaik diraih oleh Cipta Syariah Equity - 0.00431 dari Manajer Investasi PT. CIPTADANA ASSET MANAGEMENT.