Bidang Pemberdayaan Perempuan Pembenahan di dalam Bidang Pemberdayaan Perempuan, hal ini Bidang Keluarga Berencana dan Kesehatan Reproduksi

70 1. Perumusan Kebijakan Teknis di bidang pemberdayaan perempuan, perlindungan anak, dan keluarga berencana. 2. Pemberian dukungan atas penyelenggaraan pemerintahan daerah di bidang pemberdayaan perempuan, perlindungan anak dan keluarga berencana. 3. Pembinaan dan pelaksanaan tugas di bidang pemberdayaan perempuan, perlindungan anak dan keluarga berencana. 4. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan walikota sesuai dengan tugas dan fungsinya. Tugas Pokok setiap Bidang: Badan Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana Kota Medan terdiri atas 5 bidang yakni; kesekretariatan, bidang pemberdayaan perempuan, bidang keluarga berencana dan kesehatan reproduksi, bidang ketahanan dan pemberdayaan keluarga, dan bidang data dan informasi. Dalam hal pengendalian laju pertumbuhan penduduk, kebijakan dari berbagai bidang adalah sebagai berikut:

1. Bidang Pemberdayaan Perempuan

Bidang Pemberdayaan Perempuan mempunyai tugas pokok melaksanakan lingkup pengarusutamaan gender, kualitas hidup, perlindungan perempuan, dan anak.. Dalam hal mengendalikan laju pertumbuhan penduduk, Bidang Pemberdayaan Perempuan menyelenggarakan fungsi: Universitas Sumatera Utara 71

1. Pembenahan di dalam Bidang Pemberdayaan Perempuan, hal ini

dilakukan melalui kegiatan: a. Penyiapan kelembagaan pengarusutamaan gender b. Penyusunan rencana, program, dan kegiatan Bidang Pemberdayaan Perempuan. c. Pelaksanaan kebijakan pengarusutamaan gender. d. Pengintegrasian kebijakan hidup perempuan 2. Pembenahan dengan melibatkan lembaga lain baik pemerintah maupun swasta: a. Melakukan koordinasi dengan Lembaga Swadaya Masyrakat dan Lembaga Kepolisian dalam hal memberikan perlindungan kepada perempuan dan anak. b. Menjadi Mediasi bagi perempuan dan anak untuk mendapatkan keadilan. c. Mendampingi perempuan dan anak yang yang mendapat kekersasan dalam rumah tangga dan korban human trafficking.

2. Bidang Keluarga Berencana dan Kesehatan Reproduksi

Bidang Keluarga Berencana dan Kesehatan Reproduksi mempunyai tugas pokok melaksanakan sebagian tugas Badan lingkup pengembangan pelayanan keluarga berencana dan kesehatan reproduksi. Dalam melaksanakan tugas pokok sebagaimana dimaksutkan pada ayat 1, bidang Keluarga Berencana dan Kesehatan Reproduksi menyelenggarakan fungsi: Universitas Sumatera Utara 72 1. Penyusunan rencana, program dan kegiatan Bidang Keluarga Berencana dan kesehatan reproduksi 2. Penetapan kebijakan dan pelaksanaan jaminan dan pelayanan keluarga berencana, peningkatan partisipasi pria, penanggulangan masalah kesehatan reproduksi serta kelangsungan hidup ibu, bayi dan anak. 3. Penetapan kebijakan dan pelaksanaan kesehatan reproduksi remaja dan perlinungan hak-hak reproduksi 4. Pelaksanaan monitoring, evaluasi, dan pelaporan lingkup bidang keluarga berencana dan kesehatan reproduksi 5. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan kepala Badan sesuai dengan tugas dan fungsinya.

3. Bidang Ketahanan dan Pemberdayaan Keluarga