Teknik Analisis Data Teknik Penarikan kesimpulan

data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data yang terekam dalam kaset CD dan berupa video klip, sehingga penulis harus menyimak rekaman CD dan video klipnya berulang-ulang kemudian ditranskripsikan ke dalam bentuk tulisan.

F. Teknik Analisis Data

Dalam tahap analisis data, semua data yang telah dideskripsikan dan diidentifikasikan dalam kelompok tertentu, dianalisis secara ilmiah dengan teori-teori yang relevan dengan penelitian maupun referensi yang dapat menguatkan pernyataan. Langkah pertama penelitian dengan menggunakan pendekatan struktural pada unsur- unsur lirik lagu, cerpen, video klip Malaikat Juga Tahu. Unsur-unsur lirik lagu meliputi pembaitan, diksi, pengimajian, bahasa figuratif, tema dan amanat. Unsur-unsur cerpen dan video klip meliputi alur, penokohan, latar, tema dan amanat. Langkah kedua penelitian dengan menggunakan pendekatan alih wahana lirik lagu, cerpen, video klip Malaikat Juga Tahu yaitu meliputi penciutan, penambahan perluasan dan perubahan bervariasi.

G. Teknik Penarikan kesimpulan

Kesimpulan dalam penelitian ini diperoleh dari data-data yang telah diolah dan dianalisis pada tahap sebelumnya. Dalam penelitian ini, penarikan kesimpulan dilakukan dengan metode induktif, yaitu kesimpulan yang diambil berdasarkan pada hal yang bersifat khusus sehingga menjadi kesimpulan yang bersifat umum.

BAB IV ANALISIS

A. Analisis Unsur-unsur Lirik Lagu, Cerpen, Video Klip Malaikat Juga Tahu Karya Dewi Lestari

1. Analisis Unsur-unsur Lirik Lagu Malaikat Juga Tahu a. Pembaitan

Lagu dapat disejajarkan dengan puisi. Keduanya merupakan bentuk karya sastra dengan penggunaan kalimat atau kata, sehingga untuk memahaminya diperlukan analisis pembaitan. Hal tersebut akan membantu mencari tema dalam lagu. Lagu Malaikat Juga Tahu ini terdiri dari tujuh bait dan tiap-tiap bait terdiri dari antara tiga sampai enam baris. Seluruh bait dan baris itu mengungkapkan tema percintaan. Percintaan itu dapat ditangkap lewat penggunaan bahasanya. Kata-kata dan suasana yang dilukiskan oleh penyairnya, membantu pengungkapan tema percintaan itu. Percintaan yang seperti apa? Hal ini belum dapat dijawab dengan jelas. Namun, jika kita teliti bait demi bait, maka akan mendapatkan jawabannya.