Dokumentasi Teknik Pengumpulan Data

50 informasi yang diperoleh dari informan. Hal-hal yang ingin diketahui peneliti dalam wawancara ini adalah bagaimana profil PSPA Satria Baturaden dan bagaimana upaya pembentukan karakter yang dilakukan oleh PSPA. Alasan menggunkan teknik wawancara diharapkan data yang didapat sesuai dengan fokus penelitian. Wawancara dilaksanakan dengan menggunakan wawancara terstruktur dengan harapan mampu mengarahkan kepada kejujuran setiap pemikiran subjek penelitian ketika memberikan informasi.

3.6.3 Dokumentasi

Dokumentasi berasal dari kata dokumen yang artinya barang-barang tertulis, di dalam melaksanakan metode ini peneliti mencari data mengenai hal-hal atau variabel yang berupa catatan transkrip, internet, notulen rapat, surat kabar, majalah, agenda, dokumen, buku-buku, dan peraturan-peraturan. Metode ini digunakan untuk mengumpulkan dokumen yang ada pada lembaga atau instansi yang terkait atau bahan-bahan yang tertulis yang bertalian dengan situasi latar belakang obyek penelitian dan ini sebagai pelengkap. Dokumen merupakan catatan peristiwa yang sudah berlalu. Dokumen bisa berbentuk tulisan, gambar, atau karya-karya monumental dari seseorang Sugiyono, 2012:329. Studi dokumen merupakan pelengkap dari penggunaan metode observasi dan wawancara dalam penelitian kualitatif. Penggunaan metode ini akan membantu peneliti untuk memperoleh fakta mengenai kebenaran yang valid. Hal ini karena objek yang menjadi sasaran 51 penelitian dapat dipertanggungjawabkan dengan fakta yang ada. Peneliti mencari data-data tertulis yang berhubungan dengan pembentukan karakter anak maupun profil Panti Sosial Petirahan Anak PSPA yang diteliti. Data- data ini akan membantu peneliti dalam melakukan analisis data dan penarikan kesimpulan. Pada metode ini, peneliti juga mengambil gambar berupa foto-foto serta data-data baik tertulis maupun tidak tertulis yang ada di Panti Sosial Petirahan Anak PSPA Satria Baturaden serta literatur lain yang mendukung penelitian ini. Alasan menggunakan teknik dokumentasi karena dokumentasi dan record berguna dan sesuai dengan penelitian kualitatif karena sifatnya alamiah, sesuai dengan konteks, lahir dan berada dalam koneks. Menurut Guba dan Lincoln dalam Moleong, 2008:217 ada beberapa alasan dari penggunaan dokumentasi, antara lain: a. Dokumen dan record digunakan karena merupakan sumber yang stabil, kaya, dan mendorong. b. Berguna sebagai bukti untuk suatu pengujian. c. keduanya berguna dan sesuai dengan penelitian kualitatif karena sifatnya yang alamiah, sesuai dengan konteks, lahir dan berada dalam konteks. d. Record relatif murah dan tidak sukar diperoleh, tetapi dokumen harus dicari dan ditemukan. e. Keduanya tidak reaktif sehingga sukar ditemukan denganteknik kajian isi. f. Hasil pengkajian isi akan membuka kesempatan untuk lebih memperluas tubuh pengetahuan terhadap sesuatu yang diselidiki. 52

3.7 Keabsahan Data