Metode Analisis Disertasi Siti mujiatun

117 dan melihat langsung pemanfaatan dana dari hasil zakat profesi dalam pengentasan kemiskinan.

7. Metode Analisis

Menurut Prof. Dr. Sugiyo, dalam penelitian kualitatif sesungguhnya analisis data dilakukan sejak sebelum memasuki lapangan, selama di lapangan dan setelah selesai di lapangan. Bahkan menurut nasution 1988 yang dikutipnya bahwa analisis telah dimulai sejak merumuskan dan menjelaskan masalah, sebelum terjun ke lapangan, dan berlangsung terus sampai penulisan hasil penelitian. 139 Kegiatan analisis data, mulai dari awal melakukan penelitian dan setelah data terkumpul, akan dianalisis sesuai dengan ketentuan dan jenis-jenisnya agar diperoleh data yang matang dan akurat. Untuk menganalisisnya, data- data yang diperoleh kemudian direduksi, dikategorikan dan selanjutnya disentisasi atau disimpulkan.Dalam penganalisaan data tersebut penulis menggunakan analisa kualitatif yaitu analisis untuk meneliti data-data setelah terkumpul kemudian disajikan dalam bentuk uraian. Dengan cara ini, diharapkan data-data yang sudah terkumpul dan dengan berbagai jenisnya dapat memberikan gambaran yang jelas dan valid. Ini adalah sesuatu yang sangat urgen, agar tidak terjadi penyimpangan data.Dalam kaitan ini digunakan teori interactive model Miles dan Huberman sebagai berikut : 140 139 Sugiyono, Memahami Penelitian Kualitataif Bandung:Alfabeta,2010,h.89. 140 Husaini Usman dan Purnomo Setiady Akbar, Metodologi Penelitian Sosial Jakarta : Bumi Aksara, cet.2011,h.88 Pengumpulan Data Reduksi Data Penyajian Data Kesimpulan Verifikasi 118 Sumber : Husaini Husman dan Purnomo Setiadi 2016 Secara umum analisis data penelitian ini dilakukan melalui tahapan : 1 Mencatat semua temuan di lapangan baik melalui wawancara dan dokumentasi dalam bentuk catatan lapangan 2. Menelaah kembali catatan hasil wawancara dan studi dokumentasi serta memisahkan data yang dianggap penting dan tidak penting, pekerjaan ini diulang kembali untuk memeriksa kemungkinan kekeliruan klarifikasi. 3. Mendeskripsikan data yang telah diklasifikasikan, untuk kepentingan penelaahan lebih lanjut dengan memperhatikan fokus dan tujuan penelitian. 4. Membuat analisis akhir yang memungkinkan dalam laporan untuk kepentingan penulisan disertasi ini. Selain itu analisis melalui content analysis juga dilakukan, karena ini bersentuhan dengan studi dokumen SOP Lembaga Perzakatan, dll. Ini dilakukan sebagai langkah awal mengeksplorasi kandungan substansial urgensinya fatwa-fatwa aktual dalam merespon kebutuhan hukum zakat Indonesia, dengan melacak perdebatan, dialog, dan konsultasi zakat diberbagai media, buku dan lainnya.

8. Pengolahan dan Analisis Data