Fungsi Media Massa Media Massa

masyarakat akan buta pengetahuan dan informasi. Media massa amat berperan dalam memberikan informasi mengenai perubahan dan perkembagan kehidupan. Sedikitnya ada empat fungsi sekaligus manfaat dari media massa. Pertama, menghimpun dan menyebarluaskan informasi ke khalayak luas.Kedua, memberikan pendidikan melalui infromasi yang mengandung nilai-nilai edukatif bagi masyarakat. Ketiga, media massa sebagai alat hiburan bagi masyarakat. Terakhir, media massa sebagai alat kontrol sosial dalam kehidupan bermasyarakat. “Selain fungsi-fungsi tersebut, dalam perkembangan selanjutnya media massa juga telah berkembang sebagai lembaga ekonomi. Artinya, media massa mampu menjadi lembaga bisnis yang dapat menyerap tenaga. Hal ini juga telah tercantum dalam UU Pokok Pers No.40 Tahun 1999 yang secara tegas pada BAB II pasal 3 dinyatakan bahwa pers nasional dapat berfungsi sebagai lembaga ekonomi.” 11

3. Jenis-Jenis Media Massa

Media massa terbagi atas tiga, media massa cetak Printed Media, media massa elektronik Electronic Media, dan media massa onlineCybermedia. Yang termasuk dari media cetak yaitu surat kabar, tabloid, majalah, buletin, dan juga buku. Sedangkan yang termasuk ke dalam media elektronik yaitu radio dan televisi.Adapula situs-situs internet yang berisikan informasi termasuk ke dalam golongan media online. 11 Zaenuddin HM, The Journalist: Bacaan Wajib Wartawan, Redaktur, Editor Para Mahasiswa JurnalistikBandung: Simbiosa Rekatama Media, 2011, h.10.

a. Media Cetak

Media cetak merupakan suatu media massa komunikasi yang bersifat tertulis dan tercetak. Beberapa jenis dari media cetak dikualifikasikan sebagai berikut: a. Surat kabar merupakan media komunikasi yang memuat informasi secara aktual dan faktual mengenai berbagai aspek di masyarakat. Misalnya saja mengenai politik, ekonomi, budaya, olahraga, seni, dan lain sebagainya. Umumnya surat kabar bersifat harian, namun ada juga beberapa surat kabar yang bersifat mingguan. Dilihat dari segi ruang lingkupnya, surat kabar terbagi atas surat kabar lokal dan surat kabar nasional. b. Tabloid merupakan media komunikasi massa yang memuat informasi secara aktual dan juga faktual. Isi dari tabloid tidak jauh mengenai gaya hidup lifestyle. Umumnya tabloid terbit setiap minggu. c. Majalah merupakan media komunikasi massa yang memuat informasi secara mendalam dan kurang memiliki nilai aktual yang tinggi. Umumnya majalah terbit secara mingguan, namun tak sedikit majalah yang terbit secara dwimingguan dan bulanan. Majalah dibagi kembali ke dalam dua golongan yaitu majalah umum dan majalah khusus yang isinya membahas lebih dalam mengenai suatu profesi atau kalangan tertentu.