Sensitifitas insulin Anti inflamasi Anti aterogenik

adiponektin dapat menurunkan suplai Non-Esterified fatty Acid NEFA ke hati untuk glukoneogenesis, oleh karena itu dapat menurunkan sintesis trigliserida. Secara bersama-sama, konsentrasi adiponektin yang rendah dapat menunda pembuangan TRL oleh hati dan jaringan perifer melalui peningkatan kompetisi antara kilomikron dan VLDL untuk lipolisis LPL, dan antara remnan kilomikron dan VLDL untuk klirens yang dimediasi oleh reseptor LDL Meiliana dkk, 2006.

II.2.3.2. Sensitifitas insulin

Beberapa studi yang menggunakan model hewan coba mendukung hipotesis bahwa adiponektin berfungsi sebagai suatu insulin sensitizer melalui penurunan keluaran glukosa hepatik dan oleh karena itu berkontribusi pada pengaturan homeostasis glukosa seluruh tubuh. Efek sensitisasi insulin dari agonis PPAR telah diketahui. Tetapi masih sering diperdebatkan jaringan mana yang menunjukkan lokasi kerja agonis PPAR yang paling kritis, dan gen target yang relevan dalam memediasi perbaikan sensitifitas insulin. Sel yang memiliki kadar PPAR tertinggi adalah adiposit, sehingga adiposit merupakan sel kandidat yang baik dalam pencarian mediator untuk kerja agonis PPAR . Adiponektin yang disekresikan oleh adiposit mengalami peningkatan regulasi sebagai respon terhadap adanya paparan agonis PPAR , dan kadar adiponektin dalam serum akan meningkat secara signifikan Meiliana dkk,2006. Benny Mariduk : Hubungan kadar adiponektin Dan trigliserida serum dengan volume infark dan outcome pada pasien stroke iskemik akut, 2008. USU Repository©2008

II.2.3.3. Anti inflamasi

Secara in vitro, adiponektin menghambat signal transkripsi nuclear factor NF- di endotel, yang memediasi efek TNF- dan sitokin proinflamasi lain. Adiponektin juga menunjukkan dapat menstimulasi produksi nitric oxyde NO di sel endotel vaskular dan menghambat ekspresi molekul-molekul adhesi, menghambat ekspresi reseptor scavenger kelas A di makrofag dan menghambat proliferasi dan migrasi sel-sel otot polos aorta pada manusia Meiliana dkk, 2006 Gambar 2. Peran adiponektin pada kaskade inflamasi Dikutip dari : Peterlin, B.L., Bigal, M.E., Tepper, S.J., Urakaze, M., Sheftell, F.D., Rapoport, A.M. 2007. Migraine and adiponectin : is there a conection ? Cephalalgia. 27: 435-446. Benny Mariduk : Hubungan kadar adiponektin Dan trigliserida serum dengan volume infark dan outcome pada pasien stroke iskemik akut, 2008. USU Repository©2008

II.2.3.4. Anti aterogenik

Adiponektin bersifat antiaterogenik melalui penekanan respon inflamasi pada endotel, menghambat proliferasi sel otot polos, dan menurunkan ekspresi mRNA vascular cell adhesion molecule VCAM-1. Adiponektin juga dapat menghambat perubahan ekspresi molekul adhesi monosit yang diinduksi oleh tumour necrosis factor TNF- dan menekan transformasi makrofag menjadi sel busa. Adiponektin secara negatif mengatur pertumbuhan sel progenitor myelomonotik dan produksi TNF- di makrofag, adiponektin menekan proliferasi yang diinduksi oleh platelet derived growth factor PDGF, efek dari TGF -1 dan connective tissue growth factor. Adiponektin juga menghambat ekspresi reseptor scavenger kelas A-1 di makrofag, menghasilkan penurunan LDL teroksidasi dan menghambat pembentukan sel busa. Dilaporkan juga efek penekanan secara selektif terhadap apoptosis sel endotel melalui aktivasi AMPK oleh adiponektin bentuk berat molekul tinggi BMT Meiliana dkk, 2006. Benny Mariduk : Hubungan kadar adiponektin Dan trigliserida serum dengan volume infark dan outcome pada pasien stroke iskemik akut, 2008. USU Repository©2008 Gambar 3 . Proses pembentukan aterosklerosis plak Dikutip dari : Kadowaki, T., Yamauchi, T. 2005. Adiponectin and Adiponectin Receptors. Endocrine Reviews. 26:439-451.

II.2.3.5. Anti trombotik