Batasan Masalah Tujuan Penelitian

4 2. Membuat inventarisasi sarana prasarana TI unit kerja dilingkungan Kantor Kotamadya Jakarta Selatan yang terdistribusi 3. Pengembangan aplikasi inventarisasi TI yang mampu menampung informasi sarana prasarana TI dari hasil inventarisasi di lingkungan Kota Administrasi Jakarta Selatan 4. Memudahkan dalam pengecekan dan mengetahui kondisi barang 5. Mengetahui jumlah barang yang dimiliki oleh Kantor Kotamadya Jakarta Selatan

1.5. Manfaat Penulisan

1. Bagi penulis a. Dari kegiatan penelitian yang dilakukan merupakan suatu cara yang tepat untuk mengimplementasikan ilmu yang penulis peroleh selama di bangku perkuliahan dan diaplikasikan kedalam bentuk penulisan karya ilmiah, dengan membuat suatu program aplikasi berbasis web. b. Bertambahnya wawasan dan pengalaman penulis tentang aplikasi pengolahan data inventarisasi barang menggunakan bahasa pemrograman PHP. c. Dapat memenuhi salah satu syarat dalam menyelesaikan studi Program Studi Teknik Informatika Fakultas Sains dan Teknologi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. 5 2. Bagi perusahaan : a. Memudahkan bagi staf kominfomas yang ingin mengetahui barang serta kondisi yang ada pada saat inventaris. b. Penulis berharap dengan adanya aplikasi ini, staf-staf lebih mudah mengerti dalam pemakaian system tersebut. c. Kemudahan dalam menerbitkan laporan barang inventarisasi dengan menggunakan data yang terintegrasi secara terpusat.

1.6. Metodologi Penelitian

Metode yang digunakan penulis dibagi menjadi dua, yaitu metode pengumpulan data dan metode pengembangan.

1.6.1. Metode pengumpulan data

a. Studi Pustaka Pengumpulan data sekunder yang dilakukan untuk memperoleh keterangan dan data dari literatur berupa buku, skripsi, thesis, jurnal, e-book, dan artikel-artikel yang berkaitan dengan pembahasan skripsi agar diperoleh suatu pemahaman yang mendalam mengenai masalah- masalah yang telah diidentifikasikan b. Studi Literatur