Visi dan Misi Badan Pelayanan Perijinan Terpadu BPPT Provinsi Sumatera Utara Tujuan dan Sasaran Badan Pelayanan Perijinan Terpadu BPPT Provinsi

48 Berdasarkan desain kebijakan pengembangan dan penyelenggaraan pelayanan perijinan terpadu Provinsi Sumatera Utara, maka konsepsi pelayanan perijinan terpadu di Sumatera Utara difokuskan pada 6 enam aspek ,yaitu: 1. Aspek penguatan kelembagaan dan ketatalaksanaan; 2. Aspek Sarana dan Prasarana; 3. Aspek Standarisasi Pelayanan; 4. Aspek Pengawasan dan Pengendalian; 5. Aspek Sumber Daya Manusia SDM Aparatur; 6. Aspek Sistem Informasi dan Komunikasi. Setelah dibentuk dan diberlakukannya Badan Pelayanan Perijinan Terpadu salah satunya berdasarkan Peraturan Gubernur Nomor 5 Tahun 2011 diharapkan akan ada perubahan paradigma dalam hal pelayanan. Diberlakukannya layanan satu pintu adalah agar terdapat kemudahan dalam mengurus perijinan bagi investor,citra birokrasi yang cenderung dicap berbelit harus bisa dihilangkan dengan adanya layanan satu pintu ini.

4.2 Visi dan Misi Badan Pelayanan Perijinan Terpadu BPPT Provinsi Sumatera Utara

Badan Pelayanan Perijinan Terpadu BPPT Provinsi Sumatera Utara memiliki visi “Pelayanan perijinan yang ramah, nyaman, mudah, sederhana, cepat, berkualitas dan transparan .” Adapun penjabaran makna dari visi tersebut yakni:  Ramah : Pelayanan yang disertai senyum, sapa dan salam 3S. UNIVERSITAS SUMATERA UTARA 49  Nyaman : Pelayanan yang disertai fasilitas umum dan ruang tunggu yang nyaman.  Mudah : Prosedur singkat dan mudah diakses.  Sederhana : Membuat persyaratan perijinan yang tidak menyulitkan penggunan jasa untuk memenuhinya.  Cepat : Proses pelayanan perijinan terukur ada standar waktu yang sesuai jenis perijinannya.  Berkualitas : Dapat dengan mudah dilaksanakan.  Transparan : Kejelasan informasi di bidang Pelayanan Perijinan. Sementara itu, yang menjadi misi dari BPPT Provsu adalah sebagai berikut:  Meningkatkan kompetensi dan profesionalisme SDM pelayanan perijinan terpadu.  Mengembangkan prosedur dan standarisasi pelayanan perijinan terpadu.  Mengembangkan sistem informasi pelayanan yang berbasis teknologi informasi dan komunikasi.  Meningkatkan pelayanan administrasi dan pembinaan perijinan.  Meningkatkan koordinasi proses pelayanan perijinan.  Mengembangkan administrasi pelayanan perijinan dan penanganan pengaduan.  Meningkatkan pemantauan dan evaluasi proses pemberian pelayanan perijinan. UNIVERSITAS SUMATERA UTARA 50

4.3 Tujuan dan Sasaran Badan Pelayanan Perijinan Terpadu BPPT Provinsi

Sumatera Utara Badan Pelayanan Perijinan Terpadu BPPT Provinsi Sumatera Utara merumuskan sasaran yang hendak dicapai yaitu sebagai berikut : 1 Misi Pertama : Meningkatkan kompetensi dan profesionalisme SDM pelayanan perijinan terpadu. Tujuan 1 : Meningkatnya kemampuan aparatur yang profesional dan handal serta terpenuhinya kesejahteraan aparatur BPPT; Sasaran 1 : Meningkatnya kinerja aparatur yang berbasis kompetensi dan terwujudnya kelembagaan yang utuh dan kuat. Tujuan 2 : Terwujudnya peningkatan kinerja pelayanan perijinan yang lebih baik; Sasaran 2 : Berkembangnya pelayanan perijinan yang ramah, jelas, mudah, cepat, sederhana, berkualitas, transparan dan memberikan kepastian hukum serta adanya partisipasi dan feedback dari masyarakat. 2 Misi Kedua : Mengembangkan prosedur dan standarisasi pelayanan perijinan terpadu. Tujuan 1 : Tersedianya standar pengelolaan pelayanan perijinan. Sasaran 1 : Tersusunnya standar pengelolaan pelayanan perijinan. UNIVERSITAS SUMATERA UTARA 51 Tujuan 2 : Terwujudnya Standard Operating Procedure SOP sistem administrasi pelayanan. Sasaran 2 : Terwujudnya peningkatan pelayanan perijinan. 3 Misi Ketiga : Mengembangkan sistem informasi pelayanan yang berbasis teknologi informasi dan komunikasi. Tujuan 1 : Terwujudnya peningkatan kinerja pelayanan perijinan yang baik. Sasaran 1 : 1. Terwujudnya sistem informasi secara online antar BPPT dengan SKPD Teknis, Kementerian dan KabupatenKota terkait. 2. Terwujudnya pelayanan prima. 4 Misi Keempat : Meningkatkan pelayanan administrasi dan pembinaan perijinan terpadu. Tujuan 1 : Terintegrasinya sistem informasi pelayanan perijinan terpadu. Sasaran 1 : Teraksesnya layanan informasi dan perijinan terpadu. 5 Misi Kelima : Meningkatkan koordinasi proses pelayanan perijinan dan non perijinan. Tujuan 1 : Meningkatkan sinkronisasi dan integrasi database perijinan untuk efisiensi dan efektifitas fungsi pelayanan administrasi perijinan dan non perijinan. UNIVERSITAS SUMATERA UTARA 52 Sasaran 1 : Tersedianya database perijinan kewenangan provinsi yang terpusat dan dapat digunakan untuk kepentingan pelayanan, pembinaan dan pengendalian oleh pemangku kepentingan di Sumatera Utara Tujuan 2 : Memantapkan pembinaan dan hubungan koordinasi yang baik dengan SKPD teknis terkait dan para stakeholder. Sasaran 2 : Terbina dan terkoordinasinya hubungan pelaksanaan perijinan dan non perijinan dengan Instansi Pelayanan Perijinan Terpadu Satu Pintu di Sumatera Utara, SKPD teknis terkait dan kalangan pengusaha. 6 Misi Keenam : Mengembangkan administrasi pelayanan perijinan dan penanganan pengaduan. Tujuan 1 : Meningkatnya kualitas sarana dan prasarana pelayanan dalam pemenuhan standar pelayanan minimal. Sasaran 1 : Tersedia dan terpeliharanya sarana dan prasarana yang sesuai dengan standar pelayanan minimal bagi konsumen. 7 Misi Ketujuh : Meningkatkan pemantauan dan evaluasi proses pemberian pelayanan perijinan dan non perijinan. Tujuan 1 : Terciptanya sistem laporan kinerja dan keuangan serta pengawasan dan pengendalian yang efektif. UNIVERSITAS SUMATERA UTARA 53 Sasaran 1 : 1. Meningkatnya sistem kualitas laporan kinerja dan keuangan. 2. Meningkatnya pengawasan dan pengendalian perijinan dan non perijinan.

4.4 Tugas Pokok dan Fungsi Badan Pelayanan Perijinan Terpadu BPPT Provsinsi Sumatera Utara