Pengembangan Pasar dan Promosi Wisata

Sedangkan sarana kepariwisataan adalah : 1. Sarana pokok kepariwisataan Yang dimaksud sarana pokok kepariwisataan adalah perusahaan yang hidup dan kehidupannya sangat bergantung pada arus kedatangan orang yang melakukan perjalanan wisata. 2. Sarana pelengkap kepariwisataan Yang dimaksud dengan sarana pelengkap kepariwisataan adalah perusahaan- perusahaan atau tempat-tempat yang menyediakan fasilitas rekreasi yang fungsinya tidak hanya melengkapi sarana pokok kepariwisataan, tetapi yang terpenting adalah untuk membuat agar para wisatawan dapat lebih lama tinggal pada suatu daerah tujuan wisata. 3. Sarana penunjang kepariwisataan Yang dimaksud dengan sarana penunjang kepariwisataan adalah perusahaan yang menunjang sarana pelengkap dan sarana pokok dan berfungsi tidak hanya membuat wisatawan lebih lama tinggal pada daerah tujuan wisata, tetapi fungsi yang lebih penting agar wisatawan lebih banyak mengeluarkan atau membelanjakan uang ditempat yang dikunjungi.

2.1.2.3. Pengembangan Pasar dan Promosi Wisata

Pemasaran adalah seluruh kegiatan untuk mempertemukan permintaan dan penawaran, sehingga pembeli mendapat kepuasan dan penjual mendapat keuntungan maksimal dengan resiko serendah-rendahnya James.J.Spillane dalam Ediwarsyah 1987. Lebih lanjut Winardi dalam Ediwarsyah 1987 mengatakan bahwa pemasaran adalah aktifitas dunia usaha yang berhubungan dengan arus Universitas Sumatera Utara benda-benda serta jasa-jasa dari produksi sampai konsumsi dimana termasuk tindakan membeli, menjual, menyelengarakan reklame, menstandarisasi, pemisahan menurut nilai, mengangkut, menyimpan benda-benda, serta informasi pasar. Berdasarkan keterangan di atas dapat di ambil kesimpulan pemasaran adalah suatu kegiatan usaha perdagangan baik dalam bentuk barang-barang atau jasa, yang dilakukan oleh Si penjual kepada Si pembeli, didalamnya termasuk tindakan memperkenalkan barang-barang dan jasa, menjual, membeli, menstandarisasi dengan tujuan untuk memberi kepuasan antara Si penjual kepada Si pembeli dengan melalui proses pertukaran. Berdasarkan keterangan di atas di ambil kesimpulan bahwa dalam kegiatan pemasaran maka akan ada kegiatan promosi, karena promosi ini sangat diperlukan untuk mempertemukan antara produsen dengan konsumen, memperkenalkan jenis dan mutu barang dan jasa yang dihasilkan sehingga antara Si pembeli dan Si penjual mendapat kepuasan. Promosi adalah usaha untuk memajukan sesuatu, kerap kali istilah promosi dihubungkan dengan misalnya kepariwisataan, perniagaan yang berarti usaha untuk memajukan kedua bidang tersebut. Karena tujuan promosi menurut Mahyar 2010 adalah : 1. Untuk memperkenalkan perusahaan kepada pihak luar. 2. Untuk meningkatkan penjualan 3. Sebagai sarana untuk memberitahukan kepada pihak luar tentang kehebatan perusahan tersebut. Universitas Sumatera Utara 4. Ingin mengetengahkan segi kelebihan perusahan atau produk atau jasa terhadap saingan. Bila dikaitkan dengan kepariwisataan, maka yang menjadi sasaran promosinya adalah obyek pariwisata, yaitu dengan cara memaparkan keadaan daya tarik dari wisata tersebut, sarana dan prasarana yang telah tersedia di obyek pariwisata, sehingga menimbulkan keinginan orang untuk berkunjung di obyek pariwisata tersebut. Berdasarkan gambaran di atas, maka dapat disimpulkan bahwa tujuan promosi obyek pariwisata adalah : 1. Agar masyarakat mengetahui bahwa ada obyek paiwisata yang baik untuk di kunjungi. 2. Untuk meningkatkan jumlah arus kunjungan wisatawan. 3. Untuk menunjukkan pada wisatawan tentang keadan obyek wisata yang mempunyai sifat spesifik dan mempunyai kelebihan dibandingkan dengan obyek pariwisata lainnya. 4. Untuk meningkatkan sumber pendapatan masyarakat terutama yang ada di lingkungan obyek pariwisata. Faktor-faktor yang mempengaruhi pasar pariwisata adalah sebagai berikut: 1. Adanya peningkatan pendapatan perkapita yang mempengaruhi daya beli ke tataran yang lebih tinggi yang mendorong seseorang untuk berwisata. 2. Adanya motivasi untuk mendapatkan suasana baru, terlepas dari kegiatan atau suasana sehari-hari serta pemanfaatan waktu luang. Universitas Sumatera Utara 3. Ketersediaan sarana prasarana transportasi yang menunjang mobilitas seseorang untuk melakukan perjalanan wisata. 4. Tingkat pendidikan yang lebih tinggi yang memotivasi seseorang untuk mendapatkan pengalaman baru.

2.2. Kesejahteraan Masyarakat