Definisi Ergonomi Aplikasi Ergonomi

BAB III LANDASAN TEORI

3.1. Ergonomi

3.1.1. Definisi Ergonomi

Ergonomi berasal dari bahasa Latin yaitu ergon yang berarti “kerja” dan nomos yang berarti “hukum alam”. Ergonomi dapat didefinisikan sebagai studi tentang aspek-aspek manusia dalam lingkungan kerjanya yang ditinjau secara anatomi, fisiologi, psikologi, engineering, manajemen dan desainperancangan Nurmianto, 2004 1 . Ergonomi ialah suatu cabang ilmu yang sistematis untuk memanfaatkan informasi-informasi mengenai sifat, kemampuan dan keterbatasan manusia untuk merancang suatu sistem kerja sehingga orang dapat hidup dan bekerja pada sistem itu dengan baik, yaitu mencapai tujuan yang diinginkan melalui pekerjaan itu, dengan efektif, aman dan nyaman Sutalaksana dkk., 1979 2 Secara umum tujuan dari penerapan ergonomi adalah Tarwaka, 2004 . 3 1 Eko Nurmianto, Ergonomi Konsep Dasar dan Aplikasinya, edisi kedua, Guna Widya, Surabaya, 1998,p.1 2 Sutalaksana, I.Z., dkk. 1979. ”Teknik Tata Cara Kerja”. Bandung, p.65 3 Tarwaka, Dkk. 2004. “Ergonomi untuk Keselamatan, Kesehatan Kerja dan Produktivitas”. Surakarta : Uniba Press . 1. Meningkatkan kesejahteraan fisik dan mental melalui upaya pencegahan cedera dan penyakit akibat kerja, menurunkan beban kerja fisik dan mental, mengupayakan promosi dan kepuasan kerja. Universitas Sumatera Utara 2. Meningkatkan kesejahteraan sosial melalui peningkatan kualitas kontak sosial, mengelola dan mengkoordinir kerja secara tepat guna dan meningkatkan jaminan sosial baik selama kurun waktu usia produktif maupun setelah tidak produktif. 3. Menciptakan keseimbangan rasional antara berbagai aspek yaitu aspek teknis, ekonomis, antropologis dan budaya dari setiap sistem kerja yang dilakukan sehingga tercipta kualitas kerja dan kualitas hidup yang tinggi.

3.1.2. Aplikasi Ergonomi

4 7. Perancangan pegangan perkakas berbentuk kurva disesuaikan dengan bentuk genggaman tangan akan memudahkan cara pengoperasian alat tersebut. Ergonomi banyak diaplikasikan dalam berbagai proses perancangan produk ataupun operasi kerja sehari-harinya. Contoh aplikasi ergonomi untuk efisiensi, efektivitas dan produktivitas yaitu: 1. Penentuan batas beban yang diangkat secara manual oleh manusia, jam istirahat pekerja dan shift kerja. 2. Dimensi meja dan kursi kerja. 3. Bentuk meja dan kursi. 4. Pengaturan sikap kerja. 5. Perancangan lingkungan kerja. 6. Semua fasilitas kerja seperti peralatan material harus diletakkan di depan dan berdekatan jarak jangkauan normal dengan posisi pekerja bekerja. 4 Nurmianto Eko.Ergonomi : Konsep Dasar dan Aplikasinya. Edisi kedua.Surabaya.PT.Widya,p.13 Universitas Sumatera Utara

3.2. Perancangan dan perencanaan fasilitas kerja