Gambaran Umum Penelitian Ruang Lingkup Penelitian Pendekatan dan Jenis Penelitian Jenis dan Sumber Data

45

BAB III METODE PENELITIAN

A. Gambaran Umum Penelitian

Perumahan Villa Pamulang adalah perumahan yang berada di Pamulang 2, Kelurahan Pamulang Kota Tangerang Selatan Provinsi Banten. Perumahan tersebut berdiri sejak tahun 1995 yang merupakan sambungan dari reni jaya. Dari sejak berdiri hingga sekarang Villa Pamulang belum pernah berganti nama. Disana masih banyak perumahan yang baru dibuat dan banyak juga rumah yang belum di huni sehingga saya hanya mengambil populasi dari Rw 17 yang terdiri dari Rt 8,9,10 dan 11 dengan alasan bahwa Rt tersebut yang bermasyarakat dan mempunyai kegiatan masyarakat serta 80 beragama muslim. Selain itu di Rt tersebut adalah masyarakat yang produktif, selain mereka bekerja mereka juga mempunyai usaha dan investasi sehingga memungkinkan jika mereka paham perencanaan keuangan syariah. Jumlah populasi yang beragama muslim adalah 240 orang dan sampel yang saya ambil adalah 70 orang.

B. Ruang Lingkup Penelitian

Sesuai dengan judul penelitian yakni “Pengaruh Perencanaan Keuangan Syariah Terhadap minat masyarakat Dalam Menempatkan Dana di Lembaga Keuangan Syariah”, maka penelitian ini bertujuan untuk menganalisa bagaimana pendapatan dan pengeluaran mempengaruhi minat masyarakat dalam menempatkan 45 46 dana di lembaga keuangan syariah.

C. Pendekatan dan Jenis Penelitian

Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, yaitu penelitian yang berusaha untuk menarik informasi-informasi terkait dari data lapangan yang ditemui secara numerik untuk dianalisis lebih lanjut dan kemudian diambil kesimpulan.Atau merupakan salah satu pendekatan dalam penelitian yang lebih ditekan pada data yang dapat dihitung untuk menghasilkan penafsiran kuantitatif yang kokoh. 58 Adapun metode yang digunakan dalam pembahasan hasil penelitian adalah metode analisis regresi liner berganda.

D. Jenis dan Sumber Data

Jenis data dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder.Data primer merupakan data yang langsung diperoleh dari sumber data pertama dilokasi penelitian 59 .Sumber data primer dalam penelitian ini berupa jawaban responden masyarakat villa pamulang dari pertanyaan angket yang diajukan. Dan data sekunder berupa data-data masyarakat villa pamulang serta pencarian dari internet dan literatur-literatur maupun studi kepustakaan yaitu menelaah sumber-sumber teks melalui buku-buku, penelitian-penelitian terdahulu yang terkait baik skripsi, jurnal, artikel yang terkait dengan penelitian ini, gunanya 58 .Syamsir salam, Metodelogi Penelitian Sosial, Jakarta: lembaga penelitian UIN Jakarta dan UIN Jakarta press, 2006, H.36. 59 M.Burhan Bungin, Metodelogi Penelitian Kuantitatif, Jakarta:kencana,2007, h.122. 47 untuk mengambil teori yang telah ada sebagai alat pendukung penelitian.

E. Teknik Pengumpulan data