Pengumpulan Data Pengolahan Data

Sebagai gambaran umum penulis merasa perlu untuk memperjelas profil dari apa yang penulis teliti, maka penulis meletakan gambaran umum di Bab III. Adapun dalam bab ini penulis menjelaskan tentang profil Hary Tanoesoedibjo sebagai ketua umum Partai Perindo, kemudian dilanjutkan dengan Profil Partai Perindo. Adapun kemudian penulis juga mencantukan gambaran umum dari iklan-iklan Partai Perindo Versi Indonesia Sejahtera, Versi Orasi Hary Tanoesoedibjo, Versi Siapakah Indonesia?, dan Versi Ramadhan Sebagai inti skripsi ini penulis kemudian meletakan hasil analisis pada Bab IV dengan analisis semiotika model Roland Barthes dari iklan-iklan Partai Perindo Versi Indonesia Sejahtera, Versi Orasi Hary Tanoesoedibjo, Versi Siapakah Indonesia?, dan Versi Ramadhan, adapun penulis menganalisis melalui tanda-tanda verbal dan nonverbal terkait makna Denotasi, Konotasi dan Mitos. Pada bab ini penulis juga mencantumkan hasil- hasil temuan yakni mengenai representasi Islam yang muncul pada iklan-iklan partai perindo tersebut. Akhirnya sebagai penutup, penulis letakan pada Bab V. Pada bab terakhir ini penulis menuliskan kesimpulan penelitian serta kritik dan saran. Dimana kritik penulis tujukan untuk partai perindo sebagai pembuat iklan, adapun saran penulis tujukan untuk partai perindo khususnya, serta bagi insan periklanan pada umumnya. 15

BAB II KERANGKA TEORI

A. Semiotika

1. Pengertian Semiotika

Semiotika merupakan suatu ilmu atau metode analisis yang biasa digunakan untuk mengkaji tanda. Tanda-tanda adalah basis dari seluruh komunikasi. Manusia dengan mengunakan perantara tanda-tanda dapat melakukan komunikasi dengan sesamanya. 1 Dalam semiotika, suatu tanda dianggap mewakili atau menandakan sesuatu selain dirinya sendiri. Secara etimologis, kata semiotika sendiri berasal dari bahasa Yunani semeion yang berarti tanda atau seme yang berarti penafsir tanda. Semiotika berakar dari studi klasik dan skolastik atas seni logika, retorika dan poetika. Pada masa itu, tanda masih bermakna sesuatu hal yang menunjuk pada adanya hal lain, contoh asap menandai adanya api. 2 Adapun secara terminologis, semiotika dapat diidentifikasikan sebagai ilmu yang mempelajari sederetan luas objek-objek, peristiwa-peristiwa, seluruh kebudayaan sebagai tanda. 3 Apabila diterapkan pada tanda-tanda bahasa, maka huruf, kata, kalimat tidaklah memiliki arti pada dirinya sendiri. Tanda-tanda itu hanya mengemban arti dalam kaitannya dengan pembacanya. 4 Pembaca itulah yang kemudian menghubungkan tanda dengan apa yang ditandakan sesuai dengan ketentuan dalam sistem bahasa yang bersangkutan. 1 Alex Sobur, Semiotika Komunikasi Bandung: PT. Remaja Rosdakarya, 2006, h. 15. 2 Alex Sobur, Semiotika Komunikasi Bandung: PT. Remaja Rosdakarya, 2006, h. 17. 3 Indiwan Seto, Semiotika Komunikasi: Aplikasi Praktis Bagi Penelitian dan Skripsi Komunikasi Jakarta: Mitra Wacana Media, 2013, h. 8. 4 Alex Sobur, Semiotika Komunikasi Bandung: PT. Remaja Rosdakarya, 2006, h. 17.

Dokumen yang terkait

Iklan Produk Susu di Televisi dan Minat Beli (Studi Korelasional Tentang Iklan Produk Susu Dancow di Televisi terhadap Minat Beli pada Masyarakat di Lingkungan Perumnas Simalingkar Gang.Pinang Raya I,II,III,IV)

1 68 73

Gambaran Tayangan Iklan Fast Food (Makanan Siap Saji) Di Televisi Dan Kebiasaan Makan Fast Food (Makanan Siap Saji) Dan Kejadian Obesitas Pada Pelajar Di Sma Swasta Cahaya Medan Tahun 2013

6 75 135

Iklan Televisi Program Jalan Sehat 10.000 Langkah Bersama Anlene Terhadap Citra Produk (Studi Korelasional Iklan Televisi Program Jalan Sehat 10.000 Langkah Bersama Anlene terhadap Citra Produk Susu Anlene di kalangan Ibu PKK di Kecamatan Medan Marelan)

0 70 105

Pengaruh Iklan Bersambung Televisi Pond’s Flawless White terhadap Keputusan Pembelian Mahasiswi Politeknik Negeri Medan

1 26 91

Representasi sensualitas pada iklan pompa air shimizu di televisi.

0 0 4

REPRESENTASI PORNOGRAFI PADA IKLAN FINER DI TELEVISI (Studi Analisis Semiotik Representasi Pornografi Pada Iklan Finer di Televisi).

1 0 120

REPRESENTASI PORNOGRAFI PADA IKLAN FINER DI TELEVISI (Studi Analisis Semiotik Representasi Pornografi Pada Iklan Finer di Televisi).

0 0 120

PERSEPSI IKLAN POLITIK TELEVISI PARTAI PERINDO (Studi Deskriptif Kualitatif Persepsi Paguyuban Muda-Mudi “WENING” di Dusun Jetis Kulon terhadap Iklan Politik Televisi Partai PERINDO Versi Siapakah Indonesia dan Versi lagu Mars Perindo ).

0 0 14

PENGARUH IKLAN PARTAI POLITIK PERINO (PESATUAN INDONESIA) DI TELEVISI TERHADAP PERSEPSI PEMILIH PEMULA (Studi Eksplanatif Kuantitatif Pengaruh Iklan Partai Politik Perindo (Persatuan Indonesia) di Televisi terhadap Persepsi Pemilih Pemula di SMA N 2 Surak

0 0 14

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN A. Kesimpulan - PENGARUH IKLAN PARTAI POLITIK PERINO (PESATUAN INDONESIA) DI TELEVISI TERHADAP PERSEPSI PEMILIH PEMULA (Studi Eksplanatif Kuantitatif Pengaruh Iklan Partai Politik Perindo (Persatuan Indonesia) di Televisi terhad

0 0 26