Definisi dan Biosintesis Kolesterol

13 UIN Syarif Hidayatullah Jakarta dimetabolisme di hati dan menghambat modifikasi oksidatif LDL melalui paraoksonase suatu protein antioksidan yang berasosiasi dengan HDL. c. Lipoprotein berdensitas rendah low-density lipoprotein, LDL, memiliki protein lebih sedikit dan kolesterol lebih banyak. LDL merupakan lipoprotein yang mengangkut kolesterol terbesar pada manusia 70 total. Partikel LDL mengandung trigliserida sebanyak 10 dan kolesterol 50. Jalur utama katabolisme LDL berlangsung lewat receptor mediated endocytosis di hati dan sel lain. Ester kolesterol dari LDL dihidrolisis menjadi kolesterol bebas untuk sintesis membran dan hormon steroid. Produksi enzim HMG-KoA reduktase dan reseptor LDL diatur lewat transkripsi genetik berdasarkan tinggi rendahnya kadar kolesterol dalam sel. d. Lipoprotein berdensitas sangat rendah very low-density lipoprotein, VLDL, mengandung 60 trigliserida dan 10-15 kolesterol. VLDL disekresi hati untuk mengangkut trigliserida ke jaringan perifer. Trigliserida VLDL dihidrolisis oleh LPL menghasilkan asam lemak bebas untuk disimpan dalam jaringan adiposa serta bahan oksidasi di jantung dan otot skelet. Karena asam lemak bebas dan gliserol dapat disintesis dari karbohidrat, maka makanan kaya karbohidrat akan meningkatkan jumlah VLDL. Hipertrigliseridemia merupakan tanda bahwa kadar HDL kolesterol rendah dan sering dikaitkan dengan kegemukan, intoleransi glukosa dan hiperurisemia. e. Lipoprotein densitas sedang IDL, Intermediate Density Lipoprotein. IDL mengandung trigliserida 30 dan kolesterol 20. IDL adalah zat perantara yang terbentuk sewaktu VLDL dikatabolisme menjadi LDL. Kadar tidak terlalu besar kecuali jika terdapat hambatan konversi lebih lanjut. Kolesterol total plasma tersusun atas turunan kolesterol dari VLDL, LDL dan HDL. Pemeriksaan kadar dari VLDL, LDL dan HDL dapat menentukan ada atau tidaknya peningkatan kolesterol plasma. Peningkatan kadar LDL dan VLDL serta penurunan kadar HDL merupakan indikasi terjadinya hiperkolesterolemia. VLDL = Trigliserida5, LDL = kolesterol total – VLDL + HDL Dipiro et al., 2009. 14 UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Tabel 2.2. Klasifikasi Kolesterol Total, HDL, LDL dan Trigliserida Dipiro et al., 2009.

2.3.3 Hiperlipidemia dan Hiperkolesterolemia

Hiperlipidemia adalah kondisi dimana terjadi akumulasi berlebih salah satu atau lebih lipid utama dalam plasma, sebagai manifestasi kelainan metabolisme atau transportasi lipid. Dalam klinis, hiperlipidemia dinyatakan sebagai hiperkolesterolemia, hipertrigliseridemia, atau kombinasi keduanya. Hiperlipidemia dapat terjadi karena efek transportasi lipid atau karena produksi lipid endogen yang berlebihan. Kelainan ini dapat terjadi secara primer maupun sekunder akibat penyakit lain Sherwood, 2003. Hiperkolesterolemia merupakan kondisi saat konsentrasi kolesterol di dalam darah melebihi batas normal. Kadar kolesterol serum yang tinggi dapat menyebabkan pembentukan aterosklerosis. Hal ini diawali dengan oksidasi kolesterol-LDL pada lapisan subendotel arteri kemudian dilanjutkan dengan berbagai reaksi inflamasi hingga pembentukan lesi Corwin, 2009. Kolesterol Total 200 mgdl 200-239 mgdl ≥ 240 mgdl Diinginkan Cukup tinggi Tinggi Kolesterol HDL 40 mgdl ≥ 60 mgdl Rendah Tinggi Kolesterol LDL 100 mgdl 100-129 mgdl 130-159 mgdl 160-189 mgdl ≥ 190 mgdl Optimal Jauh dan diatas optimal Cukup tinggi Tinggi Sangat Tinggi Trigliserida 150 mgdl 150-199 mgdl 200-499 mgdl ≥ 500 mgdl Normal Cukup tinggi Tinggi Sangat tinggi

Dokumen yang terkait

Pengaruh Pemberian Ekstrak Etanol 96% Herba KumisKucing (Orthosipone stamineus Benth) Terhadap Kadar Kolesterol Total Tikus Normal

6 85 99

Formulasi dan Uji Stabilitas Fisik Sediaan Krim Anti-inflamasi Ekstrak Etanol 70% Herba Kumis Kucing (Orthosiphon stamineus Benth.)

9 41 106

UJI EFEK EKSTRAK ETANOL 70% DAUN KUMIS KUCING (Orthosiphon stamineus) TERHADAP KADAR GLUKOSA DARAH TIKUS UJI EFEK EKSTRAK ETANOL 70% DAUN KUMIS KUCING (Orthosiphon stamineus) TERHADAP KADAR GLUKOSA DARAH TIKUS PUTIH JANTAN GALUR WISTAR YANG DIINDUKSI ALO

0 4 14

UJI EFEK EKSTRAK ETANOL 70% DAUN KUMIS KUCING (Orthosiphon stamineus) TERHADAP KADAR GLUKOSA DARAH TIKUS UJI EFEK EKSTRAK ETANOL 70% DAUN KUMIS KUCING (Orthosiphon stamineus) TERHADAP KADAR GLUKOSA DARAH TIKUS PUTIH JANTAN

0 3 15

UJI EFEK EKSTRAK ETANOL 70% AKAR KUMIS KUCING (Orthosiphon stamineus) TERHADAP KADAR GLUKOSA DARAH TIKUS UJI EFEK EKSTRAK ETANOL 70% AKAR KUMIS KUCING (Orthosiphon stamineus) TERHADAP KADAR GLUKOSA DARAH TIKUS PUTIH JANTAN GALUR WISTAR (Rattus norvegicus

0 3 17

UJI EFEK EKSTRAK ETANOL 70% AKAR KUMIS KUCING (Orthosiphon stamineus) TERHADAP KADAR GLUKOSA DARAH TIKUS UJI EFEK EKSTRAK ETANOL 70% AKAR KUMIS KUCING (Orthosiphon stamineus) TERHADAP KADAR GLUKOSA DARAH TIKUS PUTIH JANTAN GALUR WISTAR (Rattus norvegicus

0 2 16

PENDAHULUAN UJI EFEK EKSTRAK ETANOL 70% AKAR KUMIS KUCING (Orthosiphon stamineus) TERHADAP KADAR GLUKOSA DARAH TIKUS PUTIH JANTAN GALUR WISTAR (Rattus norvegicus) YANG DIINDUKSI ALOKSAN.

0 2 4

DAFTAR PUSTAKA UJI EFEK EKSTRAK ETANOL 70% AKAR KUMIS KUCING (Orthosiphon stamineus) TERHADAP KADAR GLUKOSA DARAH TIKUS PUTIH JANTAN GALUR WISTAR (Rattus norvegicus) YANG DIINDUKSI ALOKSAN.

0 3 5

EFEK ANTIINFLAMASI EKSTRAK ETANOL DAUN KUMIS KUCING (Orthosiphon stamineus Benth.) PADA TIKUS PUTIH JANTAN GALUR WISTAR.

9 71 93

Pengaruh Ekstrak Daun Kumis Kucing (Orthosiphon stamineus Benth) Terhadap Penurunan Tekanan Darah Pria Dewasa.

2 6 28