Definisi Operasional Spesifikasi Produk

1.6 Definisi Operasional

Definisi operasional yang digunakan dalam penelitian ini sebagai berikut. 1. Buku guru merupakan buku pegangan guru yang digunakan dalam pembelajaran di kelas. 2. Buku siswa merupakan buku pegangan siswa yang digunakan untuk menunjang pembelajaran di kelas. 3. Pendekatan PMRI merupakan suatu pendekatan pembelajaran yang diadaptasi dari sebuah teori yang berasal dari Belanda yaitu Realistic Mathematics Education RME yang menekankan pembelajaran dengan konteks nyata kehidupan sehari-hari. 4. Matematika merupakan ilmu pengetahuan yang melambangkan serangkaian perhitungan dan pengukuran yang berpola numerik atau angka yang digunakan dalam menyelesaikan masalah matematika dalam kehidupan sehari-hari. 5. Bangun datar merupakan sebuah bangun dua dimensi yang permukaanya berupa bidang datar. 6. Karakteristik siswa SD yang berusia 7-11 tahun yaitu pada tahap operasional konkret, siswa memiliki ciri pemikiran yang logis mengenai kejadian-kejadian dengan benda konkret. 7. Buku ajar merupakan buku yang digunakan pada proses pembelajaan dalam satuan pendidikan yang disusun berdasarkan standar pendidikan nasional.

1.7 Spesifikasi Produk

Produk yang dikembangkan memiliki spesifikasi produk antara lain. 1. Buku terdiri dari buku guru dan buku siswa. Buku ini didesain menggunakan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia PMRI yang memuat 5 karakteristik PMRI yaitu penggunaan konteks, penggunaan model, kontruksi siswa, interaktivitas, dan keterkaitan antar topik. 2. Cover produk buku guru dan buku siswa berwarna biru, komponen pada cover terdiri dari nama penulis, keterangan sasaran pengguna, judul buku, gambar mengenai jenis-jenis bangun datar. 3. Isi produk buku guru dan buku siswa disusun secara terpisah, namun isi materi pada kedua buku adalah sama. Buku guru dan buku siswa berisi materi mengenai bangun datar. Pada buku guru dan buku siswa termuat kegiatan pembelajaran secara kelompok dan individu serta berisi langkah kegiaatan dan alat bahan yang digunakan dalam kegiatan. 4. Produk buku guru dan buku siswa disusun dengan jenis huruf Comic Sans dengan ukuran huruf 14 pt. Produk buku disusun dengan sepasi 1,15. Jenis kertas yang digunakan adalah jenis kertas dengan tebal 80 gram. Produk buku ini menggunakan kurikulum 2013. 5. Produk buku disusun dengan ukuran yang sama. Buku disusun dengan panjang buku 28 cm dan lebar buku 20 cm. Buku disusun dengan tebal 0,4 cm yang terdiri dari 31 lembar. Cover buku guru disajikan dalam gambar berikut: Gambar 1.1 Buku guru Cover buku siswa mampu dilihat dalam gambar berikut: Gambar 1.2 Buku Siswa 21 cm 28 cm 20 cm 28 cm 20 cm 12

BAB II LANDASAN TEORI

Dokumen yang terkait

Pengembangan buku guru dan buku siswa mata pelajaran Matematika kelas IV SD dengan Pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI).

0 2 174

Pengembangan buku guru dan buku siswa SD kelas II mata pelajaran Matematika dengan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI).

3 16 141

Pengembangan buku siswa dan buku guru sekolah dasar kelas III mata pelajaran Matematika dengan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI).

0 0 158

Pengembangan buku guru dan buku siswa mata pelajaran Matematika kelas IV SD dengan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI).

0 0 168

Pengembangan buku guru dan buku siswa mata pelajaran Matematika kelas III sekolah dasar dengan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI).

0 0 160

Pengembangan buku guru dan buku siswa mata pelajaran Matematika kelas IV SD dengan Pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI)

0 0 172

Pengembangan buku guru dan buku siswa SD kelas II mata pelajaran Matematika dengan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI)

0 0 139

Pengembangan buku siswa dan buku guru sekolah dasar kelas III mata pelajaran Matematika dengan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI)

0 1 156

Pengembangan buku guru dan buku siswa mata pelajaran Matematika kelas IV SD dengan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI)

0 0 166

Pengembangan buku guru dan buku siswa mata pelajaran Matematika kelas III SD dengan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI)

0 2 179