LOKASI DAN WAKTU PENELITIAN BAHAN DAN PERALATAN .1 Bahan Penelitian RANCANGAN PERCOBAAN .1 Asidifikasi

14 BAB III METODOLOGI PENELITIAN

3.1 LOKASI DAN WAKTU PENELITIAN

Penelitian dilakukan di Laboratorium Proses Industri Kimia, Departemen Teknik Kimia Fakultas Teknik, Universitas Sumatera utara, Medan. Penelitian ini dilakukan selama lebih kurang 6 bulan. 3.2 BAHAN DAN PERALATAN 3.2.1 Bahan Penelitian Pada penelitian ini bahan yang digunakan antara lain: 1. Crude gliserol hasil samping pembuatan biodiesel dengan kemurnian 74,7161 2. Asam Klorida HCl pekat p.a 3. Natrium Hidroksida NaOH p.a 12,5 M 4. Kloroform CHCl 3 p.a 5. Aquadest H 2 O 6. Karbon Aktif

3.2.2 Peralatan Penelitian

Pada penelitian ini peralatan yang digunakan antara lain : 1. Erlenmeyer 2. Magnetic Stirrer 3. Hot Plate 4. Corong Pemisah 5. Beaker Glass 6. Gelas Ukur 7. Neraca Digital 8. Batang Pengaduk 9. Termometer 10. Corong Gelas 11. Pipet Tetes Universitas Sumatera Utara 15 12. Stopwatch 13. pH meter 14. Labu leher tiga 15. Rotary evaporator 3.3 RANCANGAN PERCOBAAN 3.3.1 Asidifikasi Asidifikasi dilakukan dengan variabel tetap berupa kecepatan pengadukan, suhu reaksi dan waktu serta variabel bebas berupa rasio mol n n ⁄ HCl : gliserol. Adapun kombinasi perlakuan penelitian dapat dilihat pada tabel 3.1 berikut: Tabel 3.1. Rancangan Percobaan Asidifikasi Run Kecepatan Pengadukan rpm Suhu C Waktu jam Rasio Mol HCl : gliserol n n ⁄ 1 200 rpm 70 o C 1 1:1 2 3:1 3 5:1

3.3.2 Ekstraksi dengan Kloroform

Ekstraksi dengan pelarut Kloroform dilakukan dengan variabel tetap berupa kecepatan pengadukan, suhu reaksi serta variabel bebas berupa rasio volum v v ⁄ pelarut : gliserol dan waktu ekstraksi. Adapun level kode dan kombinasi perlakuan penelitian dapat dilihat pada tabel 3.2 berikut: Tabel 3.2. Rancangan Percobaan Ekstraksi dengan Kloroform Run Kecepatan pengadukan rpm Suhu C Waktu jam Rasio Volum Kloroform: Gliserol v v ⁄ Rasio Mol HCl : gliserol n n ⁄ 1 200 rpm 50 o C 20 menit 1:1 1:1 2 40 menit 1,5:1 3:1 3 60 menit 2:1 5:1 Universitas Sumatera Utara 16 3.4 PROSEDUR PENELITIAN 3.4.1 Pretreatment Bahan Baku