commit to user 48
3.2. Pemerikasaan dan Uji Performa Komponen Sistem Suspensi
Setiap kendaraan yang akan dilakukan perbaikan tentunya memiliki masalah pada salah satu atau beberapa komponen yang terdapat pada kendaraan
tersebut. Masalah atau kerusakan yang terjadi pada komponen suatu kendaraan bisa diketahui dengan melakukan pengecekan kondisi kendaraan tersebut sebelum
dilakukan perbaikan. Pengecekan kondisi tersebut dapat dilakukan secara visual pada komponen kendaraan, pembongkaran komponen, dan juga dapat dilakukan
dengan uji performa kendaraan tersebut. Pengecekan kondisi komponen sistem suspensi pada Chevrolet Luv juga dilakukan secara visual, uji performance, dan
pembongkaran komponen. Setelah pengecekan dilakukan, maka kita dapat mengetahui kondisi dari masing-masing komponen sistem suspensi.
Pengecekan secara uji performa dilakukan dengan malakukan pengujian jalan kendaraan dan juga pengujian kinerja komponen suspensi. Pengecekan ini
dilakukan tanpa membongkar bagian dari komponen-komponen sistem suspensi. Pengecekan secara uji performa pada sistem suspensi Chevrolet Luv dapat dilihat
pada tabel berikut yaitu :
a. Pengujian suspensi depan
Tabel 3.1. Uji performa dan kinerja komponen suspensi depan
Komponen sistem suspensi
Pengujian yang dilakukan
Peredam kejut · Melakukan
pengujian jalan
kendaraan dan
melewatkanya pada jalan yang tidak rata dan Merasakan kejutan yang terjadi saat kendaraan
melewati jalan yang tidak rata. · Melakukan pengujian kinerja peredam kejut dengan
menariknya pada posisi mengembang dan merasakan tahanan yang terjadi pada saat peredam kejut ditarik.
Pegas batang torsi · Melakukan
pengujian jalan
kendaraan dan
melewatkanya pada jalan yang tidak rata. Kemudian merasakan kejutan yang terjadi apakah lembut atau
keras.
commit to user 49
· Melakukan pengujian jalan dengan mengamati kondisi ban saat melewati kejutan yang besar.
Memeriksa apakah ban menyentuh bodi atau tidak. Jika iya berarti penyetelan ketinggian pegas kurang.
Lengan suspensi · Melakukan pengujian jalan kendaraan dan mengamati
kekocakan lengan suspensi. · Melakukan pengujian performance dengan melepas
roda dan peredam kejut, mengamati kinerja dari masing lengan suspensi dengan menggerak-gerakanya
apakah kocak atau tidak. Ball joint
· Melakukan pengujian kinerja ball joint, dengan menggerakan roda pada saat roda dan kendaraan pada
posisi terangkat didongkrak. · Melakukan pengujian jalan kendraan, mengamati
pada saat kendaraan melewati kejutan dan pada saat membelok apakah terdapat suara seperti ketukan atau
tidak. · Pada saat kendaraan membelok, mengamati apakah
gerakanya terasa seret atau tidak. Stabilizer bar
· Melakukan pengujian jalan kendaraan dengan mengamati dan merasakan kondisi kendaraan saat
membelok, apakah salah satu roda terasa terangkat atau tidak.
Strut bar · Melakukan pengujian jalan kendaraan dengan
mengamati kondisi kendaraan saat kecepatan tinggi dan saat pengereman mendadak, apakah roda terasa
terlempar ke depan atau tidak.
commit to user 50
b. Pengujian suspensi belakang