Latar Belakang Penelitian PENDAHULUAN

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Penelitian

Dalam dunia modern dewasa ini, kehidupan ekonomi tidak begitu saja dapat dilepaskan dari keberadaan serta peran penting sektor jasa keuangan pada umumnya dan perbankan pada khususnya, karena melalui media inilah dana atau potensi investasi yang ada tidak pada masyarakat dapat di berdayakan dan disalurkan dalam berbagai kegiatan produktif sehingga angan-angan kita untuk mewujudkan perekonomian yang sehat dapat terwujud. Sisi ekonomi adalah sisi yang tidak terpisahkan dari dimensi kehidupan umat manusia. Sistem yang berkembang di dunia adalah sistem kapitalisme dan sosialisme yang tampaknya untuk pemerataan dapat diterima oleh dunia islam, karena pada lahirnya tidak berbenturan dengan agama. Tetapi pada kenyataannya kedua sistem di atas tadi mengacu pada sekularisme murni. Sementara keinginan Islam, di samping mencapai tujuan-tujuan materi harus juga dipertimbangkan faktor nilai, karakter luhur manusia, dan pembalasan Allah di akhirat nanti. Singkatnya, kegiatan- kegiatan ekonomi tidak saja semata-mata untuk memenuhi kebutuhan-kebutuhan material, tapi terlebih-lebih kegiatan tersebut haruslah bernilai ibadah di mata Allah SWT. Salah satu fenomena ekonomi yang terlihat mendesak untuk ditanggulangi adalah interaksi umat Islam dengan bank. Bank-bank konvensional yang ada 1 2 sekarang ini menawarkan sistem bunga, yang dalam Islam identik dengan riba. Dengan semakin menguatnya keinginan masyarakat untuk bertransaksi dengan menggunakan konsep syariah sehingga memberikan kontribusi terhadap pertumbuhan industri perbankan syariah. Produk tabungan berbasis syariah adalah suatu produk yang memberikan solusi bagi mereka manusia yang mengimani bahwa bunga bank adalah riba dan haram hukumnya. Dengan Produk tabungan berbasis syariah maka gugurlah kedaruratan dan terbukalah pintu hijrah menuju transaksi dan investasi melalui perbankan murni syariah. Pertumbuhan terhadap proses penciptaan produk perbankan syariah yang signifikan tersebut tentunya menimbulkan pertanyaan tentang apa sebenarnya faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan nasabah untuk menggunakan produk produk tabungan berbasis syariah? jadi, apakah benar keterikatan religius islami mempengaruhi pengambilan keputusan untuk menggunakan produk produk tabungan berbasis syariah tersebut karena faktor-faktor yang berkaitan dengan atribut-atribut islam, ataukah karena faktor-faktor lainnya? Maka untuk dapat mengetahui minat dan motivasi nasabah dalam menggunakan produk tabungan berbasis syariah digunakanlah faktor-faktor berikut, yaitu: Agama dan Fasilitas Faktor agama merupakan faktor emosional yang akan memberikan emotional benefit bagi para nasabahnya. Menurut Hermawan Kertajaya dalam Infobank no. 2341999. emotional benefit ini sangat penting dipelajari untuk dapat mengembangkan bank syariah. Selain itu ada juga functional benefit yang perlu 3 dikembangkan oleh perbankan syariah termasuk di dalamnya mengenai keuntungan yang didapatkan nasabah melalui sistem bagi hasil jika menabung di bank syariah. Sedangkan faktor fasilitas merupakan faktor rasional yang mempengaruhi nasabah. Yaitu bagaimana agar masyarakat berminat menjadi nasabah bank Muamalat Indonesia, sehingga pihak manajemen perusahaan meningkatkan kualitas dan kuantitas dari segi fasilitas. Jika, fasilitas di dalam produk perbankan bank Muamalat Indonesia yaitu Produk tabungan berbasis syariah. Berdasarkan uraian di atas, penulis mencoba melakukan penelitian dengan judul Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Prilaku Nasabah Pengguna Produk Tabungan Bank Mandiri Syariah Kantor Cabang Ciledug.

B. Pembatasan Perumusan Masalah

Dokumen yang terkait

Analisis Faktor-faktor Yang Mempengaruhi Keputusan Nasabah Untuk Menggunakan Jasa Bank Syariah Mandiri Cabang Medan.

3 52 119

FAKTOR – FAKTOR YANG MEMBEDAKAN NASABAH DAN NON-NASABAH DALAM MEMILIH TABUNGAN MUDHARABAH PADA BANK SYARIAH MANDIRI CABANG JEMBER

0 4 19

FAKTOR – FAKTOR YANG MEMBEDAKAN NASABAH DAN NON-NASABAH DALAM MEMILIH TABUNGAN MUDHARABAH PADA BANK SYARIAH MANDIRI CABANG JEMBER

0 8 19

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI NASABAH MENGGUNAKAN TABUNGAN RENCANA MANDIRI PADA PT. BANK MANDIRI (PERSERO) TBK CABANG LUMAJANG

0 3 9

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUTUSAN NASABAH BERTRANSAKSI DI BANK SYARIAH Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Keputusan Nasabah Bertransaksi di Bank Syariah (Studi Kasus di Bank Syariah Mandiri Cabang Boyolali).

0 3 15

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUTUSAN NASABAH BERTRANSAKSI DI BANK SYARIAH Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Keputusan Nasabah Bertransaksi di Bank Syariah (Studi Kasus di Bank Syariah Mandiri Cabang Boyolali).

0 3 16

Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Keputusan Menjadi Nasabah Penabung Bank Mandiri Cabang Surakarta Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Keputusan Menjadi Nasabah Penabung Bank Mandiri Cabang Surakarta.

0 1 15

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENGAMBILAN KEPUTUSAN NASABAH DALAM MEMILIH PRODUK BANK MANDIRI SYARIAH KOTA SURABAYA (Studi Kasus Bank Mandiri Syariah Cabang Pembantu Universitas Airlangga).

0 0 104

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENGAMBILAN KEPUTUSAN NASABAH DALAM MEMILIH PRODUK BANK MANDIRI SYARIAH KOTA SURABAYA.

0 0 104

PENGARUH PERSEPSI NASABAH DAN JENIS KELAMIN TERHADAP PRODUK TABUNGAN MUDHARABAH BANK SYARIAH MANDIRI KANTOR CABANG PEMBANTU CILEDUG Yeni Irawati

0 0 14