Gambaran Umum Responden HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

51 ditambahkan kembali, untuk Wilton, karpet ditenun secara berkelanjutan continously sampai akhir. Kelebihan dan kekurangan yang dimiliki adalah Wilton memiliki keterbatasan warna sesuai warna benang yang dimiliki oleh Nobel. Namun Wilton memiliki berat yang stabil dan daya tahan yang cukup kuat. C. Tufted Karpet Karpet Tufted lebih ekonomis dalam hal produksi. Tidak seperti Axminster Wilton. Tufted karpet diproduksi dengan cara menambahkan benang ke atas backing dengan menggunakan bahan perekat spesial. Produksi ini memakan waktu sangat cepat dibanding proses produksi yang lain.

4.2. Gambaran Umum Responden

Responden dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan PT. Carpet Land Sakti Surabaya. Untuk memperjelas pembahasan, berikut ini akan digambarkan karakteristik responden dalam penelitian ini berdasarkan umur dan jenis kelamin.

4.2.1. Deskripsi Responden Berdasarkan Umur

Berdasarkan hasil penyebaran kuesioner kepada 28 orang responden diperoleh gambaran responden berdasarkan umur adalah sebagai berikut: Tabel 4.1. Karakteristik Responden Berdasarkan Umur No Umur Jumlah Prosentase 1 25 – 34 tahun 22 78,57 2 35 – 44 tahun 5 17,86 3 45 tahun 1 3,57 Total 28 100 Sumber : Data olahan dari hasil jawaban responden 52 Berdasarkan tabel diatas dapat diketahui bahwa sebagian besar responden dalam penelitian ini adalah memiliki umur antara 25 sampai 34 tahun yaitu sebanyak 22 orang responden atau sebesar 78,57, kemudian responden yang memiliki umur 35 sampai 44 tahun sebesar 17,86 atau sebanyak 5 responden. Sedangkan sisanya ada sebanyak 1 responden atau sebesar 3,57 memiliki umur lebih 45 tahun.

4.2.2. Deskripsi Responden Berdasarkan Jenis Kelamin

Berdasarkan hasil penyebaran kuesioner kepada 28 orang responden diperoleh gambaran responden berdasarkan jenis kelamin adalah sebagai berikut: Tabel 4.2. Karakteristik Responden Berdasarkan Jenis Kelamin No Jenis kelamin Jumlah Prosentase 1 Laki-laki 13 46,43 2 Perempuan 15 53,57 Total 28 100 Sumber : Data olahan dari hasil jawaban responden Berdasarkan tabel diatas dapat diketahui bahwa sebagian besar responden dalam penelitian ini adalah berjenis kelamin perempuan yaitu sebanyak 15 orang atau sebesar 53,57 sedangkan sisanya sebanyak 13 orang atau sebesar 46,43 adalah berjenis kelamin laki-laki.

4.2.3. Deskripsi Responden Berdasarkan Tingkat Pendidikan

Berdasarkan hasil penyebaran kuesioner kepada 28 orang responden diperoleh gambaran responden berdasarkan jenis kelamin adalah sebagai berikut: 53 Tabel 4.3. Karakteristik Responden Berdasarkan Tingkat Pendidikan No Jenis kelamin Jumlah Prosentase 1 SMU Sederajat 5 17,86 2 Diploma 4 14,28 3 Sarjana 19 67,86 Total 28 100 Sumber : Data olahan dari hasil jawaban responden Berdasarkan tabel diatas dapat diketahui bahwa sebagian besar responden dalam penelitian ini adalah berpendidikan sarjana yaitu sebnayak 19 respoden atau sebesar 67,86, dan yang hanya memiliki pendidikan SMU Sederajat yaitu sebanyak 5 responden atau sebesar 17,86, dan sebanyak 4 responden atau sebesar 14,28 berpendidikan Diploma.

4.3. Deskripsi Hasil Penelitian