Teknik Ornamentasi Teknik Tremolo

2.7 Teknik-Teknik Permainan Gitar Tunggal

Teknik-teknik permainan gitar tunggal yang diuraikan disini berdasarkan teknik-teknik umum yang sering digunakan dalam karya-karya permainan gaya Eropa. Untuk melihat teknik-teknik ornamentasi, penulis mengacu kepada buku Pelajaran GitarKlasikSpanish jilid 3 Iwan Irawan.

2.7.1 Teknik Ornamentasi

Teknik ini bunyi notnya dihasilkan oleh jari tangan kiri. Teknik ornamentasi terdiri dari : Grace notes, Mordent, Glisando, dan Portamento. 1. Grace Notes Gambar 50. Teknik Memainkan Notasi Grace Not Sumber : Iwan Irawan, Pelajaran Gitar Klasik 1983:20 Grace notes adalah teknik memainkan slur dalam waktu secepat mungkin dalam satu hitungan. Ditulis dengan sebuah not kecil dengan garis diagonal memotong pada tangkainya. Grace notes biasa juga disebut Short Appogiatura atau Acciaccatura. Universitas Sumatera Utara 2. Mordent Gambar 51. Teknik Memainkan Notasi Mordent Sumber : Iwan Irawan, Pelajaran Gitar Klasik 1983:20 Mordent merupakan dua buah Grace Notes, not pertama merupakan not dasar, not kedua sebagai not berikutnya naik atau turun, dan kembali lagi kepada not dasar atau not utama. 3. Glissando Gambar 52. Teknik Memainkan Notasi Glissando Sumber : Iwan Irawan, Pelajaran Gitar Klasik 1983:20 Glissando adalah memainkan dua buah nada secara bersambung legato dengan menggunakan efek bunyi bergeser slideglide. Not pada ketukan berikutnya tidak usah dibunyikan. Glissando diberi tanda dengan garis lurus dan busur. Universitas Sumatera Utara 4. Portamento Gambar 53. Teknik Memainkan Notasi Portamento Sumber : Iwan Irawan, Pelajaran Gitar Klasik 1983:20 Portamento sama halnya dengan glissando, tetapi pada not berikutnya dipetik kembali. Portamento diberi tanda dengan garis lurus dan grace note pada not berikutnya.

2.7.2 Teknik Tremolo

Teknik tremolo pada gitar tunggal adalah petikan beruntun pada satu senar oleh tiga jari kanan yakni telunjuk, tengah dan manis dengan tempo yang sangat cepat. Gambar 54. Teknik Memainkan Notasi Tremolo Universitas Sumatera Utara Teknik tremolo adalah salah satu teknik yang sangat sulit dalam permainan gitar klasik, para komposer atau arranger biasanya menggunakan teknik ini pada lagu-lagu yang bertemakan tentang alam, cinta dan kesedihan. Teknik ini sering ditafsirkan sebagai air yang mengalir ataupun curahan air terjun yang sejuk. Teknik memainkannya sangat cepat walaupun lagu yang dimainkan dalam tempo lambat. Cara memainkan teknik tremolo adalah seperti gambar diatas P adalah jari jempol, i adalah jari telunjuk, m adalah jari tengah dan a adalah jari manis. Keempat jari ini tidak boleh putus memainkannya dalam satu ketuk. Dengan kata lain teknik tremolo umumnya dimainkan dalam satu ketuk. Bagian TAB yang tertulis dibawahnya adalah gambar diagram gitar TAB singkatan dari tablatur yakni sistem penulisan musik berdasarkan bunyinya. Enam garis horizontal pada gitar dari atas ke bawah menunjukkan senar satu hingga senar keenam gitar. Angka 2 menunjukkan fret atau kolom keberapa senar itu di tekan dan 0 menunjukkan open stringsenar terbuka atau tidak ditekan. Contoh lain teknik tremolo yakni dalam partitur lengkap Requerdos De La Alhambra karya F. Tarrega. Universitas Sumatera Utara Gambar 55. Contoh Teknik Tremolo Pada Lagu Requerdos De La Alhambra Karya Francisco Tarrega

2.7.3 Teknik Pizzikato