Kerangka Konseptual KAJIAN PUSTAKA

1. R7: untuk mengukur dividen balas jasa simpanan saham terhadap rata-rata saham. Indikator pengukurannya adalah market rates harga pasar 2. R9 : untuk mengukur biaya operasional terhadap rata-rata aset. Indikator pengukurannya adalah 5 posisi ideal e. Liquidity Dana Likuid Pada komponen liquidity ada satu unsur yang digunakan untuk mengukur kecukupan dana likuid yang diharuskan seimbang dengan penarikan uang anggota. Dijelaskan dalam perhitungan indikator L1 yang Indikator pengukurannya adalah minimal 15. f. Signs of growth Tanda-tanda Pertumbuhan Komponen ini bertujuan untuk mengetahui pertumbuhan yang terjadi pada koperasi kredit, yang dijelaskan dalam dua indikator berikut: 1. S10 : untuk mengukur pertumbuhan anggota koperasi. Indikator pengukurannya adalah diatas 12 2. S11 : untuk mengukur pertumbuhan aset. Indikator pengukurannya adalah diatas inflasi per tahun.

E. Definisi Operasional

Definisi operasional yang digunakan dalam penelitian ini yaitu: 1. Kinerja Keuangan Kinerja keuangan merupakan prestasi yang dicapai dalam suatu periode tertentu yang mencerminkan tingkat kesehatan menurut S.K Menteri Keuangan RI No.740KMK.001989. 2. Laporan Keuangan Laporan keuangan merupakan salah satu informasi keuangan yang bersumber dari intern perusahaan yang bersangkutan. Laporan keuangan meliputi neraca, laporan laba rugi, dan laporan aliran kas serta footnotes merupakan bagian integral dari laporan keuangan. Dalam hal ini, laporan laba rugi dalam koperasi dinamakan sisa hasil usaha SHU. 3. Alat Ukur Sistem PEARLS Sistem PEARLS merupakan sistem pemantauan kinerja keuangan yang dirancang sebagai panduan pengelolaan koperasi kredit, yang memiliki 44 indikator kuantitatif dan menyangkut analisis menyeluruh tentang kondisi koperasi kredit Munaldus,2006. Sistem ini yang dianggap WOCCU paling sesuai untuk mengukur kinerja credit union secara keseluruhan. Namun oleh ACCU ke 44 indikator disederhanakan untuk mengukur koperasi yang sesuai dengan yang ada di Asia, maka ada 13 indikator yang sesuai. Ke 13 indikator tersebut terkandung di dalam perhitungan protection, effective financial structure, asset quality, rate of return and cost, liquidity, sign of growth.