Peraturan-Pemerintah Pengganti Undang-undang Republik Indonesia N omor 1 Tahun 1 9 9 9 tentang

Hak Asasi M anusia 9 7 K E G I A T A N 3 . 1 Umum. Peradilan ini berkedudukan di kota atau Ibukota, kabupaten, dan daerah hukumnya sesuai dengan daerah hukum Pengadilan Negeri yang bersangkutan. Pengadilan Hak Asasi Manusia ini bertugas dan berwenang memeriksa, memutuskan dan menyelesaikan perkara pelanggaran hak asasi manusia dengan Hakim Majelis. Terhadap putusan pengadilan terdahulu Pengadilan Negeri dapat dimintakan upaya hukum banding ke Pengadilan Tinggi dan kasasi atau peninjauan kembali ke Mahkamah Agung. Penyelidikan terhadap pelanggaran hak asasi manusia hanya dilakukan oleh Komisi Nasional Hak Asasi Manusia. Dalam melakukan penyelidikan komisi ini dapat membentuk satu tim tersendiri. Hasil penyelidikan yang telah dilaksanakan diserahkan kepada instansi yang berwenang melakukan penyidikan. Penyidikan dan penuntutan perkara Hak Asasi Manusia dilakukan oleh tim yang dibentuk oleh dan di bawah koordinasi Jaksa Agung. Komisi Nasional Hak Asasi Manusia yang sewaktu-waktu dapat meminta keterangan mengenai perkembangan penyidikan dan penuntutan perkara pelanggaran hak asasi manusia. Pada Pengadilan Hak Asasi Manusia dapat diangkat Hakim Ad Hoc dalam menangani masalah-masalah tertentu. Pengangkatan Hakim Ad Hoc dilakukan atas usul ketua Mahkamah Agung dan ditetapkan dengan Keputusan Presiden. Pengadilan Hak Asasi Manusia berwenang pula memeriksa dan memutus perkara pelanggaran hak asasi manusia di luar kehadiran terdakwa. Pengadilan ini mulai berlaku dan dibentuk di pengadilan Negeri di Jakarta Pusat serta daerah hukumnya meliputi seluruh wilayah negara Republik In- donesia. Jawaban dari pertanyaan-pertanyaan berikut ini, ditulis dalam buku tulismu 1. Sebutkan secara garis besar isi peraturan perundangan dari UU RI No. 39 Tahun 1999 tentang HAM? 2. Bagaimana peraturan perundangan tentang hak asasi manusia di Indonesia dapat menjamin penegakkan HAM di Indonesia? 3 . Kelembagaan Hak Asasi M anusia Banyak pelangaran hak asasi manusia yang terjadi, baik di Indonesia maupun diberbagai belahan dunia. Oleh karena itu, dipandang perlu dibentuknya lembaga hak asasi manusia. Lembaga ini diharapkan dapat 9 8 Pendidikan Kewar ganegar aan Kelas VII SM P dan M Ts Sumber : Tem po, M ar et 2 0 0 3 memberikan perlindungan dan penegakkan hak asasi manusia. Tahukah kalian lembaga-lembaga apa sajakah yang dapat melindungi pelaksanaan hak asasi manusia? Bisakah kalian sebutkan? Berikut akan diuraikan lembaga-lembaga hak asasi manusia di Indone- sia maupun di luar negeri.

a. Lembaga Hak Asasi M anusia di Indonesia

Lembaga perlindungan hak asasi manusia di Indonesia berdiri agar pelaksanaan, pengawasan, pengamanan hak asasi manusia dapat berjalan lebih baik, dan bertanggung jawab melindungi hak-hak warga negaranya. Lembaga-lembaga itu antara lain: 1 Kepolisian Lembaga ini merupakan alat negara yang berperan dalam memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat, menegakkan hukum, serta memberikan perlindungan, pengayaan dan pelayanan kepada masyarakat. Adapun fungsi kepolisian adalah salah satu fungsi pemerintahan negara di bidang pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat. Jadi, lembaga kepolisian ini sebagai lembaga yang paling awal, dalam menangani berbagai permasalahan yang terjadi di masyarakat, termasuk menangani dan menindaklanjuti kasus pelanggaran hak asasi manusia. Mulai dari proses penyelidikan kasusnya hingga proses penyidikannya. Gambar 3 .5 Lembaga kepolisian sebagai lembaga awal yang menangani ber bagai per m asalahan di m asyar akat , t er m asuk kasus hak asasi m anusia. Hak Asasi M anusia 9 9 K E G I A T A N 3 . 2 Jawaban dari pertanyaan berikut ditulis dalam buku tulismu Uraikan perbedaan antara proses penyelidikan dan proses penyidikan? Lakukanlah tinjauan kepustakaan dalam kelasmu 2 Kejaksaan Kejaksaan ini adalah lembaga pemerintah yang melaksanakan kekuasaan negara di bidang penuntutan. Penuntutan yang dilakukan oleh kejaksaan dapat dilaksanakan setelah memperoleh berkas kumpulan fakta, data akurat yang diserahkan oleh kepolisian melalui proses penyelidikan dan penyidikan. Pelaksanaan kekuasaan negara ini diselenggarakan oleh Kejaksaan Agung, Kejaksaan Tinggi, dan Kejaksaan Negeri. Kejaksaan Agung berkedudukan di ibu kota negara Republik Indonesia dan daerah hukumnya meliputi wilayah kekuasaan negara Republik Indonesia. Sedangkan Kejaksaan Tinggi berkedudukan di ibu kota provinsi dan daerah hukumnya meliputi wilayah provinsi. Di samping itu, Kejaksaan Negeri berkedudukan di ibu kota kabupaten atau kota atau di kota ad- ministratif serta daerah hukumnya meliputi wilayah kota, kabupaten atau kota administratif. Di dalam lembaga kejaksaan ini terdapat pejabat fungsional yang diangkat dan diberhentikan oleh Jaksa Agung, yakni Jaksa. Seorang Jaksa dalam melaksanakan tugas dan wewenangnya haruslah senantiasa bertindak berdasarkan hukum dan mengindahkan norma-norma keaga- maan, kesopanan, serta kesusilaan dan wajib menggali nilai-nilai yang hidup dalam masyarakat. Gambar 3 .6 Kejaksaan m er upakan lem baga pem er int ah yang m elaksanakan kekuasaan negar a di bidang penunt ut an. Inilah salah sat u cont oh Kejaksaan Tinggi Pr ovinsi Jawa Bar at . Sumber : Dokum ent asi Rosda