Latar Belakang Masalah Model Komunikasi Politik Dalam Penyampaian Kritik Sosisal Melalui Kebudayaan Kenduri Cint

C. Tujuan Penelitian

1. Untuk mengetahui model-model komunikasi politik yang digunakan oleh komunitas Kenduri Cinta. 2. Untuk mengetahui media-media komunikasi politik apa saja yang digunakan sebagai alat ekspresi kritik sosial di komunitas Kenduri Cinta.

D. Manfaat Penelitian

Disamping tujuan yang hendak dicapai maka suatu penelitian harus mempunyai manfaat. Adapun manfaat ini adalah: 1. Manfaat Akademis, penenlitian ini diharap mampu memberikan kontribusi bagi pemerhati kommunikasi politik dan budayawan, untuk memberikan informasi mengenai kebudayaan sebagai media komunikasi dan kritik sosial. 2. Manfaat Praktis, bagi penulis ini bermanfaat untuk mengembangkan kemampuan penulis dalam membuat sebuah karya ilmiah dan sebagai pemerhati komunikasi politik serta budayawan khususnya di komunitas Kenduri Cinta. Penelitian ini dapat memberikan penjelasan praktis terhadap gerakan komunikasi politik, para budayawan dari Komunitas Kenduri Cinta, yang akan terus melakukan kritik sosial terhadap kebijakan-kebijakan dan kesenjangan-kesenjangan yang terjadi di Masyarakat.

E. Tinjauan Pusataka

Dalam tinjauan ini penulis mengadakan tinjauan pustaka ke perpusatakaan, baik itu perpusatakaan Fakultas Dakwah maupun Perpusatakaan Utama UIN Syarif Hidatullah Jakarta. Dan, menurut hasil pengamatan penulis bahwa sampai saat ini penulis tidak menemukan skripsi yang membahas mengenai “Media Komunikasi Politik Dalam Penyampaian Kritik Sosial Melalui Kebudayaan Kenduri Cinta”. Akan tetapi setidaknya terdapat beberapa skripsi yang lain yang membahas: 1. Skripsi, Komunikasi Politik Dewan Pimpinan Cabang Partai Persatuan Pembangunan DPC-PPP Kabupaten Bogor dalam Pilkada Bupati tahun 2008. Oleh Teddy Khumeidi, FDK UIN Syarif Hidayatullah Jakarta 2009. 2. Skripsi, Komunikasi Politik Melalui Media Massa Pasangan Mochtar Mohammad - Rahmat Effendi Murah Dalam Pilkada Walikota Bekasi Periode 2008-2013. Oleh Misliyah, FDK UIN Syarif Hidayatullah Jakarta 2010.

F. Metodologi Penelitian

1. Metode Penelitian Metode Penelitian tentang Komunitas Kenduri Cinta ini menggunakan metodologi kualitatif deskriptif. Dengan mengamati kasus dari berbagai sumber data yang digunakan untuk meneliti, munguraikan dan menjelaskan secara komprehensif, berbagai aspek individu, kelompok suatu program, organisasi atau pristiwa secara sistematis. 6 Dengan menggunakan metodologi kualitatif deskriktif peneliti berusaha melukiskan secara sistematis fakta atau karakteristik pupulasi tertentu data bidang tertentu secara faktual dan cermat. 7 Ciri lain dalam metodologi kualitatif deskriktif ialah titik berat pada observasi dan suasana alamiah naturalistic Setting. Peneliti bertindak sebagai pengamat. Penelitian hanya membuat kategori perilaku, mengamati gejala, dan mencatatnya dalam buku observasinya. Dengan suasana alamiah yang dimaksud peneliti bahwa peneliti terjun kelapangan. Peneliti tidak berusaha untuk memanipulasi variabel. Karena kehadirannya mungkin mempengaruhi prilaku gejala reactive measures, peneliti berusaha memperkecil pengaruh ini. Penelitian sosial telah menghasilkan beberapa pengukuhan yang tidak terlalu banyak “merusak” kenormalan unobstrusive 6 Rachmat Kriyantono, Teknik Praktis Riset Komunikasi, Jakarta: 2007, Cet. Ke2, hlm. 102 7 Jalaludin Rachmat, Metode Penenlitian Komunikasi, Bandung: PT. Remaja Rosda Karya, 2005, hlm. 22 measures. 8 2. Teknik Pengumpulan data Dalama penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data, yaitu: a. Observasi, 9 yaitu pengamatan langsung terhadap aktifitas pada Komunitas Kenduri Cinta oleh penulis peneliti. Antara lain, dengan mengikuti kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan oleh Komunitas Kenduri Cinta. b. Depoth Interviewing: Wawancara mendalam dengan Key Person yang dijadikan narasumber yang relevan dengan subsatansi utama penelitian. Tujuan mengadakan wawancara, seperti ditegaskan oleh Lincoln dan Guba adalah mengkontruksi mengenai orang, kejadian, organisasi, perasaan, motivasi, tuntutan, kepedulian dan diharapkan untuk dapat mengubah, dan memperoleh informasi yang telah di peroleh. 10 c. Studi Dokumentasi, mengumpulkan data berupa buku, majalah, makalah ataupun literatur-literatur lainnya. Penulis mengumpulkan beberapa buku yang berhubungan dan beberapa Video-video kegiatan yang berhubungan dengan Komunitas Kenduri Cinta KKC. 3. Teknik Analisis Analisis data menurut Patton, adalah proses mengatur uraian data mengorganisasikannya, kedalam suatu pola, kategori dan satu uraian dasar. Ia membedakan dengan penafsiran, yaitu memberikan arti yang signifikan terhadap analisis, menjelaskan pola uraian dan cara hubungan diantara dimensi-dimensi uraian. 11 8 Jalaludin Rachmat, Metode Penenlitian Komunikasi, Bandung: PT. Remaja Rosda Karya, 2005, hlm. 25. 9 Masri Singarimbun dan Soffian Efendi, Metodologi Penenlitian Survei …., hlm. 192 10 Lincoln Y. Vona S, dan Egon G. Guba, Naturalistic Inquiry, Baverly Hills: Sage Publication, 1995, hlm. 266 11 Lexy J. Meleong, Metodologi Penelitian Kualitatif, Bandung:PT. Remaja Rosda Karya, 1993, cet. Ke-10 hlm. 103 Untuk menganalisis data dalam penelitian ini, maka peneliti melakukan dengan langkah-langkah sebagai berikut: a. Pengumpulan informasi, melalui wawancara, observasi langsung baik melalui kegiatan-kegiatan Komunitas Kenduri Cinta KKC maupun melakukan komunikasi verbal dengan para Komunitas Kenduri Cinta dan lain sebagaiannya. b. Reduksi, langkah ini adalah untuk memilih informasi mana yang sesuai atau tidak sesuai dengan masalah penelitian. c. Penyajian, setelah informasi dipilih maka disajikan bisa dalam bentuk tabel ataupun uraian penjelasan. d. Tahap akhir adalah menarik kesimpulan. 4. Pedoman Penulisan Untuk penulisan dan penyusunan skripsi ini, penulis mengacu pada buku Pedoman Penulisan Skripsi, Tesis, dan Disertasi UIN Universitas Syarif Hidayatullah Jakarta yang diterbitkan oleh CeQDA Center for Quality development and Assurance UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Cetakan II Tahun 2007. 5. Lokasi Penelitian Penelitian ini dilakukan di Taman Ismail Marzuki TIM, Senen, Jakarta. Kegiatan pertemuan diadakan setiap bulan minggu ke-2.

G. Sistematika Penulisan

Skripsi ini dalam penulisannya akan dibagi menjadi 5 Lima Bab, dan masing-masing bab akan dibagi menjadi sub-sub bab, yaitu sebagai berikut

BAB I Pendahuluan,

yang berisi, latar belakang masalah, pembatasan masalah dan perumusan masalah, Tujuan penelitian, Manfaat penenlitian, Tinjauan pustaka, kerangka Teori, Metodologi