Keadaan Geografis Demografi Pendidikan

Selanjutnya wilayah Kotamadya Medan diperluas melalui Peraturan Pemerintah No.22 Tahun 1973 sehingga memiliki luas sebesar 26.510 Ha yang terdiri dari 11 Kecamatan dan 116 Kelurahan, dimana Kecamatan Medan Denai meliputi Kampung Bandar Selamat, Kampung Bantan, Kampung Tembung, Kampung Tegalsari, Kampung Denai, Kampung Binjai dan Kampung Amplas. 38 Dengan Surat Persetujuan Mendagri No.1402271PUOD tanggal 5 Mei 1986 jumlah Kelurahan di Kotamadya Medan menjadi 144 Kelurahan, hal ini mengakibatkan Kecamatan Medan Denai menjadi 14 Kelurahan. Tetapi itu tidak berlangsung lama karena terjadi beberapa kali perubahan yaitu melalui Peraturan Pemerintah No.50 Tahun 1991 yang memekarkan Kotamadya Medan dari 11 Kecamatan menjadi 19 Kecamatan, kemudian melalui Peraturan Pemerintah No.35 Tahun 1992 yang kembali memekarkan Kotamadya Medan dari 19 Kecamatan menjadi 21 Kecamatan yang masing-masing menyatakan bahwa Kecamatan Medan Denai terdiri dari 5 Kelurahan. 39 Kemudian pada Peraturan Daerah Kota Medan No.7 Tahun 2001 ditetapkan bahwa Kecamatan Medan Denai meliputi 6 Kelurahan yaitu Kelurahan Denai, Kelurahan Binjai, Kelurahan Medan Tenggara, Kelurahan Tegal Sari Mandala I, Kelurahan Tegal Sari Mandala II dan Kelurahan Tegal Sari Mandala III. 40

2.2 Keadaan Geografis

Kecamatan Medan Denai adalah salah satu dari Kecamatan yang ada di Kota Medan yang terdiri dari 6 Kelurahan. Luas wilayah Kecamatan Medan Denai yaitu 11,19 km 2 , dengan jarak 9 km dari pusat Kota Medan. Kecamatan Medan Denai mencakup 4,22 dari keseluruhan wilayah Kota Medan. 41 38 PP No.22 Tahun 1973 Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1973 hal.181 39 Op.cit, hal.16-18 40 Perda Kota Medan No.7 Tahun 2001 hal.2 41 Medan dalam angka. 2007 hal.6-7 Universitas Sumatera Utara Kecamatan Medan Denai berbatasan langsung dengan, Sebelah Utara : Kecamatan Medan Kota dan Kecamatan Medan Area Sebelah Selatan : Kabupaten Deli Serdang Sebelah Barat : Kecamatan Medan Amplas Sebelah Timur : Kecamatan Medan Tembung

2.3 Demografi

Penduduk Kecamatan Medan Denai berjumlah 186.133 jiwa. Jumlah kepala keluarga sebanyak 30.823 keluarga. Jumlah penduduk yang masuk dalam Daftar Pemilih Tetap untuk Pemilukada Kota Medan Tahun 2010 adalah sebanyak 148.178 jiwa dengan 281 TPS. Agar lebih jelas komposisi penduduk Kecamatan Medan Denai dapat dilihat berdasarkan pendidikan, pekerjaan, suku dan agama.

a. Pendidikan

Pendidikan adalah salah satu faktor utama yang akan menunjang peningkatan kesejahteraan penduduk. Dengan adanya sarana dan prasarana pendidikan yang cukup dapat membantu penduduk untuk mengenyam pendidikan yang memadai sehingga tercapai kesejahteraan yang dimaksud. Klasifikasi penduduk berdasarkan pendidikan dapat dilihat pada Tabel 1 berikut, Universitas Sumatera Utara Tabel 2 Komposisi Penduduk Berdasarkan Tingkat Pendidikan No. Pendidikan Jumlah Persentase 1. SD Sederajat 42.744 36,83 2. SMP Sederajat 33.766 29,1 3. SMA Sederajat 34.512 29,74 4. S1 4.489 3,86 5. S2 542 0,47 Jumlah 116.053 100 Sumber : Profil Kecamatan Medan Denai Pada Tabel 2 terlihat bahwa masyarakat yang berpendidikan Sekolah Dasar paling banyak di Kecamatan ini. Hal ini dimungkinkan oleh banyaknya penduduk berusia tua yang dulunya tidak banyak melanjutkan pendidikan formal ke jenjang yang lebih tinggi. Tetapi dapat diamati pula bahwa penduduk yang berpendidikan SMPSederajat dan SMASederajat tidak sedikit dan cukup berimbang yaitu 29,1 dan 29,74 . Kemudian untuk penduduk yang berpendidikan S1 dan S2 jumlahnya sangat sedikit dibandingkan jenjang pendidikan yang lain yaitu hanya 3,86 dan 0,47 . Tidak sampai 10 dari jumlah penduduk Kecamatan Medan Denai yang berpendidikan hingga Perguruan Tinggi. Hal ini berarti bahwa hampir seluruh penduduk Kecamatan Medan Denai rata-rata berpendidikan SMP dan SMA yang dapat dikategorikan belum terlalu tinggi. Universitas Sumatera Utara

b. Pekerjaan