Wilayah Dapem IV pada Pemilu 2009 di Kabupaten Nias Pemilu 2004

47

4.8. Wilayah Dapem IV pada Pemilu 2009 di Kabupaten Nias

Berdasarkan ketentuan KPU, Wilayah Dapem IV Kabupaten Nias terdiri dari 6 Kecamatan, yaitu: Kecamatan Alasa Talumuzoi, Kecamatan Alasa, Kecamatan Tugala Oyo, Kecamatan Lahewa Timur, Kecamatan Afulu dan Kecamatan Lahewa. Pembagian ini didasarkan atas persamaan wilayah serta jumlah pemilih yang mencapai 42.597 orang, sehingga wilayah ini berhak mendapatkan kursi sebanyak 6 orang untuk duduk dalam lembaga legislatif. Sebelum adanya pemekaran, wilayah ini hanya terdiri dari 3 kecamatan, yaitu Alasa, Lahewa dan Afulu. 3 kecamatan lainnya merupakan pemekaran dari kecamatan Alasa dan kecamatan Lahewa. Keadaan penduduk di wilayah ini sama dengan keadaan penduduk Nias pada umumnya. Sebanyak 90 penduduk di wilayah ini hidup dengan bertani, dan 10 lainnya berprofesi sebagai Pegawai negeri sipil, pengusaha, dan sebagainya. Menurut BPS tahun 2007, jumlah Desa dan Kelurahan disetiap Kecamatan terdiri dari : Kecamatan Alasa Talumuzoi memiliki 6 Desa, Kecamatan Alasa memiliki 14 Desa, Kecamatan Tugala Oyo memiliki 8 Desa, Kecamatan Lahewa Timur memiliki 7 Desa, Kecamatan Afulu memiliki 9 Desa, Kecamatan Lahewa memiliki 20 Desa.

4.9. Pemilu 2004

Pada Pemilu 2004, Dapem IV hanya terdiri dari 3 Kecamatan, yaitu Kecamatan Lahewa, Kecamatan Alasa dan Kecamatan Afulu. Jumlah pemilih dari daerah ini adalah sebanyak 37.345 orang, akan tetapi total suara sah pada pemilu Universitas Sumatera Utara 48 adalah 27.535. Berdasarkan pembagian kursi, daerah ini mendapatkan 6 kursi. Adapun partai Pemenang Pemilu di daerah ini adalah sebagai berikut : Tabel 2 Partai Pemenang Pemilu Legislatif 2004 NO Partai Jumlah Suara Jumlah Kursi 1. Pelopor 7.733 2 2. PDIP 3.015 1 3. Golkar 2.879 1 4. Partai Persatuan Daerah 2.281 1 5. PBSD 1.453 1 Sumber : Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Nias 2004 Adapun caleg terpilih dari partai-partai tersebut adalah sebagai berikut : Tabel 3 Anggota legislatif terpilih dari Dapem IV pada pemilu 2004 NO Nama Partai Nomor Urut Perolehan Suara 1. Novertinus Waruwu Partai Pelopor 1 934 2. Sirila Baeha Partai Pelopor 2 601 3. Ibelala waruwu PDIP 1 889 4. M. Ingati Nazara, Amd. Golkar 1 472 Universitas Sumatera Utara 49 5. Augustimu Hulu Partai Persatuan Daerah 1 1298 6. Asli Zalukhu PBSD 1 284 Sumber : Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Nias 2004 Berdasarkan perolehan suara, partai pemenang pemilu 2004 di daerah ini adalah partai pelopor, yang berhasil mengirimkan 2 orang anggota legislatif. Namun ironisnya, semua anggota legilatif terpilih dari daerah ini ditentukan berdasarkan nomor urut.

4.10. Pemilu 2009