Pendekatan Penelitian METODE PENELITIAN

Dalam penelitian ini faktor yuridisnya adalah berupa seperangkat peraturan hukum yang mengatur tentang otonomi daerah pada umumnya yang di dalamnya terkait dengan pendapatan daerah. Faktor empirisnya adalah tentang bagaimana strategi pemerintah kota tegal dalam meningkatkan pendapatan daerah melalui sektor perikanan.

3.2 Lokasi Penelitian

Lokasi penelitian adalah tempat dimana penelitian tersebut dilaksanakan. Tujuan ditetapkannya lokasi penelitian agar diketahui dengan jelas objek penelitian. Dalam penelitian ini penulis menetapkan lokasi penelitian yang berkaitan dengan permasalahan yang penulis ambil yaitu di Kantor Dinas Kelautan dan Pertanian, dan Kantor Dinas Pendapatan dan Pengelolaan Aset Daerah Kota Tegal.

3.3 Sumber Data

Sumber data penelitian adalah “sumber dari mana data dapat diperoleh” Meloeng 2000: 114. Sumber data yang penulis gunakan dalam penelitian ini adalah : 3.3.1 Data Primer Data primer adalah “kata-kata dan tindakan orang-orang yang d iamati atau diwawancarai” Moleong 2009: 157. Sumber data primer diperoleh penelitian ini penulis peroleh baik dari hasil wawancara dengan informan maupun responden. Guna menjawab permasalahan dalam penelitian ini, maka akan dipilih respoden yang terdiri dari : 1. Pemerintah kota Tegal. 2. Kepala Dinas Kelautan dan Pertanian kota Tegal. 3. Kepala Dinas Pendapatan dan Pengelolaan Aset Daerah kota Tegal. 4. Pakarahli hukum keuangan daerah setempat. 5. Ketua paguyuban nelayan. 3.3.2 Data sekunder Data yang diperoleh berdasarkan studi kepustakaan yaitu penelitian bahan pustaka, yang berkaitan dengan permasalahan itu, sebagai bahan referensi untuk menujang keberhasilan penelitian, dapat dibedakan menjadi tiga macam yakni : 1. Bahan hukum primer Bahan hukum primer merupakan bahan hukum yang mengikat seperti : a. Pasal 18 Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945. b. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 jo Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2008 tentang Pemerintah Daerah. c. Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2004 Tentang Perimbangan Keuangan Antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah.