Aspek-aspek Soal Cerita Matematika

34 siswa dituntut mengorganisasi sendiri jawaban yang diinginkan. Soal bentuk cerita biasanya memuat pertanyaan yang menuntut pemikiran dan langkah- langkah penyelesaian secara sistematis. Hal ini menurut sebagian kalangan siswa menjadi kendala baik dari kemampuan menangkap makna kalimat maupun kemampuan mengetahui prosedur penyelesaiannya. Dengan demikian soal cerita dapat dikategorikan sebagai masalah bagi sebagian besar siswa.

c. Aspek-aspek Soal Cerita Matematika

Menurut Suharsimi dalam soal biasanya digunakan tiga buah aspek soal cerita: aspek ingatan, aspek pemahaman, dan aspek aplikasi yang banyak digunakan di sekolah. 36 1 Aspek ingatan Diharapkan siswa mengingat hal-hal yang pernah dipelajari dan disimpan dalam ingatan yang meliputi fakta, kaidah, prinsip, serta metode yang diketahui. 2 Aspek pemahaman Siswa mampu menerapkan makna dari bahasa yang dipelajari, mengubah yang disajikan dalam bentuk kata-kata ke dalam bentuk rumus matematika. 3 Aspek Aplikasi Siswa mampu menerapkan suatu kaidah, rumus dan metode bekerja pada suatu kasus atau masalah yang kongkret dan baru. Penyajian soal matematika dalam bentuk cerita mempunyai beberapa kelebihan, 37 diantaranya: 1 Soal dapat disajikan dalam tipe subjektif dan objektif. 2 Soal dalam bentuk ini dapat digunakan untuk menilai proses berpikir siswa sekaligus hasil akhirnya. 36 Suharsimi Arikunto, Dasar-Dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara, 2009, hlm.185 37 Gelar Dwirahayu dkk, Pendekatan Baru dalam Pembelajaran Sains dan Matematika Dasar, Cet.I. Jakarta: PIC UIN, 2007, hlm.48-49 35 3 Meningkatkan kreativitas dan aktivitas siswa, karena soal cerita menuntut siswa berpikir secara sistematik dan mengaitkan fakta-fakta yang relevan. 4 Siswa akan mengetahui kegunaan dari konsep matematika yang dipelajarinya, karena diterapkan langsung dalam kehidupan sehari-hari. Disamping kelebihan soal cerita, adapula kelemahan dari soal cerita diantaranya: 1 Perlu kajian secara mendalam dan cermat sebelum menentukan jawaban sehingga siswa terpaku pada pokok masalah yang cukup panjang dan kompleks. 2 Memerlukan waktu yang relatif lama dalam mengerjakannya. 3 Bahasa dan kalimat yang digunakan kadang-kadang kurang tepat tidak efisien dan efektif. Dengan melihat karakteristik, kelebihan, dan kekurangan dari soal cerita, maka untuk menyelesaikan soal-soal dalam bentuk ini, siswa dituntut untuk memahami, mengaitkan pengetahuan yang telah dimilikinya, sehingga banyak siswa yang mengalami kesulitan dalam menyelesaikan soal cerita. Dengan kata lain, soal-soal cerita dalam matematika merupakan masalah yang perlu diselesaikan agar siswa tidak terus menerus mengalami kesulitan. Ketidakmampuan siswa dalam memahami setiap kondisi yang dituntut dalam sebuah cerita ini sering menjadi sebab soal cerita menjadi masalah bagi siswa baik ditingkat Sekolah Dasar bahkan sampai Sekolah Menengah Atas. Soal cerita kurang dikuasai siswa disebabkan karena siswa kurang cermat membaca dan kurang memahami kalimat demi kalimat, kemudian bagaimana cara menyelesaikan soal secara tepat, benar, dan sistematis. Seringkali sejumlah siswa yang telah memahami materi matematika secara teoritis mengalami kesulitan ketika soal disajikan dalam bentuk soal cerita. Banyak masalah yang berkaitan dengan perhitungan-perhitungan aritmatika tambah, kurang, kali dan bagi dalam dunia kita sehari-hari. Sebagai seorang guru matematika kita harus bisa mengangkat masalah ini menjadi suatu bentuk pemecahan masalah dalam pelajaran matematika di 36 kelas. Aritmatika sosial meliputi bidang perdagangan, kependudukan, dan populasi serta masalah lain antar manusia yang membutuhkan aritmatika seperti perbankan, pajak, jasa dan lain-lain. Untuk mengangkat problem sehari-hari tentang aritmatika sosial pada soal-soal di kelas biasanya digunakan bentuk soal cerita. 38 Dimana kemampuan memecahkan bentuk soal semacam ini harus dimiliki oleh siswa dengan banyak berlatih memahami, memodelkan, menyelesaikan dan menginterpretasikan hasil solusi yang diperoleh. Soal-soal yang dapat dibuat dalam dunia perdagangan untuk tingkat SMP antara lain: jual-beli, diskon, bunga bank, pph pajak pertambahan nilai, berat kotor bruto, berat bersih netto, keuntungan, kerugian, biaya produksi dan lain-lain. Contoh soal cerita matematika pokok bahasan Aritmatika Sosial. Harga beli satu ekor ayam adalah Rp. 25.000,- Ibu Sri membeli 25 ekor dan menjualnya sehingga memperoleh uang sebanyak Rp. 675.000,-. Apakah Ibu Sri memperoleh keuntungan atau kerugian? Yang diketahui dan ditanyakan dalam soal adalah: Diketahui : Harga Beli HB 1 ekor ayam Rp.25.000,- Ibu Sri membeli 25 ekor ayam Harga jual HJ 25 ekor ayam Rp. 675.000,- Ditanya : Untung atau rugi Ibu Sri? Langkah-langkah untuk menyelesaikan soal: Jika, keseluruhan HJ keseluruhan HB, maka U=keseluruhan HJ – keseluruhan HB. Jika, keseluruhan HB keseluruhan HJ, maka R=keseluruhan HB – keseluruhan HJ. 38 Soemoenar dkk, Penerapan Matematika Sekolah, Jakarta: Universitas Terbuka, 2008, hlm.3.22 37 Menyelesaikan soal: Keseluruhan HB = 25 x 25.000 = 625.000 Keseluruhan HJ = 675.000 Karena, keseluruhan HJ keseluruhan HB, maka Ibu Sari memperoleh keuntungan. U = keseluruhan HJ – keseluruhan HB = 675.000 – 625.000 = 50.000 Memeriksa kembali: Keseluruhan HB = 625.000 Keseluruhan HJ = 675.000 U = Rp. 50.000 HJ = 625.000 + 50.000 = Rp. 675.000 Berdasarkan penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa kemampuan menyelesaikan soal cerita matematika adalah kesanggupan memecahkan suatu masalah atau persoalan yang dituangkan dalam bahasa verbal yang menguraikan suatu masalah dan mengandung suatu pertanyaan yang harus dipecahkan dengan prosedur yang terpola, yaitu menyelesaikan masalah matematika sesuai dengan konsep-konsep atau struktur-struktur matematika yang telah didapat dan dipelajari. Dari uraian mengenai langkah-langkah memahami soal cerita di atas yang paling pertama dilakukan dalam menyelesaikan soal cerita adalah membaca soal sehingga siswa memahami maksud dan isi soal tersebut. Oleh karena itu penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe CIRC Cooperative Integrated Reading and Composition dalam memahami suatu bacaan bisa dijadikan suatu cara belajar untuk memahami maksud dan isi dalam soal cerita matematika. 38

5. Penelitian yang Relevan

Dokumen yang terkait

Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe CIRC dalam Meningkatkan Kemampuan Menyelesaikan Soal Cerita Matematika di Sekolah Menengah Pertama

0 12 193

KEEFEKTIFAN PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE COOPERATIVE INTEGRATED READING AND COMPOSITION TERHADAP KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIKA PADA PEMBELAJARAN MATEMATIKA SMP

2 26 296

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE INTEGRATED PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE INTEGRATED READING AND COMPOSITION (CIRC) BERMEDIAKAN KARTU SOAL UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENYELESAIKAN SOAL CERITA MATEMATIKA POKOK BAHASAN PECAHAN (PTK Kel

0 0 16

PENINGKATAN KEMAMPUAN MENGAPRESIASI CERITA FIKSI MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE CIRC Peningkatan Kemampuan Mengapresiasi Cerita Fiksi Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Circ ( Cooperative Integrad Reading And Composition ) Siswa Kelas

0 0 16

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE COOPERATIVE INTEGRATED READING AND COMPOSITION (CIRC) UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA SMP.

6 21 57

KEEFEKTIFAN PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE COOPERATIVE INTEGRATED READING AND COMPOSITION (CIRC) TERHADAP KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIKA PADA PEMBELAJARAN MATEMATIKA SMP.

0 0 1

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE COOPERATIVE INTEGRATED READING AND COMPOSITION (CIRC) UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MERINGKAS ISI BUKU CERITA.

0 0 6

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE INTEGRATED READING AND COMPOSITION (CIRC) TERHADAP KEMAMPUAN

2 7 10

Pengaruh Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe CIRC ( Cooperative Integrated Reading and Composition ) terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Soal Matematika Siswa Kelas VIII SMP Negeri 2 Bengkalis

0 0 6

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN CIRC (COOPERATIVE INTEGRATED READING AND COMPOSITION) BERBANTUAN METODE GARIS PADA SOAL CERITA MATEMATIKA - Raden Intan Repository

0 12 273