Pembatasan dan Perumusan masalah Tujuan Dan Manfaat Penelitian Tinjauan Pustaka Metode penelitian

Secara umum untuk mengetahui secara mendalam berkaitan dengan penggunaan ijmā‟ dalam kitab al-majmū‟ yang tertumpu dalam bab jināyah khususnya dalam bab zina. Secara umumnya, seperti yang diketahui ijmā‟ merupakan salah satu sumber undang-undang Islam yang tergolong di dalam sumber yang tidak bertentangan. Ijma‟ adalah sumber yang ketiga selepas al-Quran dan as-Sunnah. Oleh yang demikian, ijmā‟ diistilahkan sebagai salah satu kaedah hukum yang digunakan untuk menetapkan sesuatu hukum yang boleh disepakati jika berlaku perselisihan dan hukum tersebut tidak terdapat dalam al-Quran atau as-Sunnah. 9 Berdasarkan latar belakang dan uraian-uraian di atas, penulis tertarik untuk melakukan kajian tentang jinayah khususnya jarimah zina dalam sebuah skripsi dengan judul: “ IJMA’ DI BIDANG HUKUM PIDANA ISLAM KAJIAN TINDAK PIDANA ZINA DALAM KITAB Al- MAJMU’”

B. Pembatasan dan Perumusan masalah

Untuk menghindari kesalah pahaman serta mencapai suatu persepsi dalam masalah yang hendak penulis bahas dalam skripsi ini, maka penulis merasa perlu untuk memberikan suatu batasan dan perumusan terhadap masalah yang akan dikaji. Berdasarkan latar belakang yang telah dikemukakan, maka permasalahan yang akan di bahas dalam skripsi ini adalah apa yang telah menjadi ijma‟ dalam kitab majmu‟ dalam tindak pidana zina. 9 Siti Hajar Mohd Taib, Al- Ijma‟ dalam bab Jinayah, h. 1.

C. Tujuan Dan Manfaat Penelitian

Berdasarkan pokok permasalahan yang telah dirumuskan diatas, maka untuk mencapai tujuan yang diinginkan dalam skripsi ini adalah untuk mengetahui hal-hal yang telah diijma‟kan dalam kasus pidana zina dalam kitab majmu‟. Berdasarkan tujuan penelitian di atas, dapat kita simpulkan manfaat adalah dari penelitian ini: 1. Memberi pengetahuan dan informasi tentang Ijma‟ dalam kitab al-Majmu‟ khusus zina. 2. Menambah wawasan bagi para akademis dan pembaca tentang Ijma‟ satu kajian kitab Al- Majmu‟ yang menjadi fokus dalam zina. 3. Sebagai sumbangan pemikiran ilmiah untuk menambahkan bahan bacaan dan sekaligus pengembangkan khazanah keilmuan di bidang fiqh jinayah.

D. Tinjauan Pustaka

Dalam menentukan kajian tinjauan pustaka, penulis melakukan rujukan di dalam kitab majmu‟ seperti buku karangan Imam al-Hafizh Syaikhul Islam Muhyiddin Abu Zakaria Yahya ibnu Syaraf ibnu Muri ibnu Husain ibnu Muhammad ibnu Jumu‟ah ibnu Hizam an-Nawawi. Ada juga yang membahas kitab majmu‟ siti hajar mohd taib dalam tesis di Malaysia yang berjudul ijma‟ dalam bab jinayah dan nur rashidah arifin ijma‟ di dalam bab taharah.

E. Metode penelitian

1. Jenis Penelitian Pada prinsipnya penelitian ini adalah penelitian kepustakaan library research, yaitu kajian melalui penelitian pembacaan berbagai literatur karena sumber penelitian dan data hendaklah lebih di fokuskan pada studi pustaka. 2. Sumber Data Adapun sumber-sumber data yang di gunakan dalam penelitian skripsi ini adalah sebagai : a. Data Primer: adalah suatu metode penelitian dimana sumber data langsung diperoleh dari sumber yang asli atau data utama di lokasi atau objek penelitian. b. Data Sekunder: adalah suatu metode penelitian dimana sumber data diperoleh dari sumber kedua atau pendukung dari data yang dibutuhkan. Data ini akan didapatkan dalam bentuk buku-buku, dokumen dan literatur-literatur yang berkaitan dengan objek penelitian. c. Data Tertier: Data tertier merupakan data pelengkap yang terdiri dari kamus, jurnal, artikel dan lain-lain. 3. Metode Pengumpulan Data Untuk mendapatkan data yang lebih bersifat faktual, teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara yaitu teknik pengumpulan data melalui metode Penelitian Kepustakaan library research. 4. Metode Dokumentasi Dalam metode ini, penulis mengambil informasi yang berasal dari buku-buku fiqh, jurnal, majalah, dan juga contoh yang berasal dari latihan ilmiah yang di jadikan sebagai rujukan. Keadaan ini sedikit banyak dapat membantu penulis untuk menguraikan dan menambahkan informasi dengan lebih terperinci, penulis mengaplikasikan metode ini dalam bab dua. 5. Metode Analisis Data Setelah data-data yang diperlukan terkumpul, maka penulis akan menggunakan metode analisis data untuk menganalisis semua data-data tersebut satu persatu yang diperoleh dari hasil kajian tersebut. Ketika menganalisis data, penulis melibatkan proses penelitian, penilaian dan penyusunan bagi keseluruhan data yang diperoleh. 6. Teknik Penulisan Dalam teknik penulisan ini, penulis menggunakan buku pedoman penulisan Skripsi Fakultas Syariah dan Hukum UIN Syarif Hidayatullah Jakarta tahun 2010.

F. Sistematika Penulisan