Jadwal Penelitian Kebutuhasn Informasi Para Taruna Dan Ketersediannya Di Perpustakaan Sekolah Tinggi Penerbangan Indonesia (STPI) Curug Tangerang

44 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Profil Perpustakaan Sekolah Tinggi Penerbangan Indonesia

1. Sejarah Perpustakaan Sekolah Tinggi Penerbangan Indonesia

STPI Pada tanggal 1 Juni 1952 berdirinya Akademik Penerbangan Indonesia API. Sebagai sarana pendidikan, API merupakan perkembangan dari kursus yang telah diadakan sebelumnya. Pada masa permulaan API masih bertempat di Gompol dengan pelabuhan udara kemayoran sebagai tempat pendidikan prakteknya. Akan tetapi berhubung kemayoran sebagai pelabuhan udara telah sedemikian padat keadaannya oleh kegiatan lainnya, maka API berpindah tempat dan fasilitas sendiri. Pada tanggal 20 Agustus 1952, Menteri perhubungan Ir. Juanda meletakkan batu pertama pendidikan gedung utama Akademik Penerbangan Indonesia di Curug, gedung itu selesai pada tahun 1954. Sejak itu berangsur-angsur sampai sekarang diadakan penambahan bangunan dan perluasan komplek, sehingga terjelmalah sebuah kampus yang menyerupai kota kecil modern dengan bangunan- bangunan yang terdiri dari gedung sekolah, laboratorium, bengkel, kantor, asrama, perumahan pegawai staff dan karyawan dengan sistem 45 perlistrikan, air dan telepon sendiri, juga rumah sakit, fasilitas olah raga, perpustakaan dan lain-lainnya. Awal tahun 1969 dalam rangka pembangunan lima tahun PELITA terjadilah berubahan, nama API diganti dengan Lembaga Pendidikan Perhubungan Udara LPPU. Sampai tahun 1972 LPPU masih tetap memusatkan pendidikannya pada keahlian yang bersifat teknik saja, kemudian disadari pula bahwa setiap perusahaan, juga perusahaan penerbangan tidaklah mungkin hidup tanpa ditunjang oleh manajemen dan administrasi yang baik. Karena itu sejak tahun 1973 LPPU mendidik pula tenaga ahli di bidang manajemen dan administrasi penerbangan. Dengan adanya pendidikan di luar LPPU, maka curug dewasa ini merupakan pusat pendidikan perhubungan udara, disingkat PUSDIKLAT PERHUB dimana LPPU merupakan bagian dari padanya. Perpustakaan dan laboratorium, sebuah gedung perpustakaan di sediakan dengan jumlah buku 6389 yang menjadi sumber penambah ilmu para taruna dan peserta kursus. Di samping itu terdapat 20 judul majalah yang setiap minggu atau bulan ditukar. Bahasa inggris adalah bahasa yang paling penting dalam pelayanan perhubungan udara. Untuk memahirkan para taruna berbicara bahasa yang dibutuhkannya sebuah laboratorium bahasa inggris yang modern. 46

2. Visi dan Misi

a. Visi Menghasilkan lulusan yang diakui secara Nasional Internasional untuk menuju pusat keunggulan centere of Excellent yang berstandar Internasional b. Misi Menyelenggarakan pendidikan dan pelatihan serta penelitian teknologi terapan di bidang penerbangan dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa dengan menciptakan Sumber Daya Manusia penerbangan yang memiliki Iman Taqwa, berkualitas Internasional, mampu bersaing, mandiri dan profesional.

3. Sumber Daya Manusia

Perpustakaan Sekolah Tinggi Penerbangan Indonesia memiliki sumber daya yang berjumlah tiga orang. Terdiri dari kepala perpustakaan dan dua staff perpustakaan. Dapat dilihat dari bagan di bawah ini: Tabel. 1 Sumber Daya Manusia Perpustakaan STPI No. Nama Jabatan Pendidikan 1. Atikah, SE Kepala Unit Dokumentasi Perpustakaan Sarjana S1 2. Fajar Milati, Amd Kasub. Unit Perpustakaan Ahli Madya D.III 3. Sarbini Kasub. Unit Dokumentasi Sekolah Menengah Atas SMA